
Bola.net - Fernando Valente memastikan timnya sudah siap jelang laga kontra Persis Solo, dalam lanjutan BRI Liga 1 2023/2024. Pelatih Arema FC ini mengaku sudah mengantongi resep untuk meredam permainan Laskar Sambernyawa, julukan Persis Solo.
Menurut Valente, Persis memiliki senjata andalan dalam tiap pertandingan. Senjata tersebut, sambung pelatih asal Portugal ini, adalah transisi Persis Solo yang sangat rapi.
"Tentu saja dalam dua laga kemarin, kami tahu di mana kekuatan kita dan tahu mereka menggunakan transisi sebagai senjata mereka," kata Valente.
"Kami tahu harus menyiapkan diri untuk situasi ini," sambungnya.
Arema FC akan menghadapi Persis Solo pada laga pekan ke-22 BRI Liga 1 2023/2024. Pertandingan ini akan dihelat di Stadion Kapten I Wayan Dipta Gianyar Bali, Sabtu (09/12).
Saat ini, Arema FC masih terdampar di zona degradasi. Mereka berada di peringkat ke-16 klasemen sementara, dengan raihan 18 angka dari 21 laga.
Di sisi lain, Persis Solo berada di tempat yang lebih bagus. Mereka berada di peringkat ke-12. Laskar Sambernyawa meraih 24 poin dari 19 pertandingan mereka.
Simak artikel selengkapnya di bawah ini.
Tak Boleh Buat Kesalahan

Selain itu, menurut Valente, ada hal lain yang harus dilakukan anak asuhnya untuk meredam Persis Solo pada laga ini. Johan Ahmat Farisi dan kawan-kawan tak boleh lagi membuat kesalahan-kesalahan sendiri lagi.
"Kami tidak boleh kehilangan keseimbangan permainan. Kami juga tidak boleh kehilangan organisasi permainan dan pergerakan kolektif," tuturnya.
"Jika itu terjadi, kami bisa kebobolan. Padahal, target kami tidak kebobolan dan memenangi pertandingan," Valente menandaskan.
Hasil dan Jadwal Pekan 22 BRI Liga 1 2023/2024

Jumat, 8 Desember 2023
15:00 WIB - Dewa United 1-1 Bali United - Indosiar, Vidio
19:00 WIB - PSM Makassar 1-1 Bhayangkara FC - Indosiar, Vidio
19:00 WIB - PSS Sleman 1-0 RANS Nusantara - Vidio
Sabtu, 9 Desember 2023
15:00 WIB - Persebaya Surabaya vs Persija Jakarta - Indosiar, Vidio
19:00 WIB - Arema FC vs Persis Solo - Vidio
19:00 WIB - Borneo FC vs PSIS Semarang - Indosiar, Vidio
Minggu, 10 Desember 2023
15:00 WIB - Madura United vs Barito Putera - Indosiar, Vidio
19:00 WIB - Persita Tangerang vs Persikabo 1973 - Vidio
19:00 WIB - Persib Bandung vs Persik Kediri - Indosiar, Vidio
Klasemen BRI Liga 1 2023/2024
(Bola.net/Dendy Gandakusumah)
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
BRI Liga 1: Pelatih Arema FC Beber Resep Redam Persis Solo
Bola Indonesia 8 Desember 2023, 23:30
-
BRI Liga 1: Arema FC Sebut Persis Solo sebagai Lawan yang Berat
Bola Indonesia 8 Desember 2023, 23:07
-
BRI Liga 1: Persis Solo Tak Mau Pandang Enteng Arema FC
Bola Indonesia 8 Desember 2023, 19:50
-
Prediksi BRI Liga 1: Arema FC vs Persis Solo 9 Desember 2023
Bola Indonesia 8 Desember 2023, 12:12
-
BRI Liga 1: Arema FC Punya Motivasi Tambahan Saat Jamu Persis Solo
Bola Indonesia 8 Desember 2023, 01:48
LATEST UPDATE
-
Bila Benar Vlahovic Absen, Juventus Siapkan Kenan Yildiz jadi False 9 Lawan Fiorentina?
Liga Italia 18 November 2025, 09:45
-
Jerman vs Slovakia: Kenapa Aleksandar Pavlovic Ditarik Keluar, Cedera?
Piala Dunia 18 November 2025, 09:24
-
Declan Rice Ingin Kontrak Baru, tapi Arsenal Minta Sabar, Kenapa?
Liga Inggris 18 November 2025, 09:21
-
Pemain Cedera Saat Bela Negara di Jeda Internasional: Apakah Klub Dapat Ganti Rugi?
Piala Dunia 18 November 2025, 09:10
-
Martin Odegaard Kembali: Akankah Mikel Arteta Tetap Memberinya Kebebasan Bergerak?
Liga Inggris 18 November 2025, 09:03
-
Kabar Baik untuk Interisti! Hasil Tes Denzel Dumfries Jelang Derby Milan Diumumkan
Liga Italia 18 November 2025, 08:37
-
Solusi Panik? AC Milan Pertimbangkan Pulangkan Thiago Silva di Usia 41 Tahun!
Liga Italia 18 November 2025, 08:15
-
Lingkaran Setan Timnas Italia: Mengapa Azzurri Gagal di Kualifikasi Piala Dunia (Lagi)?
Piala Dunia 18 November 2025, 08:05
-
Sah! Erick Thohir Kini Kuasai 100% Saham Oxford United
Liga Inggris 18 November 2025, 07:38
LATEST EDITORIAL
-
Tempat Lahirnya Legenda: 10 Stadion Paling Ikonik dalam Sejarah Sepak Bola
Editorial 13 November 2025, 10:55
-
Florian Wirtz Selanjutnya? 10 Rekrutan Terburuk dari Juara Bertahan Premier League
Editorial 12 November 2025, 11:23
-
6 Gelandang yang Bisa Jadi Target Manchester United pada Bursa Transfer Januari 2026
Editorial 12 November 2025, 10:55
























KOMENTAR