
Bola.net - PT Liga Indonesia Baru (LIB) memberi respons soal denda dari Komisi Disiplin (Komdis) PSSI sebanyak Rp250 juta. Operator BRI Liga 1 2021/2022 itu berencana mengajukan banding.
LIB didenda Komdis PSSI karena dianggap tidak menggelar emergency meeting untuk menentukan status pertandingan Madura United versus Persipura Jayapura. Laga tunda pekan ke-22 BRI Liga 1 2021/2022 itu akhirnya tidak terselenggara.
Seharusnya, duel tersebut digelar pada 21 Februari 2022, di Stadion Kapten I Wayan Dipta, Gianyar, Bali. Namun, rombongan Persipura tidak datang ke venue dengan alasan banyak pemain terpapar COVID-19.
"Keputusan itu kami terima dan hormati. Tapi kami analisis soal langkah-langkah apa yang sedang dilakukan," ujar Direktur Operasional LIB, Sudjarno, kepada awak media termasuk Bola.net, di Bali, Kamis (10/3).
"Apakah kami akan melakukan banding atau tidak, nanti akan kami analisis," katanya menambahkan.
Baca halaman berikutnya ya Bolaneters.
Persipura Layak Bertanding
Berdasarkan tes Polymerase Chain Reaction (PCR) yang dilakukan, LIB menilai jumlah pemain Persipura masih memenuhi regulasi untuk bertanding karena ada lebih dari 14 pemain yang sehat. Alhasil, LIB tidak menggelar pertemuan darurat untuk menentukan status pertandingan.
"Kasus kemarin kan Persipura pemainnya di atas 21 yang negatif COVID-19. Jadi tidak perlu melakukan emergency meeting," ucap Sudjarno.
"Semua unsur untuk menggelar emergency meeting tidak terpenuhi. Argumentasi itu sudah kami jelaskan dalam sidang disiplin," tambahnya.
Persipura Tegas Dihukum
Sementara itu, Persipura juga tidak lolos dari hukuman. Bahkan sanksi yang diberikan Komdis PSSI kepada tim berjuluk Mutiara Hitam itu terbilang berat.
Persipura dihukum kalah 0-3 dari Madura United. Lalu pengurangan tiga poin, sehingga membuat perjuangan Mutiara Hitam lolos dari degradasi tambah berat.
Manajer Persipura, Bento Madubun juga dihukum 12 bulan. Ia dilarang beraktivitas di persepakbolaan nasional selama kurun waktu tersebut.
Klasemen Sementara BRI Liga 1 2021/2022
(Bola.net/Fitri Apriani)
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Didenda Komdis PSSI Gara-gara Persipura, PT LIB Pertimbangkan Banding
Bola Indonesia 10 Maret 2022, 21:48
-
Hasil BRI Liga 1: Persipura Tahan Imbang PSM Makassar Tanpa Gol
Bola Indonesia 10 Maret 2022, 17:49
-
Prediksi BRI Liga 1: Persipura Jayapura vs PSM Makassar 10 Maret 2022
Bola Indonesia 10 Maret 2022, 09:01
LATEST UPDATE
-
Kabar Buruk untuk Arsenal, Pemulihan Kai Havertz Alami Kemunduran
Liga Inggris 19 November 2025, 02:20
-
Arsenal Buka Peluang Lepas 4 Pemain di Bursa Transfer Januari, Siapa Saja?
Liga Inggris 19 November 2025, 00:56
-
Manchester United Bisa Jual Marcus Rashford dan Kobbie Mainoo untuk Patuhi PSR
Liga Inggris 19 November 2025, 00:30
-
3 Opsi Pengganti Mohamed Salah di Liverpool, Termasuk Pemain dari Klub Rival
Liga Inggris 19 November 2025, 00:00
-
Lupakan Ronaldo, Bruno Fernandes Buktikan Jadi Pemain Paling Penting di Timnas Portugal
Piala Dunia 18 November 2025, 23:41
-
Analisis Calon Pengganti Robert Lewandowski: Menimbang 4 Kandidat Ideal untuk Barcelona
Liga Spanyol 18 November 2025, 23:22
-
Kiper Persis Solo Gianluca Pandeynuwu Ukir Sejarah di BRI Super League 2025/2026
Bola Indonesia 18 November 2025, 23:11
-
Benjamin Sesko Absen Kontra Everton, Kembalinya Diperkirakan Desember
Liga Inggris 18 November 2025, 22:46
-
Blunder Pemain Naturalisasi Malaysia Saat Sidang FIFA: Salah Sebut Asal Nenek
Tim Nasional 18 November 2025, 22:37
-
2 Laga Timnas Indonesia U-22 vs Mali: Kalah di Laga Pertama, Imbang di Laga Kedua
Tim Nasional 18 November 2025, 22:36
-
Bermain Api: Risiko Besar Perlakuan Tuchel pada Bellingham di Timnas Inggris
Piala Dunia 18 November 2025, 21:51
-
Calhanoglu dan Misi 'Anti-Modric': Kunci Taktik Chivu Menghadapi Panasnya Derby Milan
Liga Italia 18 November 2025, 21:02
-
Adrien Rabiot dan Dilema Derby: Analisis Kebugaran, Strategi, dan Alternatif AC Milan
Liga Italia 18 November 2025, 20:08
LATEST EDITORIAL
-
4 Pemain yang Bisa Didatangkan Liverpool di Januari untuk Selamatkan Musim
Editorial 19 November 2025, 01:56
-
3 Bintang Manchester United yang Bisa Ditukar dengan Antoine Semenyo
Editorial 19 November 2025, 01:37
-
Tempat Lahirnya Legenda: 10 Stadion Paling Ikonik dalam Sejarah Sepak Bola
Editorial 13 November 2025, 10:55























KOMENTAR