Dipo mengaku tak mempermasalahkan keputusan Persebaya yang urung merekrutnya karena dinilai kurang skill dan teknik. Baginya, diundang seleksi klub besar macam Persebaya adalah kesempatan yang sangat berharga.
"Ada kebanggaan tersendiri juga bisa dapat kesempatan untuk diundang Persebaya yang kita tahu klub besar. Makanya saya rela untuk datang ke sini walaupun harus bayar uang tiket sendiri," ujar Dipo kemarin (14/10).
Pemain kelahiran Jakarta 23 tahun silam itu menegaskan bahwa dirinya tetap ingin main di Indonesia mulai musim ini. Meskipun saat ini ia sudah memegang green card yang membuatnya tak dihitung lagi sebagai pemain asing di Major League Soccer (MLS) Amerika Serikat (AS).
"Kontrak saya di Deportivo sudah habis 25 Juli kemarin. DC sempat meminta resume dan CV saya karena saya sudah punya green card. Itu mempermudah mereka. Tapi saya pikir ingin main di sini saja," tuturnya.
Pulang dari AS, Dipo mengungkapkan kalau dirinya sempat berlatih selama 4 hari bersama klub Singapura, Geilang United FC. Setelah dipanggil Nil Maizar di pemusatan latihan Timnas Senior Agustus lalu, Dipo sempat juga berlatih bersama Sriwijaya FC. Sebelum ke Persebaya, ia juga singgah di Arema IPL untuk berlatih bersama.
Dipo pun mengakui kalau keluarga menjadi alasannya kenapa ia ingin main di tanah air. "Saat ini saya ingin dekat dengan keluarga. Sudah 6 tahun ini saya sendirian di Amerika," tutupnya. (fjr/dzi)
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Dipo Alam Tetap Ingin Main di Indonesia
Bola Indonesia 14 Oktober 2012, 10:00
-
Video: Aksi Andik Bersama Tim Reserve DC United
Open Play 12 September 2012, 12:45
-
Beckham Ingatkan Nesta Sebelum Pindah
Bola Dunia Lainnya 8 Juli 2012, 03:00
-
Nesta: MLS Adalah Pilihan Paling Logis
Bola Dunia Lainnya 7 Juli 2012, 23:45
LATEST UPDATE
-
Beda Arah Harga Emas 19 November 2025: Antam Stabil, Pegadaian Terkoreksi
News 19 November 2025, 12:01
-
Debut Sempurna Kiper Manchester United di Timnas Belgia
Liga Inggris 19 November 2025, 11:59
-
Bukan Diusir AC Milan, Malick Thiaw Bongkar Alasan Sebenarnya Cabut ke Newcastle
Liga Italia 19 November 2025, 11:46
-
Cinta Mati! Antony Tolak Raksasa Eropa Ini demi Gabung Real Betis
Liga Inggris 19 November 2025, 11:45
-
Manchester United Siap Jegal Liverpool untuk Transfer Marc Guehi
Liga Inggris 19 November 2025, 11:30
-
OJK Rilis Aturan Baru: Rekening Tanpa Transaksi 1.800 Hari Otomatis Dormant
News 19 November 2025, 11:21
-
Berubah Pikiran, Joshua Zirkzee Bakal Bertahan di Manchester United?
Liga Inggris 19 November 2025, 10:51
LATEST EDITORIAL
-
4 Pemain yang Bisa Didatangkan Liverpool di Januari untuk Selamatkan Musim
Editorial 19 November 2025, 01:56
-
3 Bintang Manchester United yang Bisa Ditukar dengan Antoine Semenyo
Editorial 19 November 2025, 01:37
-
Tempat Lahirnya Legenda: 10 Stadion Paling Ikonik dalam Sejarah Sepak Bola
Editorial 13 November 2025, 10:55

























KOMENTAR