Bola.net - - Mitra Kukar mendapat tambahan kekuatan jelang mengarungi lanjutan kompetisi Liga 1. Gelandang mereka, Bayu Pradana, telah pulih dari cedera dan siap kembali memperkuat tim berjuluk Naga Mekes tersebut.
Bayu harus menepi untuk waktu relatif lama usai menderita cedera. Cedera ligamen ini didapatkan Bayu pada laga antara timnya dan Persipura Jayapura di fase grup Piala Presiden medio Februari lalu.
Setelah hampir lebih dari dua bulan absen, termasuk dalam laga perdana timnya di Liga 1, Bayu kemungkinan bakal tampil pada laga antara Mitra Kukar kontra PSM Makassar. Pertandingan ini dijadwalkan dihelat di Stadion Aji Imbut Tenggarong, Senin mendatang.
Menurut Bayu, saat ini ia sudah pulih sepenuhnya dari cedera. Pemain berusia 26 tahun ini mengaku tinggal mengembalikan kondisinya. "Alhamdulillah, untuk cederanya sendiri sudah sembuh. Saat ini, tinggal memulihkan kondisi saja," ujar Bayu, pada Bola.net.
Bayu menyebut bahwa saat ini kondisinya sudah hampir berada di level siap untuk bermain. Karenanya, ia optimistis tak perlu waktu lebih lama lagi baginya untuk kembali merumput.
"InsyaAllah, nanti lawan PSM saya sudah bisa turun," tuturnya.
Lebih lanjut, Bayu mengaku tak sabar untuk bisa kembali merumput. Pasalnya, ia juga ingin segera bisa berduet dengan marquee player Mitra Kukar, Mohamed Sissoko, yang sama-sama berposisi sebagai gelandang. Ia merasa yakin mampu berbagi peran dengan eks gelandang Juventus itu di ruang mesin Mitra Kukar.
"Pastinya kita akan saling mengisi. Kita juga sudah tahu tugas masing-masing," tandas pemain yang karena gaya bermainnya kerap dijuluki Sergio Busquets Indonesia ini. (den/asa)
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Bayu Pradana Siap Kembali Perkuat Mitra Kukar
Bola Indonesia 19 April 2017, 20:19
-
Bayu Pradana Siap Berduet Dengan Momo Sissoko
Bola Indonesia 18 April 2017, 19:54
-
Mitra Kukar Masih Buru Penyerang Asing
Bola Indonesia 15 April 2017, 10:07
-
Harapan Mitra Kukar Pada Eks Penggawa Juventus
Bola Indonesia 14 April 2017, 18:46
-
Mitra Kukar Batal Pinang Top Skor Liga Myanmar
Bola Indonesia 13 April 2017, 18:45
LATEST UPDATE
-
Prediksi Brentford vs Sunderland 8 Januari 2026
Liga Inggris 7 Januari 2026, 14:37
-
Manchester United Diprediksi Gagal Menang di Kandang Burnley
Liga Inggris 7 Januari 2026, 14:33
-
Real Madrid Tunggu Tawaran di Kisaran Rp195 Miliar untuk Beknya
Liga Spanyol 7 Januari 2026, 14:27
-
Robert Lewandowski Masih Menunda Keputusan Masa Depannya di Barcelona
Liga Spanyol 7 Januari 2026, 14:18
-
Barcelona vs Athletic Club: 3 Topik Penting jelang Semifinal Piala Super Spanyol
Liga Spanyol 7 Januari 2026, 14:11
-
Calon Nomor Punggung Joao Cancelo di Barcelona
Liga Spanyol 7 Januari 2026, 12:42
-
Dua Pemain Binaan Persija Tampil Gemilang, Siap Tantang Persib
Bola Indonesia 7 Januari 2026, 12:27
-
Prediksi Everton vs Wolves 8 Januari 2026
Liga Inggris 7 Januari 2026, 12:13
-
Pelatih Top Liga Prancis Ini Masuk Bursa Manajer Baru Manchester United
Liga Inggris 7 Januari 2026, 11:53
-
Prediksi Crystal Palace vs Aston Villa 8 Januari 2026
Liga Inggris 7 Januari 2026, 11:43
-
Prediksi Bournemouth vs Tottenham 8 Januari 2026
Liga Inggris 7 Januari 2026, 11:23
LATEST EDITORIAL
-
Peringkat 9 Manajer Manchester United Setelah Sir Alex Ferguson, Siapa Terbaik?
Editorial 7 Januari 2026, 13:52
-
4 Mantan Bintang Man United yang Pernah Jadi Pelatih Sementara di Old Trafford
Editorial 7 Januari 2026, 12:55
-
4 Pemain Gratis yang Bisa Direkrut Manchester United Musim Depan
Editorial 5 Januari 2026, 15:52
-
Prediksi Starting XI Chelsea di Bawah Liam Rosenior: Revolusi Taktik Dimulai
Editorial 5 Januari 2026, 15:25
-
7 Pemain yang Pernah Menangis Karena Jose Mourinho, Ada Cristiano Ronaldo
Editorial 5 Januari 2026, 13:58
























KOMENTAR