
Bola.net - Madura United merelakan gelandang seniornya, Slamet Nurcahyo, untuk mengikuti kursus kepelatihan PSSI Diploma C. Kursus tersebut berlangsung di Malang, Jawa Timur.
Kursusnya berlangsung sejak tanggal 10 sampai 23 Februari. Slamet pun harus absen membela Laskar Sapeh Kerrab pada turnamen Piala Gubernur Jatim 2020.
Presiden klub Madura United, Achsanul Qosasi, mengungkap alasannya mengizinkan Slamet ikut kursus. Menurutnya, itu karena terkait masa depan pemain asal Jember tersebut.
"Waktunya lah, dia harus segera mempersiapkan diri untuk itu," kata Achsanul kepada awak media.
Slamet Nurcahyo memang sudah berusia 36 tahun. Artinya, dalam waktu yang tidak lama, eks PSS Sleman itu mau tidak mau harus pensiun sebagai pemain sepak bola.
Scroll ke bawah untuk informasi selengkapnya ya Bolaneters.
Diproyeksikan sebagai Staf Pelatih
Setelah mengantongi lisensi kepelatihan, menurut Achsanul, bukan tidak mungkin Slamet Nurcahyo diproyeksikan sebagai juru taktik Madura United di masa yang akan datang.
"Persiapan Slamet suatu saat bisa melatih di Madura," pria asal Sumenep tersebut menambahkan.
Slamet Nurcahyo merupakan salah satu pemain yang belakangan ini identik dengan Madura United. Dia bahkan mendapat kepercayaan mengenakan nomor punggung 10, nomor favorit Achsanul Qosasi.
(Bola.net/Mustopa El Abdy)
Baca juga artikel-artikel lainnya:
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Ikut Kursus Kepelatihan, Ini Rencana Madura United untuk Slamet Nurcahyo
Bola Indonesia 11 Februari 2020, 13:59
-
Bos Madura United Puji Penampilan Haris Tuharea
Bola Indonesia 11 Februari 2020, 12:54
-
Rahmad Darmawan Bakal Tangani Madura United Musim Depan?
Bola Indonesia 14 Desember 2019, 02:49
-
Persija Dihadiahi 3 Tendangan Penalti, Presiden Madura United Curiga
Bola Indonesia 13 Desember 2019, 23:04
-
Pesan Tegas Presiden Madura United: Suporter Harus Jadi Pemersatu
Bola Indonesia 24 Juli 2019, 12:07
LATEST UPDATE
-
Evaluasi Timnas Indonesia U-22 jelang SEA Games 2025: Progres Terlihat, PR Masih Ada
Tim Nasional 19 November 2025, 04:25
-
Imbang 2-2 Lawan Mali, Ini 3 Pemain Timnas Indonesia U-22 yang Layak Dapat Apresiasi
Tim Nasional 19 November 2025, 04:00
-
Kabar Buruk untuk Arsenal, Pemulihan Kai Havertz Alami Kemunduran
Liga Inggris 19 November 2025, 02:20
-
Arsenal Buka Peluang Lepas 4 Pemain di Bursa Transfer Januari, Siapa Saja?
Liga Inggris 19 November 2025, 00:56
-
Manchester United Bisa Jual Marcus Rashford dan Kobbie Mainoo untuk Patuhi PSR
Liga Inggris 19 November 2025, 00:30
-
3 Opsi Pengganti Mohamed Salah di Liverpool, Termasuk Pemain dari Klub Rival
Liga Inggris 19 November 2025, 00:00
-
Lupakan Ronaldo, Bruno Fernandes Buktikan Jadi Pemain Paling Penting di Timnas Portugal
Piala Dunia 18 November 2025, 23:41
-
Analisis Calon Pengganti Robert Lewandowski: Menimbang 4 Kandidat Ideal untuk Barcelona
Liga Spanyol 18 November 2025, 23:22
LATEST EDITORIAL
-
4 Pemain yang Bisa Didatangkan Liverpool di Januari untuk Selamatkan Musim
Editorial 19 November 2025, 01:56
-
3 Bintang Manchester United yang Bisa Ditukar dengan Antoine Semenyo
Editorial 19 November 2025, 01:37
-
Tempat Lahirnya Legenda: 10 Stadion Paling Ikonik dalam Sejarah Sepak Bola
Editorial 13 November 2025, 10:55



















KOMENTAR