
Bola.net - Persipura Jayapura melakukan comeback saat berjumpa PSIS Semarang pada pekan ke-17 BRI Liga 1 2021/2022, Sabtu (11/12/2021) malam WIB. Tertinggal lebih dulu, Mutiara Hitam menang 2-1 pada duel yang digelar di Stadion Manahan tersebut.
Persipura bermain cukup rapi sejak awal pertandingan. Nelson Alom dan Takuya Matsunaga cukup solid di lini tengah. Sementara, PSIS harus membuat dua pergantian cepat di babak pertama.
Imran Nahumarury harus menarik keluar Fredyan Wahyu pada menit ke-11 dan digantikan Aqsha Saniskara. Lalu, pada menit ke-28, giliran Eka Febri Setiawan yang digantikan Fandi Eko Utomo.
Walau harus mengubah rencana awal, PSIS mampu unggul tiga menit sebelum waktu normal babak pertama usai. Umpan manis Septian David Maulana mampu dituntaskan Aqsha Saniskara menjadi gol lewat sundulan.
PSIS menutup babak pertama dengan keunggulan satu gol dari Persipura.
Persipura Comeback!
Seperti babak pertama, Persipura tampil cukup rapi dengan umpan-umpan pendek. Bedanya, pada babak kedua, Mutiara Hitam lebih efektif ketika mendapatkan peluang. Dua gol mampu dicetak Persipura.
Ferinando Pahabol mencetak gol pada menit ke-54. Sang kapten membobol gawang Jandi Eka Putra usai menerima umpan Gunansar Mandowen. Skor menjadi 1-1 dan pertandingan makin seru.
Persipura akhirnya unggul pada menit ke-70. Setelah membuat assist, kali ini Mandowen mencetak gol lewat skill yang apik. Mandowen dengan tenang menunggu momen untuk melepas tendangan keras ke gawang PSIS.
Kedudukan 2-1 untuk Persipura pun bertahan hingga laga usai. Persipura meraih kemenangan pertama pada empat laga terakhir. Sementara, PSIS kembali kalah setelah sempat menang atas Persita Tangerang pada laga sebelumnya.
Susunan Pemain
Persipura Jayapura (4-2-3-1): Fitrul Dwi; M Tahir, Donni Monim, Brian Fatari, Irsan Lestaluhu; Nelson Alom, Takuya Matsunaga; Yohanes Pahabol, Hedipo Gustavo, Gunansar Mandowen; Yevhen Bokhashvili;
Pelatih: Angel Alfredo Vera
PSIS Semarang (4-3-3): Jandi Eka Putra; Fredyan Wahyu, Wallace Costa, Wahyu Prasetyo, Frendi Saputra; Eka Febri Yogi, Jonathan Cantillana, Reza Irfana; Septian David Maulana, Bruno Silva, Komarudin;
Pelatih: Imran Nahumarury
Klasemen BRI Liga 1
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Hasil BRI Liga 1: Comeback! Persipura Kalahkan PSIS Semarang
Bola Indonesia 11 Desember 2021, 21:53
-
Prediksi BRI Liga 1: Persipura Jayapura vs PSIS Semarang 11 Desember 2021
Bola Indonesia 11 Desember 2021, 09:53
-
Ramai Rumakiek Bersinar di Piala AFF 2020, Ini Kata Pelatih Persipura
Tim Nasional 10 Desember 2021, 18:50
-
BRI Liga 1: Hadapi PSIS, Persipura Ingin Menutup Putaran Pertama dengan Manis
Bola Indonesia 10 Desember 2021, 16:17
-
BRI Liga 1: Persipura Mulai Bangkit, PSIS Semarang Pantang Lengah
Bola Indonesia 10 Desember 2021, 14:19
LATEST UPDATE
-
Jadwal Lengkap Malaysia Open 2026, 6-11 Januari 2026
Bulu Tangkis 5 Januari 2026, 11:11
-
Daftar Pebulu Tangkis Indonesia dan Hasil Drawing Malaysia Open 2026
Bulu Tangkis 5 Januari 2026, 11:03
-
Kabar Baik MU! Bruno Fernandes dan Mason Mount Fix Comeback Lawan Burnley
Liga Inggris 5 Januari 2026, 10:41
-
Telan Dua Hasil Imbang Beruntun, Matheus Cunha Minta MU Lekas Move On
Liga Inggris 5 Januari 2026, 10:24
-
Kritik Manajemen MU, Ruben Amorim Terancam Dipecat?
Liga Inggris 5 Januari 2026, 09:59
-
Daftar Pemain Voli Putri Gresik Phonska Plus Pupuk Indonesia di Proliga 2026
Voli 5 Januari 2026, 09:57
-
Panduan Lengkap Skrining BPJS Kesehatan 2026: Begini Caranya!
News 5 Januari 2026, 09:11
-
Daftar Pemain Voli Putra Jakarta Garuda Jaya di Proliga 2026
Voli 5 Januari 2026, 09:08
LATEST EDITORIAL
-
3 Kandidat Pengganti Enzo Maresca di Chelsea
Editorial 1 Januari 2026, 13:40
-
5 Pemain Terbaik Real Madrid di 2025: Mbappe Memimpin
Editorial 31 Desember 2025, 15:58
-
6 Calon Suksesor Pep Guardiola di Manchester City
Editorial 30 Desember 2025, 13:10
-
6 Pemain yang Bisa Tinggalkan Man United pada Jendela Transfer Januari 2026
Editorial 30 Desember 2025, 12:43
























KOMENTAR