Bola.net - - Penyerang Persija Jakarta, Bambang Pamungkas mengaku cukup terkejut dengan permainan Johor Darul Ta'zim (JDT). Penyerang yang akrab disapa Bepe ini melihat permainan tim asal Malaysia itu begitu beda saat jumpa dengan Persija.
Persija bertandang ke markas JDT pada laga perdana Grup H Piala AFC 2018 di Stadion Tan Sri Dato Hassan Yunos, Johor Baru, Malaysia, Rabu (14/2). Meski berusaha melawan, namun pasukan Stefano Cugurra Teco tak bisa terhindar dari kekalahan telak 3-0.
Gawang Persija jebol dua kali di babak pertama melalui Hazwan Bakri menit 29 dan Jorge Pereira Diaz menit 42. Di babak kedua, Safawi Rasid menjebol gawang Macan Kemayoran di menit 76.
Penampilan tim asuhan Ulisses Morais ini sungguh tak disangka oleh Bepe. Namun demikian, dengan sportif penyerang berusia 37 tahun ini mengucapkan selamat pada JDT atas kemenangan tersebut.
"JDT tidak bermain seperti biasanya. Kami yakin dia mempunyai target di Asia, jadi mereka sangat berbeda dari ketika saya bermain di Malaysia dulu. Jadi saya ucapkan selamat kepada Johor," ujar Bepe usai laga.
Pada pertandingan berikutnya, Persija akan berhadapan dengan Tampines Rovers. Duel itu akan digelar di Stadion Utama Gelora Bung Karno (SUGBK), Senayan, Jakarta, pada 28 Februari mendatang.
Setelah itu, Persija harus menjalani laga tandang ke markas Song Lam Nghe An. Pertandingan tersebut bakal digelar pada 6 Maret mendatang.
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Terbang ke Malaysia, Bepe Apresiasi Loyalitas Jakmania
Bola Indonesia 15 Februari 2018, 12:05
-
Bepe: Johor Tidak Bermain Seperti Biasanya
Bola Indonesia 15 Februari 2018, 07:35
-
Greg Tak Sabar Kembali Duet Dengan Bepe
Tim Nasional 11 Januari 2018, 11:57
-
Persija Berat Hati Lepas Bepe dan Ramdani ke Timnas
Bola Indonesia 6 Januari 2018, 20:11 -
Absen Latihan, Pelatih Persija Yakin Bepe Tetap Profesional
Bola Indonesia 22 Desember 2017, 12:35
LATEST UPDATE
-
Sebut Wasit Mafia, Fabio Capello Buru-buru Beri Klarifikasi Penting
Liga Italia 6 Januari 2026, 14:13
-
Persik vs Persib Bandung: Dewangga Kecewa Maung Bandung Tertahan di Kediri
Bola Indonesia 6 Januari 2026, 13:42
-
Soal Manajer Baru, Gary Neville Minta MU Tidak Coba-coba Lagi
Liga Inggris 6 Januari 2026, 13:27
-
Segera Tayang, Jadwal Live Streaming Proliga 2026 Eksklusif di Vidio
Voli 6 Januari 2026, 12:38
-
Di Balik Tudingan Amorim Sengaja Cari Gara-gara Agar Dipecat Manajemen MU
Liga Inggris 6 Januari 2026, 12:25
-
Fabio Capello: Jangan Coret Juventus dan AS Roma dari Perebutan Scudetto!
Liga Italia 6 Januari 2026, 11:53
LATEST EDITORIAL
-
4 Pemain Gratis yang Bisa Direkrut Manchester United Musim Depan
Editorial 5 Januari 2026, 15:52
-
Prediksi Starting XI Chelsea di Bawah Liam Rosenior: Revolusi Taktik Dimulai
Editorial 5 Januari 2026, 15:25
-
7 Pemain yang Pernah Menangis Karena Jose Mourinho, Ada Cristiano Ronaldo
Editorial 5 Januari 2026, 13:58
-
3 Kandidat Pengganti Enzo Maresca di Chelsea
Editorial 1 Januari 2026, 13:40
























KOMENTAR