Bola.net - Bagas Adi Nugroho membeber analisisnya soal peta persaingan pada musim kompetisi 2020. Pemain anyar Arema FC ini menyebut bahwa persaingan musim ini bakal sengit.
"Musim ini, kompetisi akan sangat sengit," ucap Bagas.
"Kekuatan tim-tim peserta kompetisi musim ini tak ada yang timpang. Kekuatannya merata," sambungnya.
Menurut Bagas, dengan kondisi tersebut, semua tim bisa saling mengalahkan. Walhasil, pemain 22 tahun tersebut menambahkan, semua tim memiliki peluang untuk bisa meraih prestasi pada musim ini.
"Tidak hanya Arema, semua tim memiliki peluang untuk bisa jadi juara," tutur Bagas.
Sebelumnya, Bagas dipastikan bakal menjadi salah satu pilar Arema pada musim 2020. Pemain asal Sleman ini sudah menandatangani kontraknya di Arema, Jumat (17/01) siang.
Bagas sendiri bukan sosok baru bagi Arema. Pada awal musim 2017 silam, eks kapten Timnas Indonesia U-19 ini bergabung dengan Arema. Bagas sendiri baru meninggalkan Arema pada akhir musim 2018.
Waktu itu, Bagas memilih untuk bergabung dengan Bhayangkara FC. Di klub berjuluk The Guardian tersebut, bermain enam kalo sepanjang musim 2019.
Simak artikel selengkapnya di bawah ini.
Optimistis Juara
Sementara itu, kendati menyebut bahwa persaingan musim ini sangat sengit, Bagas tak kehilangan optimismenya. Ia mengaku yakin Arema bakal bisa menjadi kampiun pada musim 2020.
"Saya yakin Arema bisa menjadi juara," kata Bagas.
"Pesaingnya, semua tim yang ada di kompetisi ini. Semua tim, termasuk mantan tim saya, Bhayangkara FC," ia menandaskan.
(Bola.net/Dendy Gandakusumah)
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Bagas Adi Nugroho Sebut Persaingan Musim 2020 Bakal Sengit
Bola Indonesia 17 Januari 2020, 22:04
-
Pelatih Arema Sudah Rekomendasikan Nama Pengganti Santiago Carerra
Bola Indonesia 17 Januari 2020, 22:02
-
Arema Masih Buru Lima Pemain Lagi
Bola Indonesia 17 Januari 2020, 21:54
-
Arema Disebut Masih Perlu Tambahan Kiper
Bola Indonesia 17 Januari 2020, 19:20
-
Felipe Americo Puji Kemampuan Trio Kiper Arema
Bola Indonesia 17 Januari 2020, 19:07
LATEST UPDATE
-
Pelatih Dadakan Chelsea Akui 24 Jam yang Gila Menjelang Man City vs Chelsea
Liga Inggris 4 Januari 2026, 16:01
-
Jadwal Nonton Live Streaming Leeds vs MU Malam Ini, 4 Januari 2026
Liga Inggris 4 Januari 2026, 15:49
-
Waspada Superflu H3N2! Dinkes DKI Minta Warga Perketat Pertahanan Diri dengan PHBS
News 4 Januari 2026, 15:41
-
Tempat Menonton Leeds vs Man Utd Hari Ini: Tayang di Mana, Main Jam Berapa?
Liga Inggris 4 Januari 2026, 15:08
LATEST EDITORIAL
-
3 Kandidat Pengganti Enzo Maresca di Chelsea
Editorial 1 Januari 2026, 13:40
-
5 Pemain Terbaik Real Madrid di 2025: Mbappe Memimpin
Editorial 31 Desember 2025, 15:58
-
6 Calon Suksesor Pep Guardiola di Manchester City
Editorial 30 Desember 2025, 13:10
-
6 Pemain yang Bisa Tinggalkan Man United pada Jendela Transfer Januari 2026
Editorial 30 Desember 2025, 12:43


















KOMENTAR