Hasil Persita vs Persija: Menang 2-0, Macan Kemayoran Samai Poin Persib di Klasemen BRI Super League

Hasil Persita vs Persija: Menang 2-0, Macan Kemayoran Samai Poin Persib di Klasemen BRI Super League
Selebrasi gol Gustavo Almeida pada laga Persita vs Persija di pekan ke-19 BRI Super League 2025/2026 (c) Muhammad Iqbal Ichsan

Bola.net - Persija Jakarta meraih poin penuh ketika tandang ke markas Persita Tangerang pada pekan ke-19 BRI Super League, Jumat (30/1) petang WIB. Pada duel di Indomilk Arena itu, Macan Kemayoran menang dengan skor 2-0 atas tuan rumah.

Laga dengan sangat ketat. Kedua tim sulit mendapat peluang terbuka untuk mencetak gol. Namun, keunggulan individu pemain Persija menjadi pembeda. Macan Kemayoran unggul pada menit ke-33.

Gol Persija dicetak oleh Gustavo Almeida. Pemain yang pernah membela Arema FC itu mencetak gol usai menyambar bola muntah sepakan keras Maxwell Souza. Skor 1-0 untuk Persija bertahan hingga babak pertama usai.

Persita meningkatkan intensitas pada awal babak kedua. Hanya saja, situasi itu membuat lini belakang sedikit terbuka. Persija mendapatkan gol kedua lewat aksi Maxwell pada menit ke-50, yang menerima umpan Allano.

Persita merespon dengan memainkan Zulfan Djiaulhaq dan Aleksa Andrejic. Pendekar Cisadane bermain lebih agresif. Hokky Caraka punya peluang, akan tetapi bola hasil sundulannya bisa ditepis Carlos Eduardo.

Shayne Pattynama menjalani debutnya bagi Persija pada menit ke-85. Dia membuat lini belakang Persija makin solid dan membantu timnya mempertahankan keunggulan 2-0 hingga laga usai.

Kemenangan ini membuat Persija meraih 41 poin dari 19 laga, menyamai raihan Persib Bandung yang belum memainkan laga pekan ke-19. Namun, Persija berada di peringkat kedua. Sementara, Persita berada di posisi ke-5 dengan 32 poin.

1 dari 2 halaman

Daftar Susunan Pemain

Duel antara Muhammad Toha dan Aditya Warman pada laga Persita vs Persija di pekan ke-19 BRI Super League 2025/2026 (c) Muhammad Iqbal Ichsan

Duel antara Muhammad Toha dan Aditya Warman pada laga Persita vs Persija di pekan ke-19 BRI Super League 2025/2026 (c) Muhammad Iqbal Ichsan

Persija Jakarta (4-3-3): Carlos Eduardo; Rio Fahmi, Rizky Ridho, Thales Lira, Dony Tri Pamungkas; Jordi Amat, Aditya Warman Fabio Silva; Allano Silva, Gustavo Almeida, Maxwell Souza.

Pelatih: Carlos Pena.

Persita (4-2-3-1): Igor Carreira (GK), Charisma Fathoni, Tamirlan Kozubaev, Ryuji Utomo, Mario Jardel, Sin Yeong-bae, Javlon Guseynov, Hokky Caraka, Pablo Ganet, Rayco Rodriguez, Andrejic Aleksa.

Pelatih: Maurizio Souza.


BERITA TERKAIT

KOMENTAR

BERIKAN KOMENTAR

LATEST UPDATE

LATEST EDITORIAL