
Bola.net - Kongres Biasa PSSI di Hotel Sultan, Jakarta Pusat, pada Minggu (15/1/2023), menghasilkan beberapa putusan. Satu di antaranya pengesahan susunan Komite Pemilihan (KP) dan Komite Banding Pemilihan (KBP).
KP dan KBP ini dibentuk sebagai tahapan menuju pemilihan Ketua Umum (Ketum), Wakil Ketua Umum (Waketum), dan anggota Komite Eksekutif (Exco) PSSI periode 2023-2027.
KP akan dipimpin oleh Amir Burhanuddin. Presiden Deltras FC itu bakal dibantu Sudarmadji, Ismu Puruhito, Armisyam Latuconsina, Aulia Arief, Paska Sembiring, dan Aditya Yando.
Sementara KBP diketuai oleh Gusti Randa. Pria berusia 57 tahun itu akan dibantu tiga anggotanya, yaitu Aven Hinelo, Diego Saputra, dan Joko Tetuko.
Tangani KLB

Pemilihan jajaran pengurus baru PSSI periode 2023-2027 akan digelar saat Kongres Luar Biasa (KLB) pada 16 Februari 2023.
Sebelum KP dan KBP dibentuk, sudah ada dua nama yang mendaftarkan diri sebagai Calon Ketua Umum (Caketum), yaitu Ketua Dewan Perwakilan Daerah (DPD) RI, La Nyalla Mattalitti, dan Menteri Badan Usaha Milik Negara (BUMN), Erick Thohir.
"Hari ini kami akan menyerahkan seluruh berkas tahapan kepada KP dan KBP," ujar Sekretaris Jenderal (Sekjen) PSSI, Yunus Nusi, usai Kongres Biasa PSSI.
"Selanjutnya sampai tanggal 16 Februari, tahapan prosesi KLB akan langsung ditangani dan dilaksanakan oleh KP dan KBP," imbuhnya.
Daftar Komite Pemilihan dan Komite Banding Pemilihan
Daftar Komite Pemilihan (KP) KLB PSSI 2023:
1. Amir Burhanuddin (Ketua)
2. Sudarmadji
3. Ismu Puruhito
4. M. Armisyam Latuconsina
5. Aulia Arief
6. Paska Sembiring
7. Aditya Yando
Daftar Komite Banding Pemilihan (KBP) KLB PSSI 2023:
1. Gusti Randa (Ketua)
2. Aven Hinelo
3. Diego Saputra
4. Joko Tetuko
(Bola.net/Fitri Apriani)
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
LATEST UPDATE
-
Daftar Pemain Voli Putra Jakarta LavAni di Proliga 2026
Voli 3 Januari 2026, 13:20
-
Persija vs Persijap: Strategi Divaldo Alves Hadapi Laga Sulit di GBK
Bola Indonesia 3 Januari 2026, 13:04
-
Zinedine Zidane Sudah Ungkap Alasan Tak Gantikan Enzo Maresca di Chelsea
Liga Inggris 3 Januari 2026, 12:25
-
Enzo Maresca Pergi, Pelatih Ini Ditunjuk Pimpin Chelsea Hadapi Manchester City
Liga Inggris 3 Januari 2026, 11:52
-
Daftar Pemain Voli Putri Medan Falcons di Proliga 2026
Voli 3 Januari 2026, 11:39
-
Daftar Pemain Voli Putri Jakarta Livin Mandiri di Proliga 2026
Voli 3 Januari 2026, 11:10
-
Daftar Pemain Voli Putri Jakarta Pertamina Enduro di Proliga 2026
Voli 3 Januari 2026, 10:37
LATEST EDITORIAL
-
3 Kandidat Pengganti Enzo Maresca di Chelsea
Editorial 1 Januari 2026, 13:40
-
5 Pemain Terbaik Real Madrid di 2025: Mbappe Memimpin
Editorial 31 Desember 2025, 15:58
-
6 Calon Suksesor Pep Guardiola di Manchester City
Editorial 30 Desember 2025, 13:10
-
6 Pemain yang Bisa Tinggalkan Man United pada Jendela Transfer Januari 2026
Editorial 30 Desember 2025, 12:43


















KOMENTAR