
Bola.net - PSIS Semarang resmi mendapatkan jasa dua pemain asing yang bersinar di BRI Liga 1 2021/2022 yakni Taisei Marukawa dan Carlos Fortes. Keduanya menjadi bagian dari rencana PSIS meraih gelar juara BRI Liga 1 musim depan.
Marukawa adalah Pemain Terbaik BRI Liga 1 2021/2022. Pemain asal Jepang itu mencetak 17 gol dan 10 assist untuk Persebaya Surabaya musim ini. Sementara, Fortes menjadi mesin gol Arema FC dan mampu mencetak 20 gol.
"Ahlamduillah kita sudah mendapatkan pemain yang kita inginkan. Kita dapat penyerang yang mencetak banyak gol Taisei Marukawa dan Carlos Fortes," ucap Junianto selaku Komisaris PSIS Semarang.
Junianto juga menyebut bahwa target PSIS musim depan adalah meraih juara. Dia ingin melihat PSIS mengangkat trofi juara di Stadion Jatidiri yang baru selesai direnovasi dan bisa dipakai sebagai markas PSIS musim depan.
Lantas, seperti apa perkiraan formasi PSIS musim depan setelah Marukawa dan Fortes bergabung? Simak selengkapnya di bawah ini ya Bolaneters.
Komposisi Pemain Asing

Jika regulasi musim depan tidak berubah, maka komposisi pemain BRI Liga 1 akan tetap empat. Rinciannya, tiga pemain dari negara yang dibebaskan dan satu pemain dari Asia. Bagaimana komposisi pemain asing PSIS?
Taise Marukawa tampaknya akan mengisi satu slot untuk pemain asing Asia karena berasal dari Jepang. Sementara, Fortes akan mengisi satu dari tiga slot pemain asing bebas.
Sementara, dua pemain asing lain belum ada kepastian. Wallace Costa mungkin akan dipertahankan. Performanya sangat bagus dan sudah menjadi bagian dari tim sejak 2019 lalu. Pemain 35 tahun itu juga menjadi kapten PSIS.
Masa depan Jonathan Cantillana diragukan masih bersama PSIS. Tapi, jika dibanding Flavio Beck, kontribusi pemain 29 tahun sangat besar dan layak untuk bertahan di PSIS musim depan.
Di bawah ini adalah perkiraan formasi PSIS musim 2022/2023 dengan memakai materi pemain yang ada ditambah Marukawa dan Fortes.
Kiper dan Bek

Di bawah mistar gawang, PSIS punya dua nama berpengalaman. Sosok Jandia Eka Putra sudah tidak diragukan lagi aksinya. Kiper 34 tahun punta reflek yang bagus. Selain Jandia, ada Joko Ribowo yang sangat tenang ketika berada di bawah mistar gawang.
Jandia dan Ribowo bisa bergantian mengawal gawang PSIS musim depan. Mereka akan dibantu empat bek yang punya kualitas bagus.
Posisi bek kiri ada nama Fredyan Wahyu. Dia sempat jadi andalan Timnas Indonesia U-23 pada era Indra Sjafri. Tapi, pada musim 2021/2022, dia mengalami banyak cedera dan gagal berada pada level terbaiknya.
Posisi bek kanan ada nama Alfeandra Dewangga. PSIS beruntung punya pemain 20 tahun ini. Sebab, Dewangga bisa memainkan banyak peran dengan sama baiknya. Lalu, untuk duet bek tengah, nama Wallace Costa dan Wahyu Prasetyo jadi jaminan solidnya pertahanan PSIS.
Trio Gelandang

Jika tetap mempertahankan Dragan Djukanovic sebagai pelatih, PSIS akan cenderung memakai formasi 4-3-3. Ini adalah formasi andalan mantan pelatih Borneo FC itu. Pemain PSIS pun sudah terbiasa bermain dengan formasi 4-3-3.
Dua nama hampir pasti jadi andalan formasi ini yakni Finky Pasamba dan Cantillana. Keduanya punya peran yang sangat penting. Pasamba adalah pemutus serangan yang lihat, sementara Cantillana adalah kreator serangan yang visioner.
Satu tempat kemungkinan akan jadi milik Eka Febri. Pemain kelahiran Tuban itu adalah jebolan tim muda PSIS. Jadi, peluang untuk dipertahankan dan masuk dalam rencana jangka panjang klub sangat terbuka. Performanya musim lalu juga sangat bagus.
Sangat Tajam di Depan

Lini depan PSIS Semarang bakal menjadi momok bagi tim BRI Liga 1 lain pada musim 2022/2023 nanti. Marukawa dan Fortes telah menunjukkan penampilan istimewa bersama klub lamanya. Jika koneksi mereka terbentuk, PSIS akan sangat menakutkan.
Pada formasi 4-3-3, dua nama itu hampir pasti mengisi slot pemain depan. Maruka sebagai penyerang kanan dan Fortes jadi penyerang tengah.
Lalu, siapa yang menjadi penyerang kiri? Ada dua nama yang bisa jadi pilihan yakni Hari Nur dan Septian David. Keduanya kesulitan mencapai level terbaiknya pada musim 2021/2022. Tapi, jika dalam performa terbaik, Septian David adalah pemain yang bisa melakukan banyak hal istimewa.
Grafis Perkiraan Formasi PSIS
Perkiraan starting XI PSIS Semarang (c) Bola
Klasemen Akhir BRI Liga 1
Baca Ini Juga ya Bolaneters:
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Carlos Fortes Merapat ke PSIS, Ini Tanggapan Manajemen Arema FC
Bola Indonesia 1 April 2022, 16:44
-
Highlights BRI Liga 1 2021-22: Persela Lamongan 1-2 PSIS Semarang
Open Play 29 Maret 2022, 18:09
LATEST UPDATE
-
Pemain Terbaik dan Terburuk dari Laga Parma vs Inter di Ennio Tardini
Liga Italia 8 Januari 2026, 10:11
-
Nonton Live Streaming Pertandingan Proliga 2026 di MOJI Hari Ini, 8 Januari 2026
Voli 8 Januari 2026, 09:31
-
Jadwal Lengkap Proliga 2026, 8 Januari-26 April 2026
Voli 8 Januari 2026, 09:31
-
Man City vs Brighton: Rating Pemain The Citizens usai Tertahan di Etihad Stadium
Liga Inggris 8 Januari 2026, 09:21
-
Jadwal Lengkap Malaysia Open 2026, 6-11 Januari 2026
Bulu Tangkis 8 Januari 2026, 08:55
-
Rapor Pemain Chelsea Lawan Fulham: Cucurella Mengecewakan, Palmer Kembali Senyap
Liga Inggris 8 Januari 2026, 08:27
LATEST EDITORIAL
-
Peringkat 9 Manajer Manchester United Setelah Sir Alex Ferguson, Siapa Terbaik?
Editorial 7 Januari 2026, 13:52
-
4 Mantan Bintang Man United yang Pernah Jadi Pelatih Sementara di Old Trafford
Editorial 7 Januari 2026, 12:55
-
4 Pemain Gratis yang Bisa Direkrut Manchester United Musim Depan
Editorial 5 Januari 2026, 15:52
-
Prediksi Starting XI Chelsea di Bawah Liam Rosenior: Revolusi Taktik Dimulai
Editorial 5 Januari 2026, 15:25
-
7 Pemain yang Pernah Menangis Karena Jose Mourinho, Ada Cristiano Ronaldo
Editorial 5 Januari 2026, 13:58























KOMENTAR