
Bola.net - Gelandang asing PSIS Semarang, Jonathan Cantillana mengaku sempat mendapat tawaran di tengah vakumnya Shopee Liga 1 2020. Tawaran itu datang dari klub di dua negara berbeda.
Hanya saja, tawaran itu ditolak oleh Jonathan karena mengira kompetisi di Indonesia akan benar-benar diputar. Dan kini, kesempatan itu sudah tidak ada karena bursa transfer sudah ditutup.
"Saya mendapat tawaran untuk pergi ke liga Chili dan Palestina juga. Saya punya (kesempatan) istimewa pada bulan September," kata Jonathan kepada Bola.net, Jumat (30/10/2020).
"Tetapi karena kami mengira liga akan berlanjut pada Oktober, saya menolak mereka. Sekarang jendela transfer ditutup," imbuhnya.
Scroll ke bawah untuk informasi selengkapnya ya Bolaneters.
Belum Putuskan Masa Depannya
Lebih lanjut, setelah kompetisi di Indonesia dipastikan ditunda sampai tahun depan, Jonathan masih belum tahu rencananya. Dia masih akan melihat perkembangan untuk menentukan masa depannya.
"Saya tidak tahu apakah saya tetap bermain di PSIS. Saya memiliki kontrak untuk satu tahun lagi," lanjut pemain kelahiran Chile yang berpaspor Palestina itu.
"Tetapi saya juga ingin melihat yang terbaik untuk karir saya dan keluarga saya. Ada juga opsi untuk bermain di tim lain di sini. Mari kita lihat apa yang terbaik di Indonesia," tandasnya.
(Bola.net/Mustopa El Abdy)
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Gelandang PSIS Sempat Dapat Tawaran dari Klub Chile dan Palestina
Bola Indonesia 30 Oktober 2020, 18:21
-
Hormati Keputusan Federasi, CEO PSIS: Pasti Ada Hikmah
Bola Indonesia 30 Oktober 2020, 18:18
-
Komentar Gelandang Asing PSIS Atas Penundaan Kompetisi Hingga Tahun Depan
Bola Indonesia 30 Oktober 2020, 15:27
-
PSIS Kirim Lima Pemain untuk Seleksi Garuda Select
Bola Indonesia 27 Oktober 2020, 20:05
-
Striker Timnas U-19 Ungkap Pengalaman Paling Berkesan Selama TC di Kroasia
Tim Nasional 26 Oktober 2020, 21:03
LATEST UPDATE
-
Adrien Rabiot dan Dilema Derby: Analisis Kebugaran, Strategi, dan Alternatif AC Milan
Liga Italia 18 November 2025, 20:08
-
Langkah dan Strategi Luciano Spalletti untuk Mengembalikan Juventus ke Jalur Kejayaan
Liga Italia 18 November 2025, 19:35
-
Tempat Menonton Timnas Indonesia U-23 vs Mali U-23 di Indosiar - Friendly Match
Tim Nasional 18 November 2025, 18:01
-
Link Live Streaming La Liga 2025/26: Barcelona vs Athletic Bilbao, Tayang di Vidio
Liga Spanyol 18 November 2025, 17:51
-
Simak Jadwal La Liga 2025/26 Pekan ke-13, Tayang Eksklusif di Vidio
Liga Spanyol 18 November 2025, 17:41
LATEST EDITORIAL
-
Tempat Lahirnya Legenda: 10 Stadion Paling Ikonik dalam Sejarah Sepak Bola
Editorial 13 November 2025, 10:55
-
Florian Wirtz Selanjutnya? 10 Rekrutan Terburuk dari Juara Bertahan Premier League
Editorial 12 November 2025, 11:23
-
6 Gelandang yang Bisa Jadi Target Manchester United pada Bursa Transfer Januari 2026
Editorial 12 November 2025, 10:55



















KOMENTAR