
Bola.net - Kabar buruk untuk Persib Bandung dan suporternya, Bobotoh. Federico Barba memastikan akan meninggalkan tim berjuluk Maung Bandung tersebut.
Kepastian Barba meninggalkan Persib diungkapkannya lewat balasan komentar Bobotoh di akun Instagram pribadinya, @fedebarba19. Ia membalas beberapa komentar Bobotoh.
"Saya minta maaf harus meninggalkan kalian, tetapi kami harus kembali ke Eropa karena masalah keluarga," ujar Barba.
"Saya tidak tahu di mana saya akan bermain, tetapi saya harus kembali ke Eropa demi kebaikan keluarga saya," katanya menambahkan.
Federico Barba Minta Maaf
Dalam beberapa pekan terakhir, Barba terus dirumorkan akan meninggalkan Persib. Isu terkuat mantan pemain Como 1907 itu bakal bergabung dengan klub Serie B, Pescara.
Namun, sejumlah kabar lainnya juga menyeruak. Di media sosial berembus bek berumur 32 tahun tersebut akan pindah ke klub Yunani, Aris Thessaloniki.
Barba mengungkapkan alasannya harus meninggalkan Persib. Alasan keluarga disebutnya menjadi penyebab alumni Timnas Italia U-21 tersebut terpaksa kembali ke Eropa.
"Terima kasih atas pesan ini. Justru saya yang meminta maaf kepada kalian semua, namun masalah keluarga yang serius mengharuskan saya segera kembali ke Eropa," imbuh Barba.
Federico Barba di Persib
Barba baru bergabung dengan Persib di awal musim ini. Ia langsung menjadi benteng tangguh lini belakang Maung Bandung dengan ketenangan, pengalaman, dan kepintarannya membaca permainan.
Bersama Persib selama setengah musim, Barba mengoleksi 16 pertandingan. Sebagai bek, ia bisa membuat tiga gol dan satu assist serta hanya menerima kartu kuning.
(Bola.net/Fitri Apriani)
Baca Ini Juga:
- Gagal jadi 'One Club Man', M. Rafli Tinggalkan Arema FC di Tengah Musim BRI Super League 2025/2026
- Federico Barba Buka Suara Soal Rumor Bakal Tinggalkan Persib: Harus Kembali ke Eropa Demi Keluarga
- Dihubungkan dengan Ezra Walian, Persija Punya Pemain Baru untuk Melawan Persib?
- Persik vs Persib: Bojan Hodak Pede Bisa Menang, Beckham Putra Tak Gentar
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Link Nonton Streaming Persik vs Persib Hari Ini - BRI Super League 2025/2026
Bola Indonesia 5 Januari 2026, 15:51
LATEST UPDATE
-
Mengapa Liam Rosenior Tak Langsung Debut Usai Resmi Tukangi Chelsea?
Liga Inggris 6 Januari 2026, 20:31
-
Manchester United Pilih Pelatih Interim Sampai Akhir Musim?
Liga Inggris 6 Januari 2026, 19:58
-
Live Streaming Sassuolo vs Juventus - Link Nonton Serie A/Liga Italia di Vidio
Liga Italia 6 Januari 2026, 19:45
-
Liam Rosenior Boyong 3 Staf dari Strasbourg ke Chelsea, Debut Resmi di Piala FA
Liga Inggris 6 Januari 2026, 19:42
-
Daftar Pemain Voli Putra Surabaya Samator di Proliga 2026
Voli 6 Januari 2026, 19:31
LATEST EDITORIAL
-
4 Pemain Gratis yang Bisa Direkrut Manchester United Musim Depan
Editorial 5 Januari 2026, 15:52
-
Prediksi Starting XI Chelsea di Bawah Liam Rosenior: Revolusi Taktik Dimulai
Editorial 5 Januari 2026, 15:25
-
7 Pemain yang Pernah Menangis Karena Jose Mourinho, Ada Cristiano Ronaldo
Editorial 5 Januari 2026, 13:58
-
3 Kandidat Pengganti Enzo Maresca di Chelsea
Editorial 1 Januari 2026, 13:40






















KOMENTAR