Bola.net - - Tim Bali United terancam kehilangan Indra Sjafri karena kepentingan tim nasional. Mereka mengaku tidak keberatan dan tim berjuluk Serdadu Tridatu tersebut sudah bersiap mencari penggantinya.
Seperti diketahui, nama Indra Sjafri masuk dalam daftar calon kandidat pelatih tim nasional Indonesia. Juru taktik asal Sumatera Barat itu bakal di plot PSSI untuk kembali melatih timnas U-19.
Oleh karena itu, mau tidak mau Bali United harus menyiapkan opsi pengganti Indra Sjafri jika tiba-tiba dia dipanggil timnas. Namun, CEO Bali United, Yabes Tanuri masih menunggu keputusan PSSI.
"Kalau Indra Sjafri jadi pelatih timnas tentu kami akan cari pelatih baru karena kan timnas itu jangka panjang. Tidak mungkin dong kami tidak ada pelatih, ya pasti kami cari pelatih baru. Cuma saat ini kami masih tunggu kepastian dari PSSI," ujar Yabes Tanuri kepada , Senin (16/1/2017).
Terkait kontrak Indra Sjafri bersama Bali United, Yabes tidak mau berbicara banyak. Menurut dia, itu masih dalam pembahasan sambil menunggu kepastian pelatih timnas U-19.
"Indra kontrak dengan kami lima tahun dari 2014. Kalau misalnya nanti kami melepas dia ke timnas, urusan kontrak itu biar menjadi rahasia dapur saja," tutupnya.
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Bali United Siap Cari Pengganti Indra Sjafri
Bola Indonesia 16 Januari 2017, 19:56
-
Disebut Pelatih Terbaik Oleh Irfan Bachdim, Indra Sjafri Merendah
Bola Indonesia 14 Januari 2017, 17:42
-
Indra Sjafri, Alasan Irfan Bachdim Pilih Bali United
Bola Indonesia 12 Januari 2017, 11:58 -
Irfan Bachdim Gabung Bali United
Bola Indonesia 12 Januari 2017, 11:36 -
Ini Kriteria Calon Pelatih Timnas dari Menpora
Tim Nasional 30 Desember 2016, 20:00
LATEST UPDATE
-
Persik vs Persib: Bojan Hodak Pede Bisa Menang, Beckham Putra Tak Gentar
Bola Indonesia 5 Januari 2026, 13:15
-
6 Rekor Valentino Rossi yang Berpotensi Dipatahkan Marc Marquez di MotoGP 2026
Otomotif 5 Januari 2026, 13:10
-
Gonzalo Garcia dan Seni Kesederhanaan
Liga Spanyol 5 Januari 2026, 13:05
LATEST EDITORIAL
-
7 Pemain yang Pernah Menangis Karena Jose Mourinho, Ada Cristiano Ronaldo
Editorial 5 Januari 2026, 13:58
-
3 Kandidat Pengganti Enzo Maresca di Chelsea
Editorial 1 Januari 2026, 13:40
-
5 Pemain Terbaik Real Madrid di 2025: Mbappe Memimpin
Editorial 31 Desember 2025, 15:58
-
6 Calon Suksesor Pep Guardiola di Manchester City
Editorial 30 Desember 2025, 13:10


















KOMENTAR