
Bola.net - Lawan berat akan dihadapi Persela Lamongan pada pekan ke-20 BRI Liga 1 2021/2022. Tim berjuluk Laskar Joko Tingkir itu akan berduel kontra Persija Jakarta, Sabtu (15/01/2022) pukul 19.00 WIB.
Pelatih Persela, Jafri Sastra mengakui bahwa Persija bukan lawan yang mudah. Tim berjuluk Macan Kemayoran itu dihuni banyak pemain berpengalaman.
Salah satu yang menjadi perhatian Jafri Sastra adalah gelandang asing Persija, Makan Konate. Pemain asal Mali tersebut diyakini bisa menjadi pembeda dalam skuad Macan Kemayoran.
”Konate selama berada di Indonesia dia salah satu pemain asing yang berperan sangat penting di sebuah klub,” katanya dalam sesi jumpa pers virtual, Jumat (14/01/2022).
”Bagaimana pun tim yang Konate bela, dia menjadi pembeda di tim itu,” sambungnya.
Akan tetapi, Jafri Sastra belum memastikan apakah timnya akan melakukan penjagaan khusus kepada Konate. Dia akan melihat situasi di lapangan.
Scroll ke bawah untuk informasi selengkapnya ya Bolaneters.
Eksploitasi Kelemahan
Meski Persija bukan lawan yang mudah, Jafri Sastra juga menegaskan bahwa tim besutan Angelo Alessio pasti punya kelemahan. Kondisi itulah yang nantinya akan dimanfaatkan.
Persela akan berupaya memaksimalkan sektor yang bisa dieksploitasi. Utamanya lini tengah yang menjadi titik lemah Persija sejauh ini.
”Yang pasti kalau problem Persija tentu Persija yang paling tahu, tapi bagaimana pun kami coba memaksimalkan semua sisi pemain. apakah dari belakang, dari tengah atau dari depan,” tegasnya.
Jadi Motivasi
Di samping itu, Persija juga berada dalam situasi yang kurang bagus setelah dikalahkan tim papan bawah Persipura Jayapura pada laga sebelumnya. Persela akan menjadikannya sebagai motivasi.
”Persija sendiri meskipun kalah bisa dikatakan tim terbaik dengan materi pemain dengan komposisi pemain dengan hasil yang mereka dapat,” jelasnya.
”Kami jadikan motivasi untuk pertandingan besok,” tandas mantan pelatih PSIS Semarang tersebut.
Klasemen BRI Liga 1
(Bola.net/Mustopa El Abdy)
Baca Juga:
- Tapak Tilas Kurniawan DY di Italia: Dulu Pemain di Sampdoria, Kini Pelatih di Como
- Adilson Maringa 'Hilang' Saat Arema FC Tundukkan PSS Sleman, ke Mana?
- Peluang Transfer Alfeandra Dewangga ke Jeonnam Dragons Masih Tertutup
- Mengenal Arsenio Valpoort: Bomber Baru Persebaya yang Pernah Satu Tim dengan Hakim Ziyech
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
BRI Liga 1: Trik Otavia Dutra Bawa Target Persija Kalahkan Persela
Bola Indonesia 14 Januari 2022, 19:23 -
BRI Liga 1: Persela Terpuruk, Persija Enggan Pandang Sebelah Mata
Bola Indonesia 14 Januari 2022, 18:37 -
BRI Liga 1: Persela vs Persija, Makan Konate Jadi Perhatian Jafri Sastra
Bola Indonesia 14 Januari 2022, 17:28 -
BRI Liga 1: Hadapi Persija, Persela Harap Jose Wilkson Lebih Tajam
Bola Indonesia 14 Januari 2022, 17:25
LATEST UPDATE
-
Prediksi Sevilla vs Barcelona 5 Oktober 2025
Liga Spanyol 3 Oktober 2025, 14:58 -
Florian Wirtz di Liverpool: Pemain yang Belum Meyakinkan, tapi Pantas Ditunggu?!
Liga Inggris 3 Oktober 2025, 14:58 -
Bukan Cuma Minta Maaf, Korea Selatan Rombak Total Regulasi Program Adopsi Internasional
News 3 Oktober 2025, 14:44 -
Prediksi Fiorentina vs AS Roma 5 Oktober 2025
Liga Italia 3 Oktober 2025, 14:28 -
Meski Bersinar di Crystal Palace, Oliver Glasner Dinilai Tak Cocok untuk MU
Liga Inggris 3 Oktober 2025, 14:26
LATEST EDITORIAL
-
5 Pemain Manchester United yang Bakal Diuntungkan Jika Ruben Amorim Dipecat
Editorial 3 Oktober 2025, 15:31 -
7 Pemain yang Mampu Cetak Lebih dari 800 Gol, Ronaldo Nomor 3
Editorial 3 Oktober 2025, 15:04 -
7 Pemain Premier League yang Kariernya Bisa Selamat Jika Pindah Januari
Editorial 2 Oktober 2025, 14:29
KOMENTAR