
Bola.net - Pelatih Timnas Indonesia U-16, Bima Sakti berbicara tentang kekuatan lawan di Piala AFF U-16 2022. Garuda Asia tergabung di grup A bersama Singapura, Filipina dan Vietnam.
Menurut Bima Sakti, semua lawan di grup A cukup berat, bukan hanya Vietnam. Karena dia juga belum banyak tahu kekuatan Filipina dan Singapura.
"Semua saya pikir berat, kami masih buta dengan Filipina, Singapura juga, tapi mereka saya pikir mempersiapkan tim dengan baik," katanya, Jumat (29/07/2022).
Sementara Vietnam, Bima Sakti sedikit banyak sudah mempelajari kekuatannya. Dia mendapat video beberapa pertandingan di Jerman.
Scroll ke bawah untuk informasi selengkapnya ya Bolaneters
Pantang Anggap Remeh
Artinya, tidak ada yang boleh menganggap remeh siapapun lawan yang dihadapi. Mereka harus menatap laga demi laga dengan serius.
"Yang penting kami fokus di setiap pertandingan karena setiap pertandingan penting," jelas Bima Sakti.
"Kami antisipasi semuanya, kami perbaiki semua kekurangan yang kami miliki selama tiga kali uji coba," tegas juru taktik asal Balikpapan tersebut.
'Bingung' Tentukan Skuad
Sementara untuk melakoni laga perdana melawan Filipina, Bima Sakti bingung menentukan skuad utama. Tapi, kebingungan tersebut bukan dalam arti negatif.
"Maksud saya tim ini lebih merata, semuanya bagus. Jadi pelatih harus bisa meramu mereka dengan kelebihan - kelebihan yang mereka miliki," terang Bima.
"Mudah-mudahan menjadi kekuatan timnas U-16," tandas mantan asisten pelatih Persiba Balikpapan tersebut.
(Bola.net/Fitri Apriani)
Jangan Lewatkan:
- Jelang Piala AFF U-16 2022, Bima Sakti Ungkap Kelemahan Timnas Indonesia U-16
- Timnas Indonesia U-16 Sudah Super Duper Siap Hadapi Piala AFF U-16 2022
- Timnas Indonesia U-16 Berkekuatan 28 Pemain di Piala AFF U-16 2022, Ini Daftarnya
- Nasib Starting XI Timnas Indonesia U-16 Saat Juara Piala AFF U-16 2018, Ada yang Terlibat Skandal Du
- Timnas Indonesia U-16 Pesta Gol 7-0 di Pemanasan Terakhir sebelum Piala AFF U-16 2022
- Jadwal Lengkap Piala AFF U-16 2022
- Jadwal Lengkap Timnas Indonesia di Piala AFF U-16 2022
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Timnas Indonesia U-16 Sudah Super Duper Siap Hadapi Piala AFF U-16 2022
Tim Nasional 29 Juli 2022, 22:48
LATEST UPDATE
-
Bahagianya Marc Marquez Akhirnya Latihan Pakai Ducati Panigale V2 Usai Cedera Bahu
Otomotif 9 Januari 2026, 11:23
-
Kok Bisa Benjamin Sesko Yakin Man Utd Bakal Keluar dari Zaman Kegelapan?
Liga Inggris 9 Januari 2026, 10:47
-
Pelatih Baru Persebaya Bernardo Tavares Waspadai Malut United
Bola Indonesia 9 Januari 2026, 10:46
-
Mikel Arteta Kembali Gagal Kalahkan Arne Slot
Liga Inggris 9 Januari 2026, 10:25
-
Hasil Lengkap, Klasemen, dan Jadwal Pertandingan Proliga 2026
Voli 9 Januari 2026, 10:07
-
6 Pelajaran dari Arsenal vs Liverpool: Peluang Emas Terbuang di Emirates
Liga Inggris 9 Januari 2026, 09:48
LATEST EDITORIAL
-
8 Mantan Anak Buah Ole Gunnar Solskjaer yang Masih Bertahan di Manchester United
Editorial 9 Januari 2026, 11:22
-
Peringkat 9 Manajer Manchester United Setelah Sir Alex Ferguson, Siapa Terbaik?
Editorial 7 Januari 2026, 13:52
-
4 Mantan Bintang Man United yang Pernah Jadi Pelatih Sementara di Old Trafford
Editorial 7 Januari 2026, 12:55
-
4 Pemain Gratis yang Bisa Direkrut Manchester United Musim Depan
Editorial 5 Januari 2026, 15:52

















KOMENTAR