
Bola.net - - Dua pesepakbola muda asal Indonesia, Syukran Arabia Samual dan Andrian Rusdianto akan kembali berlatih bersama klub kasta ketiga Liga Spanyol, CDA Navalcarnero. Keduanya bertolak ke Negeri Matador melalui Terminal 2D Bandara Soekarno-Hatta, Tangerang, Banten, Rabu (10/1/2018).
Syukran dan Andrian mendapatkan beasiswa selama tiga tahun di Akademi CDA Navalcarnero. Keduanya menerima beasiswa tersebut setelah menjalani trial terlebih dahulu di turnamen Football Barcelona Cup pada April 2016 lalu bersama Tim SBAI (Sepak Bola Anak Indonesia).
Syukran dan Andrian telah berlatih di CDA Navalcamero sejak Maret 2017 dan langsung dicoba dalam tim Navalcarnero U-16. Syukran pun merasakan banyak kemajuan setelah hampir satu tahun berlatih di akademi tersebut.
"Saya merasakan ada peningkatan baik fisik maupun teknik. Metode pelatihan yang diterapkan di sana sebenarnya tidak jauh berbeda dengan di Indonesia, tetapi memang kalau soal tingkat kedisiplinan lebih tinggi di sana. Kalau di sini mungkin mengunggulkan fisik kalau di sana teknik," ujar Syukran.
"Awalnya memang sempat kesulitan mengikuti materi dan pola disiplin di sana. Tetapi alhamdullilah perlahan tapi pasti saya dan Andrian bisa beradaptasi dengan baik. Apalagi penerimaan teman-teman klub, pelatih dan lingkungan di sana sangat baik, membuat saya bersemangat dalam berlatih," tambah pemain yang menempati posisi bek ini.
Sementara itu, Andrian mengaku sedikit berat harus meninggalkan Indonesia. Sebab, pemain yang akrab disapa Anto ini baru saja mengalami duka cita atas wafatnya sang ayah.
"Sedih karena ingat ayah. Ayah meninggal sekitar dua bulan yang lalu. Waktu kejadian saya pas di Jakarta. Jadi tidak sempat melihat wajah ayah untuk yang terakhir kalinya. Saya hanya bisa berdoa semoga ayah bahagia di sana," kata Anto dengan suara lirih menahan tangis.
Namun meski demikian, Anto menyadari dia punya tanggung jawab besar untuk mempersembahkan prestasi yang membanggakan kepada keluarga. Khususnya, bagi orang yang telah membantunya hingga bisa berguru ke Spanyol.
"Saya punya target harus berhasil setelah berguru ke Spanyol. Mudah-mudahan bisa menjadi pemain profesional dan saya ingin main di Liga Spanyol," ucap pemain yang menempati posisi sayap kanan ini.
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Dua Pesepakbola Muda Indonesia Kembali Berlatih di Spanyol
Bola Indonesia 11 Januari 2018, 14:34
-
Indonesia Sabet Tiga Piala di Barcelona Football Festival 2017
Bola Indonesia 31 Mei 2017, 20:51
-
Dua Bocah Indonesia Mulai Karirnya di Spanyol
Bola Indonesia 8 Maret 2017, 22:25
-
Dua Pesepakbola Muda Indonesia Berlatih di Spanyol
Bola Indonesia 1 Maret 2017, 00:12
-
Dua Wonderkid Indonesia Dapat Kontrak Tiga Tahun di Spanyol
Bola Indonesia 16 Desember 2016, 00:07
LATEST UPDATE
-
Jadwal Lengkap Malaysia Open 2026, 6-11 Januari 2026
Bulu Tangkis 5 Januari 2026, 11:11
-
Daftar Pebulu Tangkis Indonesia dan Hasil Drawing Malaysia Open 2026
Bulu Tangkis 5 Januari 2026, 11:03
-
Kabar Baik MU! Bruno Fernandes dan Mason Mount Fix Comeback Lawan Burnley
Liga Inggris 5 Januari 2026, 10:41
-
Telan Dua Hasil Imbang Beruntun, Matheus Cunha Minta MU Lekas Move On
Liga Inggris 5 Januari 2026, 10:24
-
Kritik Manajemen MU, Ruben Amorim Terancam Dipecat?
Liga Inggris 5 Januari 2026, 09:59
-
Daftar Pemain Voli Putri Gresik Phonska Plus Pupuk Indonesia di Proliga 2026
Voli 5 Januari 2026, 09:57
-
Panduan Lengkap Skrining BPJS Kesehatan 2026: Begini Caranya!
News 5 Januari 2026, 09:11
-
Daftar Pemain Voli Putra Jakarta Garuda Jaya di Proliga 2026
Voli 5 Januari 2026, 09:08
LATEST EDITORIAL
-
3 Kandidat Pengganti Enzo Maresca di Chelsea
Editorial 1 Januari 2026, 13:40
-
5 Pemain Terbaik Real Madrid di 2025: Mbappe Memimpin
Editorial 31 Desember 2025, 15:58
-
6 Calon Suksesor Pep Guardiola di Manchester City
Editorial 30 Desember 2025, 13:10
-
6 Pemain yang Bisa Tinggalkan Man United pada Jendela Transfer Januari 2026
Editorial 30 Desember 2025, 12:43

























KOMENTAR