Bola.net - - Tim pemuncak klasemen Indonesian Soccer Championship (ISC) 2016 berubah pada pekan ke-26. Madura United yang selama ini kokoh di puncak harus puas tergusur oleh Arema Cronus, meski dengan jumlah poin yang sama yakni 49.
Perubahan klasemen ini terjadi karena hasil kontras yang diraih oleh kedua tim. Madura United kalah dari Mitra Kukar dengan skor 2-1. Sementara Arema Cronus justru berjaya di markas Semen Padang dengan kemenangan 3-1.
Madura yang bertandang ke Stadion Aji Imbut kalah usai gawangnya dua kali di bobol oleh Mitra Kukar. Dua gol masing-masing dicetak oleh Victor Pulga Herrero dan Asri Akbar. Sementara gol balasan Madura United hasil kerja keras Patrich Wanggai.
Tiga jam setelah laga ini berlangsung, Stadion H Agus Salim yang selama ini dikenal angker tak mampu membendung Arema Cronus. Tiga gol mampu dicetak oleh tim asuhan Milomir Seslija lewat aksi Raphael Maitino, Hamka Hamzah dan Esteban Vizcarra.
Skor akhir menjadi 3-1 usai Irsyad Maulana mencetak gol lewat titik putih pada menit ke-92. Ini merupakan kekalahan pertama Semen Padang di kandangnya sendiri, sekaligus untuk pertama kalinya kebobolan tiga gol di kandang.
Meski sama-sama memiliki poin 49, Arema Cronus berhak atas puncak klasemen karena unggul head to head dari Madura United. Posisi ini masih bisa berubah andai Persipura Jayapura mampu mengalahkan Sriwijaya FC pada hari Minggu . Pasalnya, Persipura saat ini punya 46 poin dan unggul head to head dari Arema Cronus.
Sementara itu, Mitra Kukar [40 poin] dan Semen Padang [38 poin] saat ini berada di posisi keenam dan tujuh. (bola/asa)
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Arema Cronus Kudeta Madura United di Puncak Klasemen
Bola Indonesia 28 Oktober 2016, 23:34
-
Madura United Kalah, Motivasi Arema Cronus Bertambah
Bola Indonesia 28 Oktober 2016, 19:34
-
Madura United Cari Kado Bagi Eric Weeks
Bola Indonesia 28 Oktober 2016, 16:16
-
Bertandang ke Kandang Mitra Kukar, Madura United Siap Curi Poin
Bola Indonesia 28 Oktober 2016, 10:43 -
Mitra Kukar Siap Kalahkan Madura United
Bola Indonesia 28 Oktober 2016, 09:51
LATEST UPDATE
-
Tempat Menonton Fulham vs Chelsea: Jadwal Live Streaming dan Tayang di Mana?
Liga Inggris 8 Januari 2026, 00:35
-
BRI Super League: Persebaya Menggebrak dengan Pelatih dan 2 Pemain Asing Baru
Bola Indonesia 7 Januari 2026, 21:57
-
Rodrygo Naik Level: Dari Cadangan Jadi Andalan Baru Real Madrid
Liga Spanyol 7 Januari 2026, 21:34
-
AC Milan Pilih Jadi Penonton Persaingan Scudetto Serie A 2025/2026
Liga Italia 7 Januari 2026, 20:48
-
Tiket Early Bird KLBB 2026 Ludes Secepat Kilat, Habis Tak Sampai Satu Jam
Lain Lain 7 Januari 2026, 20:38
-
Live Streaming Parma vs Inter - Link Nonton Serie A/Liga Italia di Vidio
Liga Italia 7 Januari 2026, 19:45
-
Ole Gunnar Solskjaer Muncul di Cheshire, Segera Kembali ke Manchester United?
Liga Inggris 7 Januari 2026, 19:42
LATEST EDITORIAL
-
Peringkat 9 Manajer Manchester United Setelah Sir Alex Ferguson, Siapa Terbaik?
Editorial 7 Januari 2026, 13:52
-
4 Mantan Bintang Man United yang Pernah Jadi Pelatih Sementara di Old Trafford
Editorial 7 Januari 2026, 12:55
-
4 Pemain Gratis yang Bisa Direkrut Manchester United Musim Depan
Editorial 5 Januari 2026, 15:52
-
Prediksi Starting XI Chelsea di Bawah Liam Rosenior: Revolusi Taktik Dimulai
Editorial 5 Januari 2026, 15:25
-
7 Pemain yang Pernah Menangis Karena Jose Mourinho, Ada Cristiano Ronaldo
Editorial 5 Januari 2026, 13:58

























KOMENTAR