
Bola.net - Persebaya Surabaya harus kehilangan Ricky Kambuaya pada laga melawan Persija Jakarta dalam lanjutan BRI Liga 1 2021/2022. Dia harus absen pada laga berikutnya karena menerima kartu kuning saat menghadapi Persela Lamongan.
Tambahan kartu tersebut membuat Ricky Kambuaya mengoleksi total 3 kartu kuning. Sehingga, dia harus absen pada pertandingan berikutnya sesuai dengan pasal 56 poin 3 regulasi BRI Liga 1 2021/2022.
Menurut pelatih Persebaya, Aji Santoso, absennya Ricky Kambuaya tentu akan menjadi kerugian tersendiri. Padahal, dia sudah mewanti-wanti agar pemain asal Sorong itu tak melakukan pelanggaran yang bisa berbuah kartu.
”Kambuaya salah satu pemain yang cukup penting, padahal di dalam pertandingan sudah saya wanti-wanti Kambuaya jangan sampai mendapatkan kartu kuning,” ungkap Aji dalam sesi jumpa pers virtual.
”Tetapi di menit-menit akhir dia masih mendapatkan kartu, ini pembelajaran buat Kambuaya untuk lebih cool, untuk lebih tenang, untuk lebih dingin di lapangan,” tegasnya.
Scroll ke bawah untuk informasi selengkapnya ya Bolaneters.
Rasakan Dampak Absennya Bruno Moreira

Persebaya sebenarnya sudah merasakan dampak absennya beberapa pemain kunci. Salah satunya ketika Bruno Moreira harus absen pada laga melawan Persela karena menerima kartu merah pada laga kontra Persipura.
Menurut Aji, absennya gelandang asal Brasil tersebut cukup berpengaruh terhadap tim. Meskipun pada laga kontra Persela, Persebaya masih mampu menciptakan banyak peluang.
”Memang ada sedikit pengaruh tidak adanya Bruno, tetapi kami dari babak awal, babak kedua juga main banyak peluang, sayang aja memang enggak gol,” jelas Aji.
”Yang jelas yang benar-benar 100 persen, Samsul babak kedua, si Wilkson seharusnya masuk, Taisei babak pertama yang tinggal berhadapan, ya mungkin belum waktunya masuk,” lanjut dia.
Belum Maksimal

Secara umum, Aji menilai pertandingan melawan Persela juga berlangsung seru. Namun, dia mengakui bahwa tim lawan mengandalkan strategi parkir bus yang membuat anak asuhnya sedikit kesulitan.
”Saya sudah mengetahui bagaimana cara main Persela, mereka hanya melakukan compact defence dan counter attack,” juru taktik asal Kepanjen, Kabupaten Malang tersebut menambahkan.
”Salah satu untuk memecah compact defense adalah bola-bola crossing, long ring shot, memanfaatkan bola mati, free kick, tetapi tidak bisa dimanfaatkan dengan baik,” tandasnya.
(Bola.net/Mustopa El Abdy)
Baca Artikel-artikel Menarik Lainnya:
- Prediksi BRI Liga 1: Persib Bandung vs PSS Sleman 22 Oktober 2021
- Prediksi BRI Liga 1: Madura United vs Persija Jakarta 22 Oktober 2021
- Prediksi BRI Liga 1: Borneo FC vs PSM Makassar 22 Oktober 2021
- BRI Liga 1: Kecewa Keputusan Wasit, Persebaya Akan Layangkan Protes dan Singgung VAR
- SOS Harap Pelaku Perusakan Bus Arema FC Ditindak Tegas
- Hasil Pertandingan BRI Liga 1 2021-22: Persebaya Surabaya 1-1 Persela Lamongan
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Hasil BRI Liga 1 2021-21: Borneo Gasak PSM, Persija Sikat Madura United
Bola Indonesia 22 Oktober 2021, 22:59
-
Link Live Streaming Madura United Vs Persija Jakarta BRI Liga 1 di Vidio Malam Ini
Bola Indonesia 22 Oktober 2021, 11:58
-
BRI Liga 1: Imbas Duel Kontra Persela, Persebaya Harus Kehilangan Ricky Kambuaya
Bola Indonesia 22 Oktober 2021, 11:41
-
Prediksi BRI Liga 1: Madura United vs Persija Jakarta 22 Oktober 2021
Bola Indonesia 22 Oktober 2021, 09:39
LATEST UPDATE
-
Daftar Pelatih yang Sudah Dipecat pada Musim 2025/2026
Liga Inggris 5 Januari 2026, 18:15
-
Terungkap, Ini Ketegangan di Balik Layar Sebelum Man Utd Pecat Ruben Amorim
Liga Inggris 5 Januari 2026, 18:01
-
Usai Pecat Ruben Amorim, MU Tidak Buru-buru Cari Manajer Baru?
Liga Inggris 5 Januari 2026, 17:55
-
Rekam Jejak Ruben Amorim Dipecat Man United: Hanya 24 Kemenangan dari 63 Laga
Liga Inggris 5 Januari 2026, 17:45
-
Pernyataan Lengkap Manchester United Soal Pemecatan Ruben Amorim
Liga Inggris 5 Januari 2026, 17:39
-
Ruben Amorim Dipecat, Siapa Pelatih Man United Sekarang?
Liga Inggris 5 Januari 2026, 17:33
-
Perubahan Gaya Main Liverpool di Era Arne Slot Jadi Bumerang di Anfield
Liga Inggris 5 Januari 2026, 17:27
-
Daftar Pemain Voli Putri Jakarta Electric PLN Mobile di Proliga 2026
Voli 5 Januari 2026, 17:14
LATEST EDITORIAL
-
4 Pemain Gratis yang Bisa Direkrut Manchester United Musim Depan
Editorial 5 Januari 2026, 15:52
-
Prediksi Starting XI Chelsea di Bawah Liam Rosenior: Revolusi Taktik Dimulai
Editorial 5 Januari 2026, 15:25
-
7 Pemain yang Pernah Menangis Karena Jose Mourinho, Ada Cristiano Ronaldo
Editorial 5 Januari 2026, 13:58
-
3 Kandidat Pengganti Enzo Maresca di Chelsea
Editorial 1 Januari 2026, 13:40



















KOMENTAR