Bola.net - Tira Persikabo berhasil selamat dari kekalahan di pertandingan pekan ke 20 Shopee Liga 1 2019. Berhadapan dengan Semen Padang di Stadion Pakansari, Cibinong, The Army berhasil menahan imbang tim tamu dengan skor 1-1.
Tim tamu sempat unggul terlebih dahulu melalui gol Vanderley Francisco sebelum Osas Saha menyelamatkan tuan rumah dari kekalahan di babak kedua.
Permainan menyerang yang begitu gencar coba dilakukan oleh Tira Persikabo sejak menit pertama pertandingan. Tim asuhan Rahmad Darmawan itu tampak lebih luwes dalam mengalirkan bola di setiap lininya untuk mengurung pertahanan Semen Padang.
Sebuah peluang emas didapatkan Tira Persikabo pada menit ke-12 lewat Louis Parfait. Tembakan jarak jauh yang dilepaskannya cukup mengancam gawang Semen Padang meski masih tipis di atas mistar gawang yang dikawal Teja Paku Alam.
Dalam 20 menit pertama pertandingan, Tira Persikabo lebih mendominasi jalannya pertandingan dan kerap mengurung pertahanan Semen Padang. Hanya beberapa kali tim tamu mencoba untuk lepas dari tekanan lewat Flavio Beck Junior dan Irsyad Maulana.
Semen Padang kemudian menerapkan pola serangan balik untuk mengatasi permainan Tira Persikabo. Hasilnya positif bagi tim tamu yang mencetak gol pada menit ke-23 lewat Vanderley Francisco.
Memanfaatkan umpan Irsyad Maulana ke jantung pertahanan Tira Persikabo, Vanderley cukup melakukan sontekan untuk membobol gawang yang dikawal Angga Saputro. Semen Padang yang sepanjang awal pertandingan tertekan pun justru berhasil unggul 1-0.
Sebuah peluang kembali didapatkan Semen Padang untuk menggandakan keunggulan pada menit ke-26 lewat Dedi Hartono. Penyerang Semen Padang itu lolos dari jebakan offside dan hanya tinggal berhadapan dengan Angga Saputro. Sayang, setelah sempat melakukan kecohan, tembakan Dedi masih melenceng dari gawang Tira Persikabo.
Dalam kondisi tertinggal, Tira Persikabo pun memilih meningkatkan serangan seperti di awal pertandingan. Namun, lini pertahanan Semen Padang mampu bermain disiplin untuk menghalau segala cara yang dilakukan tim tuan rumah untuk mencetak gol balasan.
Namun, dalam menit-menit akhir babak pertama, Semen Padang kembali menjalankan serangan demi serangan yang mengancam pertahanan Tira Persikabo, termasuk sebuah tembakan keras dari Flavio Beck Junior yang masih bisa dihalau Angga Saputro pada menit ke-45. Hingga babak pertama usai, Semen Padang unggul 1-0 atas tim tuan rumah Tira Persikabo.
Baca jalannya pertandingan di babak kedua di bawah ini.
Babak Kedua
Pada awal babak kedua, Semen Padang justru keluar menyerang. Sejumlah upaya dilakukan oleh Flavio Beck Junior dan Dedi Hartono ketika menekan pertahanan Tira Persikabo dalam lima menit pertama babak kedua. Beruntung Abduh Lestaluhu dkk. masih mampu bertahan dengan disiplin.
Tira Persikabo akhirnya mampu menyamakan kedudukan lewat gol Osas Saha pada menit ke-58. Striker naturalisasi Indonesia itu lolos dari jebakan offside Semen Padang saat menerima umpan terobosan lambung Guntur Triaji. Osas Saha yang tinggal berhadapan dengan Teja Paku Alam tak kesulitan untuk mencetak gol dan membuat kedudukan menjadi imbang 1-1.
Semen Padang mendapatkan kesempatan untuk kembali unggul pada menit ke-65 lewat Vanderley Francisco. Pemain asal Brasil itu berdiri tanpa kawalan saat mengejar umpan terobosan di sisi kiri. Sayang, penetrasinya ke dalam kotak penalti Tira Persikabo tak berbuah manis karena sepakannya masih mampu dihalau Angga Saputro dengan baik.
Dalam kondisi imbang, baik Tira Persikabo maupun Semen Padang sama-sama menerapkan permainan menyerang untuk menambah keunggulan dan meraih tiga poin. Sayang, berbagai upaya dari para pemain kedua tim tak membuahkan hasil hingga laga memasuki 10 menit terakhir.
