
Bola.net - Punggawa Persikabo 1973, Didik Wahyu menjadi salah satu pemain yang menyusul gabung pemusatan latihan (TC) Timnas Indonesia di Jakarta. Selain dia, ada juga Muhammad Adi Satryo, Ilija Spasojevic, Rizky Ridho, Ady Setiawan, dan Arthur Irawan.
Pemanggilan ini tentu sangat disyukuri oleh Didik. Sebab, ini membuktikan bila penampilannya bersama Persikabo 1973 di Piala Menpora 2021 bisa menarik perhatian manajer pelatih Timnas Indonesia, Shin Tae-yong.
"Sama seperti pemain lainnya, saya tentu saja merasa bangga dan bersyukur atas rezeki dipanggil bergabung dengan Timnas Indonesia. Alhamdulillah," ujar Didik, dalam keterangan resmi klub yang diterima Bola.net, Jumat (7/5).
Didik, dipanggil Shin Tae-yong ke TC Timnas Indonesia pada 3 Mei, dan bergabung dua hari setelah pemanggilan. Sementara TC ini sudah berlangsung sejak 1 Mei lalu.
Baca halaman berikutnya ya Bolaneters.
Fisik Oke
Terkait kondisi fisiknya, Didik menegaskan tak ada masalah. Apalagi selama ini, ia rutin berlatih bersama timnya.
"Alhamdulillah, kalau fisik sangat baik karena kan bersama Persikabo 1973 latihan rutin terus. Begitu pun usai Piala Menpora, kami terus berlatih sampai awal bulan ini," tutur Didik.
"Fokus saya saat ini menyesuaikan diri secepatnya dan bekerja keras di latihan. Soal lainnya, biar Allah SWT yang menentukan. Mohon doanya dari semuanya," imbuh pemain yang berposisi sebagai bek sayap ini.
(Bola.net/Fitri Apriani)
Baca Juga:
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Mulai 25 Mei, Ini Jadwal 5 Pertandingan Timnas Indonesia
Tim Nasional 7 Mei 2021, 15:02
LATEST UPDATE
-
Daftar Pelatih yang Sudah Dipecat pada Musim 2025/2026
Liga Inggris 5 Januari 2026, 18:15
-
Terungkap, Ini Ketegangan di Balik Layar Sebelum Man Utd Pecat Ruben Amorim
Liga Inggris 5 Januari 2026, 18:01
-
Usai Pecat Ruben Amorim, MU Tidak Buru-buru Cari Manajer Baru?
Liga Inggris 5 Januari 2026, 17:55
-
Rekam Jejak Ruben Amorim Dipecat Man United: Hanya 24 Kemenangan dari 63 Laga
Liga Inggris 5 Januari 2026, 17:45
-
Pernyataan Lengkap Manchester United Soal Pemecatan Ruben Amorim
Liga Inggris 5 Januari 2026, 17:39
-
Ruben Amorim Dipecat, Siapa Pelatih Man United Sekarang?
Liga Inggris 5 Januari 2026, 17:33
-
Perubahan Gaya Main Liverpool di Era Arne Slot Jadi Bumerang di Anfield
Liga Inggris 5 Januari 2026, 17:27
-
Daftar Pemain Voli Putri Jakarta Electric PLN Mobile di Proliga 2026
Voli 5 Januari 2026, 17:14
LATEST EDITORIAL
-
4 Pemain Gratis yang Bisa Direkrut Manchester United Musim Depan
Editorial 5 Januari 2026, 15:52
-
Prediksi Starting XI Chelsea di Bawah Liam Rosenior: Revolusi Taktik Dimulai
Editorial 5 Januari 2026, 15:25
-
7 Pemain yang Pernah Menangis Karena Jose Mourinho, Ada Cristiano Ronaldo
Editorial 5 Januari 2026, 13:58
-
3 Kandidat Pengganti Enzo Maresca di Chelsea
Editorial 1 Januari 2026, 13:40
















KOMENTAR