
Bola.net - Persebaya Surabaya mewaspadai empat pemain milik Borneo FC. Empat pemain yang dimaksud adalah Matias Conti, Terens Puhiri, M. Sihran Amarullah dan Renan da Silva.
Persebaya akan menjamu Borneo FC, Jumat (11/10/2019) besok. Laga tunda pekan ke-22 Shopee Liga 1 2019 yang disiarkan Indosiar tersebut akan dihelat di Stadion Gelora Bung Tomo Surabaya.
”Banyak (yang berbahaya) di depan, ada Conti, ada Terens Puhiri, ada Sihran, wing baru nomor 90, dan Renan da Silva,” ungkap pelatih Persebaya, Wolfgang Pikal, Rabu (09/10).
Khusus Renan da Silva, Pikal mewaspadai pemain tersebut karena cukup produktif dengan 8 gol dan 1 assist untuk Borneo FC. Meskipun posisi adalah gelandang serang.
Scroll ke bawah untuk informasi selengkapnya ya Bolaneters
Siapkan Strategi Khusus
Dan untuk meredam kekuatan Borneo FC, Pikal sudah menyiapkan strategi khusus. Dia sudah menerapkannya dalam latihan beberapa hari ini.
”Jelas setiap pertandingan kami ada strategi khusus dan ada latihan khusus, semua pertandingan pasti beda,” tegas Pikal.
Persebaya juga terus membenahi kekurangannya terutama dalam penyelesaian akhir. Sehingga Pikal terus mengasah finishing dan crossing.
(Bola.net/Mustopa El Abdy)
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Empat Pemain Borneo FC Paling Berbahaya Menurut Pelatih Persebaya
Bola Indonesia 9 Oktober 2019, 22:45
-
Dicoret Timnas U-23 karena Cedera, Persebaya Akan Cek Kondisi Osvaldo Haay
Bola Indonesia 9 Oktober 2019, 21:10
-
Wolfgang Pikal Sejajarkan Otavio Dutra dengan Virgil Van Dijk
Bola Indonesia 9 Oktober 2019, 20:14
-
Irfan Jaya dan Abu Rizal Berpeluang Besar Diturunkan Lawan Borneo FC
Bola Indonesia 9 Oktober 2019, 18:53
-
Pengesahan Wolfgang Pikal Menunggu Notifikasi Kemenaker
Bola Indonesia 9 Oktober 2019, 18:45
LATEST UPDATE
-
Pengakuan Jujur Jonathan David: Luka Gagal Panenka dan Hangatnya Pelukan Juventus
Liga Italia 7 Januari 2026, 08:11
-
Hasil Lengkap, Klasemen, Jadwal dan Top Skor Serie A 2025/2026
Liga Italia 7 Januari 2026, 06:16
-
Rapor Pemain Juventus Saat Gilas Sassuolo: Penebusan Jonathan David
Liga Italia 7 Januari 2026, 05:37
-
Man of the Match Sassuolo vs Juventus: Jonathan David
Liga Italia 7 Januari 2026, 05:16
-
Hasil Sassuolo vs Juventus: Jay Idzes Tak Berkutik, Bianconeri Menang Besar
Liga Italia 7 Januari 2026, 04:49
LATEST EDITORIAL
-
4 Pemain Gratis yang Bisa Direkrut Manchester United Musim Depan
Editorial 5 Januari 2026, 15:52
-
Prediksi Starting XI Chelsea di Bawah Liam Rosenior: Revolusi Taktik Dimulai
Editorial 5 Januari 2026, 15:25
-
7 Pemain yang Pernah Menangis Karena Jose Mourinho, Ada Cristiano Ronaldo
Editorial 5 Januari 2026, 13:58
-
3 Kandidat Pengganti Enzo Maresca di Chelsea
Editorial 1 Januari 2026, 13:40

















KOMENTAR