
Bola.net - Persib Bandung melepaskan percobaan 17 tendangan ketika berhadapan dengan Arema FC di BRI Liga 1 2024/2025. Namun, hanya lima yang mengarah ke gawang lawan.
Dari lima shots on target itu, cuma satu yang menembus gawang Arema FC. Penyerang Persib, Dimas Drajad melakukannya pada menit ke-45+7.
Bek Persib, Nick Kuipers membayangkan jika Mailson Lima dapat membobol gawang Arema FC di menit-menit akhir. Pasti Maung Bandung sudah meraih kemenangan.
"Sebagai tim, kami berjuang hingga detik-detik terakhir. Jika Mailson Lima membuat gol pada lima menit terakhir, kami akan menang. Tapi, inilah sepak bola, semuanya berlangsung dengan sangat cepat," ujar Nick Kuipers.
Tetap Bangga
Kuipers tidak terlalu kecewa dengan hasil seri kontra Arema FC. Pemain berkebangsaan Belanda itu malah bersyukur dengan tambahan satu poin ini.
"Pada akhirnya, kami bisa merasa bangga terhadap diri kami sendiri, bagaimana kami bermain setelah melalui saat-saat sulit di pertandingan," tutur Nick Kuiper.
"Ini adalah tim yang baru, punya taktik baru dan itu butuh waktu. Mungkin, orang-orang mengatakan ini tidak bagus, tapi pada akhirnya saya bangga kami sudah bermain dengan baik," imbuhnya.
Hasil ini membuat peringkat Persib turun di klasemen sementara BRI Liga 1. Maung Bandung bertengger di posisi kedelapan dengan lima poin dari tiga pertandingan.
Klasemen BRI Liga 1 2024/2025
(Fitri Apriani/Bola.net)
Jangan Lewatkan!
- BRI Liga 1: Curi Satu Poin di Kandang Persib Bandung, Arema FC Puas
- Ditahan Arema FC di Kandang, Persib Bandung Tetap Senang: Lebih Baik dari Pekan Lalu
- Hasil Lengkap, Klasemen, dan Top Skor BRI Liga 1 2024/2025
- BRI Liga 1: Bos Persebaya tak Cemas Meski Flavio Silva Masih Belum Nyekor
- Jamu Arema FC, Persib Bandung Bertekad Kembali ke Jalur Kemenangan
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
BRI Liga 1: Curi Satu Poin di Kandang Persib Bandung, Arema FC Puas
Bola Indonesia 26 Agustus 2024, 01:38
LATEST UPDATE
-
12 Nama Dipastikan Absen di Laga Panas Leeds United vs Manchester United
Liga Inggris 4 Januari 2026, 12:20
-
Link Nonton Streaming Bali United vs Arema FC - BRI Super League 2025/2026
Bola Indonesia 4 Januari 2026, 12:10
-
Link Nonton Streaming Malut United vs PSBS Biak - BRI Super League 2025/2026
Bola Indonesia 4 Januari 2026, 12:00
-
Live Streaming Lazio vs Napoli - Link Nonton Serie A/Liga Italia di Vidio
Liga Italia 4 Januari 2026, 11:30
-
Dominic Calvert-Lewin dan Joshua Zirkzee, Siapa Paling Tajam di Leeds vs MU?
Liga Inggris 4 Januari 2026, 11:01
LATEST EDITORIAL
-
3 Kandidat Pengganti Enzo Maresca di Chelsea
Editorial 1 Januari 2026, 13:40
-
5 Pemain Terbaik Real Madrid di 2025: Mbappe Memimpin
Editorial 31 Desember 2025, 15:58
-
6 Calon Suksesor Pep Guardiola di Manchester City
Editorial 30 Desember 2025, 13:10
-
6 Pemain yang Bisa Tinggalkan Man United pada Jendela Transfer Januari 2026
Editorial 30 Desember 2025, 12:43

















KOMENTAR