Sebuah peluang emas didapatkan Semen Padang lewat tendangan jarak jauh Flavio Beck Junior pada menit ke-89. Sayangnya, tembakan mantan pemain Borneo FC dan Bhayangkara FC itu masih melenceng dari sasaran.
Hingga tambahan tiga menit pada masa injury time berakhir, kedudukan imbang 1-1 tetap bertahan. Tira Persikabo dan Semen Padang pun harus puas berbagi poin dalam laga pekan ke-21 Shopee Liga 1 2019 ini.
Hasil imbang 1-1 yang diraih Tira Persikabo dan Semen Padang membuat tren negatif tim tuan rumah berlanjut, di mana Tira Persikabo tidak berhasil menang dalam tujuh laga terakhir secara berturut-turut. Sementara bagi Semen Padang, satu poin di Bogor tak berarti terlalu banyak karena mereka masih berada di zona berbahaya.
Susunan Pemain Kedua Tim
Tira Persikabo (4-3-3): Angga Saputro (kiper); Abduh Lestaluhu, Khurshed Beknazarov, Zoubairou Garba, Irfandi Zein Al Zubeidy (belakang); Louis Parfait, Guntur Triaji, Wawan Febrianto (tengah); Ciro Alves, Osas Saha, Loris Arnaud (depan)
Pelatih: Rahmad Darmawan
Semen Padang (4-3-3): Teja Paku Alam (kiper); Muhammad Rifki, Syaiful Anwar, Dedi Gusmawan, Manda Cingi (belakang); Leo Guntara, Yoo Hyun-koo, Flavio Beck Junior (tengah); Dedi Hartono, Vanderlei Francisco, Irsyad Maulana (depan)
Pelatih: Weliansyah
Sumber: Bola.com/Penulis: Benediktus Gerendo Pradigdo, Editor: Aning Jati, Published: 27 September 2019
Baca Juga:
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Hasil Pertandingan Persipura Jayapura vs PSM Makassar: 3-1
Bola Indonesia 27 September 2019, 17:42
-
Hasil Pertandingan Tira Persikabo vs Semen Padang: 1-1
Bola Indonesia 27 September 2019, 17:42
-
Hasil Pertandingan Torino vs AC Milan: Skor 2-1
Liga Italia 27 September 2019, 04:04
-
Hasil Pertandingan Inter Milan vs Lazio: Skor 1-0
Liga Italia 26 September 2019, 04:47
-
Hasil Pertandingan Real Madrid vs Osasuna: Skor 2-0
Liga Spanyol 26 September 2019, 04:24
LATEST UPDATE
-
Saingi Napoli, Klub Italia Ini Juga Berminat pada Jasa Kobbie Mainoo
Liga Italia 18 November 2025, 10:35
-
Syukurlah! Cedera Tidak Terlalu Serius, Benjamin Sesko Tidak Lama Lagi Comeback di MU!
Liga Inggris 18 November 2025, 10:26
-
Rahasia Ketangguhan Defensif Arsenal: Gawang Kami adalah Rumah Kami
Liga Inggris 18 November 2025, 10:24
-
Ini Daftar Tarif Listrik PLN Triwulan IV 2025 untuk Rumah Tangga: Cek Rinciannya!
News 18 November 2025, 09:56
-
Bila Benar Vlahovic Absen, Juventus Siapkan Kenan Yildiz jadi False 9 Lawan Fiorentina?
Liga Italia 18 November 2025, 09:45
-
Drama Final Liga Padel 2025: Tertinggal 0-3, ACDP Comeback Epik 4-3!
Olahraga Lain-Lain 18 November 2025, 09:42
-
Jerman vs Slovakia: Kenapa Aleksandar Pavlovic Ditarik Keluar, Cedera?
Piala Dunia 18 November 2025, 09:24
-
Declan Rice Ingin Kontrak Baru, tapi Arsenal Minta Sabar, Kenapa?
Liga Inggris 18 November 2025, 09:21
LATEST EDITORIAL
-
Tempat Lahirnya Legenda: 10 Stadion Paling Ikonik dalam Sejarah Sepak Bola
Editorial 13 November 2025, 10:55
-
Florian Wirtz Selanjutnya? 10 Rekrutan Terburuk dari Juara Bertahan Premier League
Editorial 12 November 2025, 11:23
-
6 Gelandang yang Bisa Jadi Target Manchester United pada Bursa Transfer Januari 2026
Editorial 12 November 2025, 10:55

























KOMENTAR