
Bola.net - Persija Jakarta gagal menjuarai Piala Indonesia 2018/2019. Tim berjuluk Macan Kemayoran itu kalah agregat 2-1 dari PSM Makassar.
Persija sejatinya memiliki peluang yang cukup besar untuk bisa menjadi kampiun turnamen lintas tahun itu lantaran sebelumnya menang 1-0 pada leg pertama. Namun, tim ibu kota gagal mempertahankan keunggulan setelah kalah 0-2 pada leg kedua di Stadion Andi Mattalatta, Makassar, Selasa (6/8).
Kendati gagal juara, pelatih Persija, Julio Banuelos tetap berlapang dada. Arsitek asal Spanyol ini bahkan tak segan memberikan ucapan selamat kepada tim lawan.
"Selamat untuk PSM. Pertandingan ini kedua tim tampil menyerang dan tampil baik karena semua mencari kemenangan," ujar Banuelos.
Baca halaman berikutnya ya Bolaneters
Beri Selamat kepada PSM
Hal serupa juga diucapkan oleh striker Persija, Bambang Pamungkas. Pemain yang akrab disapa Bepe ini pun menilai jika pertandingan hari ini berlangsung sangat seru.
"Sama seperti coach pertama-tama saya ucapkan selamat kepada PSM akhirnya setelah 19 tahun mereka jadi juara lagi. Kedua tim tampil baik, wasit juga tampil baik. Ini adalah final yang menarik dan bagus tersaji malam ini," imbuh Bepe.
Dengan menjadi juara Piala Indonesia, PSM akan mendapat satu tiket ke Piala AFC 2020. Tim berjuluk Juku Eja itu juga mendapat hadiah uang tunai sebesar Rp 3 miliar.
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
PSM Akui Persija Melemah Setelah Kartu Kuning Kedua Sandi Sute
Bola Indonesia 6 Agustus 2019, 22:37
-
Koleksi Trofi Bambang Pamungkas di Persija Belum Lengkap Tanpa Piala Indonesia
Bola Indonesia 6 Agustus 2019, 22:26
-
Pelatih Persija Menyayangkan Kartu Merah yang Diterima Sandi Sute
Bola Indonesia 6 Agustus 2019, 21:25
-
Gagal Juara Piala Indonesia, Persija Legawa
Bola Indonesia 6 Agustus 2019, 20:51
-
Hasil Pertandingan PSM Makassar vs Persija Jakarta: 2-0 (Agg 2-1)
Bola Indonesia 6 Agustus 2019, 17:36
LATEST UPDATE
-
Evaluasi Timnas Indonesia U-22 jelang SEA Games 2025: Progres Terlihat, PR Masih Ada
Tim Nasional 19 November 2025, 04:25
-
Imbang 2-2 Lawan Mali, Ini 3 Pemain Timnas Indonesia U-22 yang Layak Dapat Apresiasi
Tim Nasional 19 November 2025, 04:00
-
Kabar Buruk untuk Arsenal, Pemulihan Kai Havertz Alami Kemunduran
Liga Inggris 19 November 2025, 02:20
-
Arsenal Buka Peluang Lepas 4 Pemain di Bursa Transfer Januari, Siapa Saja?
Liga Inggris 19 November 2025, 00:56
-
Manchester United Bisa Jual Marcus Rashford dan Kobbie Mainoo untuk Patuhi PSR
Liga Inggris 19 November 2025, 00:30
-
3 Opsi Pengganti Mohamed Salah di Liverpool, Termasuk Pemain dari Klub Rival
Liga Inggris 19 November 2025, 00:00
-
Lupakan Ronaldo, Bruno Fernandes Buktikan Jadi Pemain Paling Penting di Timnas Portugal
Piala Dunia 18 November 2025, 23:41
-
Analisis Calon Pengganti Robert Lewandowski: Menimbang 4 Kandidat Ideal untuk Barcelona
Liga Spanyol 18 November 2025, 23:22
LATEST EDITORIAL
-
4 Pemain yang Bisa Didatangkan Liverpool di Januari untuk Selamatkan Musim
Editorial 19 November 2025, 01:56
-
3 Bintang Manchester United yang Bisa Ditukar dengan Antoine Semenyo
Editorial 19 November 2025, 01:37
-
Tempat Lahirnya Legenda: 10 Stadion Paling Ikonik dalam Sejarah Sepak Bola
Editorial 13 November 2025, 10:55



















KOMENTAR