
Bola.net - PT Liga Indonesia Baru (LIB) akan menggelar manager meeting untuk membahas persiapan menyambut kembali bergulirnya Shopee Liga 1 2020. Rapat tersebut rencananya akan dilakukan secara virtual, Jumat (17/7/2020) siang.
Sebagai salah satu klub peserta, PSIS akan memanfaatkan kesempatan itu untuk mengetahui sejauh mana persiapan yang sudah dilakukan LIB. Dia berharap mendapat penjelasan yang lebih detail dan utuh.
”Kami mau mendengarkan dulu dari PT. Liga terkait persiapan kompetisi seperti apa,” kata General Manager PSIS Semarang, Wahyu ‘Liluk’ Winarto kepada Bola.net, Kamis (16/7/2020).
Dikatakan Liluk, yang masih menjadi tanda tanya mayoritas klub, termasuk PSIS adalah pembagian hak komersial hingga regulasi kompetisi. Serta hal lain yang masih belum dijelaskan dalam surat LIB beberapa waktu lalu.
”Terkait protokol kesehatan, pemain, official, panpel, dan keamanan bagaimana, misalkan nanti ada satu tim yang terpapar, bagaimana?,” tanya Liluk.
Scroll ke bawah untuk informasi selengkapnya ya Bolaneters.
Rekomendasi Gugus Tugas
PSIS, kata Liluk, juga akan meminta penjelasan terkait statement Ketua Gugus Tugas Percepatan Penanganan Covid-19, Doni Mornando yang akan mengizinkan kompetisi bergulir dengan sejumlah persyaratan.
Pihaknya perlu mendapat penjelasan dari LIB karena persyaratan yang disampaikan Doni dinilai memberatkan klub. Bahkan, sulit untuk dijalankan karena membutuhkan biaya yang tidak sedikit.
”Jelas memberatkan kalau setiap pertandingan harus tes Swab, dan harus menyiapkan tempat karantina. Hampir semua klub tidak punya fasilitas untuk mengkarantina pemain,” pungkasnya.
(Bola.net/Mustopa El Abdy)
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Pelatih PSIS Tunggu Keputusan Manajemen Perihal Jadwal Latihan
Bola Indonesia 16 Juli 2020, 23:16
-
Harapan PSIS dalam Manager Meeting Jumat Besok
Bola Indonesia 16 Juli 2020, 21:36
-
Kompetisi Digelar Tanpa Penonton, Panpel PSIS Khawatir
Bola Indonesia 14 Juli 2020, 20:50
-
Pelatih Ingin Segera Gelar Latihan, Begini Respons Manajemen PSIS
Bola Indonesia 14 Juli 2020, 01:40
-
Surat LIB Belum Lengkap, PSIS Akan Lakukan Ini
Bola Indonesia 13 Juli 2020, 23:24
LATEST UPDATE
-
Kritikan Pedas untuk Benjamin Sesko: Hargamu Mahal, Mainnya yang Bener Dong!
Liga Inggris 18 November 2025, 11:21
-
Kapan Barcelona Kembali ke Camp Nou? Ini Jadwal Resminya Usai Molor
Liga Spanyol 18 November 2025, 11:14
-
Diinginkan MU, Bintang Wolverhampton Ini Siap Pindah ke Old Trafford
Liga Inggris 18 November 2025, 11:03
-
Terungkap! Chelsea Sempat Ingin Barter Alejandro Garnacho dengan Gelandang Ini
Liga Inggris 18 November 2025, 10:48
-
Saingi Napoli, Klub Italia Ini Juga Berminat pada Jasa Kobbie Mainoo
Liga Italia 18 November 2025, 10:35
-
Syukurlah! Cedera Tidak Terlalu Serius, Benjamin Sesko Tidak Lama Lagi Comeback di MU!
Liga Inggris 18 November 2025, 10:26
-
Rahasia Ketangguhan Defensif Arsenal: Gawang Kami adalah Rumah Kami
Liga Inggris 18 November 2025, 10:24
-
Ini Daftar Tarif Listrik PLN Triwulan IV 2025 untuk Rumah Tangga: Cek Rinciannya!
News 18 November 2025, 09:56
LATEST EDITORIAL
-
Tempat Lahirnya Legenda: 10 Stadion Paling Ikonik dalam Sejarah Sepak Bola
Editorial 13 November 2025, 10:55
-
Florian Wirtz Selanjutnya? 10 Rekrutan Terburuk dari Juara Bertahan Premier League
Editorial 12 November 2025, 11:23
-
6 Gelandang yang Bisa Jadi Target Manchester United pada Bursa Transfer Januari 2026
Editorial 12 November 2025, 10:55























KOMENTAR