Bola.net - - Direktur Utama Persija Jakarta, Gede Widiade mengakui bahwa saham mayoritas Persija dimiliki oleh Joko Driyono yang saat ini menjabat sebagai Plt Ketua Umum PSSI. Gede juga mengaku hanya bekerja secara profesional di tim ibu kota itu.
Sebelumnya, Gede disebut-sebut tak memiliki sepeser pun saham di PT Persija Jaya Jakarta. 80 persen saham Persija dimiliki oleh PT Jakarta Indonesia Hebat yang belakangan diketahui dipegang oleh Joko Driyono.
Selain Joko, ada dua nama lain yaitu Tigor Shalomboboy yang saat ini menjabat sebagai Chief Operational Officer (COO) PT LIB dan Kokoh Afiat. Gede pun membenarkan hal itu. "Di akta iya (Joko Driyono) sebagai pemegang saham," ujar Gede.
"Saya profesional yang diminta untuk membenahi dan memegang persija. Pada saat itu saya masih pemegang saham di salah satu klub (Bhayangkara FC) 61 persen, saya mayoritas kan, gak mungkin saya punya saham di klub lain."
"Jadi di Persija saya hanya sebagai Direktur utama dan profesional. Persyaratan itu harus disepakati, siapa yang punya silahkan anda mau hire (pekerjakan) saya sebagai profesional, sepakat, deal, ya saya sebagai profesional," sambungnya.
Gede menambahkan, keterlibatan Joko sebagai pemegang saham Persija tak ada masalah selama berjalan sesuai dengan aturan yang ada. Terpenting menurutnya, Macan Kemayoran bisa menjadi klub profesional.
"Kalau saya selama tidak melanggar ketentuan normatif yang ada, no problem, yang penting Persija selama saya bawa terbuka tidak pernah tertutup. Saya kalau merasa selesai mengerjakan Persija saya selesai."
"Saya profesional, ada durasi waktu jabatan," tutup pengusaha asal Surabaya ini.
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Persija Ungkap Kerugian Akibat Kick Off Liga 1 Mundur
Bola Indonesia 7 Maret 2018, 18:16
-
Tak Punya Stadion, Persija Minta Bantuan Menpora
Bola Indonesia 7 Maret 2018, 17:42
-
Gede Widiade Dikontrak Persija Selama Lima Tahun
Bola Indonesia 7 Maret 2018, 17:15
-
Gede Widiade Akui Saham Mayoritas Persija Milik Jokdri
Bola Indonesia 7 Maret 2018, 16:46
-
Simic Beber Alasan Gagal Bersinar di Vietnam
Bola Indonesia 7 Maret 2018, 12:12
LATEST UPDATE
-
Evaluasi Timnas Indonesia U-22 jelang SEA Games 2025: Progres Terlihat, PR Masih Ada
Tim Nasional 19 November 2025, 04:25
-
Imbang 2-2 Lawan Mali, Ini 3 Pemain Timnas Indonesia U-22 yang Layak Dapat Apresiasi
Tim Nasional 19 November 2025, 04:00
-
Kabar Buruk untuk Arsenal, Pemulihan Kai Havertz Alami Kemunduran
Liga Inggris 19 November 2025, 02:20
-
Arsenal Buka Peluang Lepas 4 Pemain di Bursa Transfer Januari, Siapa Saja?
Liga Inggris 19 November 2025, 00:56
-
Manchester United Bisa Jual Marcus Rashford dan Kobbie Mainoo untuk Patuhi PSR
Liga Inggris 19 November 2025, 00:30
-
3 Opsi Pengganti Mohamed Salah di Liverpool, Termasuk Pemain dari Klub Rival
Liga Inggris 19 November 2025, 00:00
-
Lupakan Ronaldo, Bruno Fernandes Buktikan Jadi Pemain Paling Penting di Timnas Portugal
Piala Dunia 18 November 2025, 23:41
-
Analisis Calon Pengganti Robert Lewandowski: Menimbang 4 Kandidat Ideal untuk Barcelona
Liga Spanyol 18 November 2025, 23:22
-
Kiper Persis Solo Gianluca Pandeynuwu Ukir Sejarah di BRI Super League 2025/2026
Bola Indonesia 18 November 2025, 23:11
-
Benjamin Sesko Absen Kontra Everton, Kembalinya Diperkirakan Desember
Liga Inggris 18 November 2025, 22:46
-
Blunder Pemain Naturalisasi Malaysia Saat Sidang FIFA: Salah Sebut Asal Nenek
Tim Nasional 18 November 2025, 22:37
-
2 Laga Timnas Indonesia U-22 vs Mali: Kalah di Laga Pertama, Imbang di Laga Kedua
Tim Nasional 18 November 2025, 22:36
LATEST EDITORIAL
-
4 Pemain yang Bisa Didatangkan Liverpool di Januari untuk Selamatkan Musim
Editorial 19 November 2025, 01:56
-
3 Bintang Manchester United yang Bisa Ditukar dengan Antoine Semenyo
Editorial 19 November 2025, 01:37
-
Tempat Lahirnya Legenda: 10 Stadion Paling Ikonik dalam Sejarah Sepak Bola
Editorial 13 November 2025, 10:55























KOMENTAR