
Sejak menit pertama, Persib langsung menggempur pertahanan lawannya, serengan-serangan mematikan kerap kali membuat pertahanan Mitra kocar-kacir, beberapa peluang juga hampir membuat Bobotoh bersorak.
Akhirnya gol yang ditunggu-tunggu Bobotoh lahir juga, pelakunya adalah gelandang serang, Miljan Radovic memanfaatkan bola muntah hasil tendangan Atep yang ditepis oleh Joyce Sorongan.
Gol tersebut berawal dari akselerasi M Ilham di sisi kiri pertahanan Mitra yang kemudian mengirimkan umpan kepada Atep, namun bola tendangan Atep berhasil ditepis oleh Joyce Sorongan, Miljan pun langsung menyambar bola dan mengubah kedudukan menjadi 1-0 di menit ke-19.
Persib semakin menggila, sebuah gol yang sangat cantik dicetak oleh Atep di menit ke-28. Gol tersebut dicetak oleh Atep melalui tendangan keras yang sangat terukur dari luar kotak penalti yang menghujam deras tanpa mampu dibendung oleh Joyce, 2-0 untuk Persib.
Mitra Kukar sendiri bukannya tanpa perlawanan, beberapa kali tim Naga Mekes membuat pertahanan Persib kewalahan, beruntung Jendri Pitoy masih mampu tampil prima.
Namun, tak adanya Hamka Hamzah di lini belakang Mitra mudah diobrak-abrik, berkali-kali pemain Persib mampu meloloskan diri dan memberikan umpan-umpan yang mengancam gawang Joyce.
Sebuah umpan yang cukup manis dari sisi kiri pertahanan Persib oleh M Ilham berhasil dimanfaatkan dengan baik oleh Noh Alam Shah menggunakan sundulan kepalanya.
Joyce Sorongan pun harus kembali memungut bola dari gawangnya untuk ketiga kalinya.
Gol dari Along tersebut menjadi gol terakhir di babak pertama ini, Persib untuk sementara unggul 3-0 dari tamunya Mitra Kukar.
Di babak kedua, tempo pertandingan sedikit menurun, tak banyak serangan-serangan mematikan dilancarkan oleh Persib maupun Mitra di awal-awal babak kedua ini.
Di menit ke-67 lolosnya Noh Alam Shah hingga memasuki kotak penalti harus dijatuhkan oleh Seiji Kaneko, wasit pun langsung menunjuk titip putih dan memberikan kartu kuning kepada Kaneko.
Marcio Souza yang menjadi algojo penalti tak menyia-nyiakan kesempatan untuk menjebol gawang Hendro Kartiko yang masuk di babak kedua tadi menggantikan Joyce Sorongan, 4-0 keunggulan Persib bertambah.
Wasit Yandri di menit ke-88 menunjuk titik putih dan memberikan hadiah penalti kepada Mitra Kukar setelah pemain Persib secara tak sengaja menyentuh bola.
Namun, sayang Jajang Mulyana yang menjadi algojo tak mampu menunaikan tugasnya dengan baik, bola tendangannya berhasil ditangkap oleh Jendri Pitoy.
Derita Mitra ternyata masih berlanjut di menit akhir babak kedua, tepatnya di menit ke 91 Marcio Souza menggenapkan keunggulan menjadi 5-0 melalui sundulan kepalanya, dan lagi-lagi tanpa pengawalan bek Mitra.
Gol dari Marcio tersebut menjadi penutup di laga ini dan membuat Mitra Kukar pulang dengan tangan hampa. (bola/end)
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
ISL Review: Pelita Gelontor Tiga Gol ke Gawang Persisam
Bola Indonesia 2 Juni 2012, 21:40
-
Laga Kontra Persija Batal, PSPS Mengaku Dirugikan
Bola Indonesia 2 Juni 2012, 17:44
-
ISL Review: Persib Hancurkan Mitra Kukar 5-0
Bola Indonesia 2 Juni 2012, 17:31
-
Persija Tunggu Penjadwalan Ulang Laga Kontra PSPS
Bola Indonesia 2 Juni 2012, 16:45
-
ISL Review: Sriwijaya FC Semakin Dekati Kampiun ISL
Bola Indonesia 1 Juni 2012, 17:35
LATEST UPDATE
-
Aryna Sabalenka Kritik Keras WTA: Jadwal Gila, Aturan Kaku, dan Risiko Cedera
Tenis 9 Januari 2026, 11:43
-
Bahagianya Marc Marquez Akhirnya Latihan Pakai Ducati Panigale V2 Usai Cedera Bahu
Otomotif 9 Januari 2026, 11:23
-
Kok Bisa Benjamin Sesko Yakin Man Utd Bakal Keluar dari Zaman Kegelapan?
Liga Inggris 9 Januari 2026, 10:47
-
Pelatih Baru Persebaya Bernardo Tavares Waspadai Malut United
Bola Indonesia 9 Januari 2026, 10:46
-
Mikel Arteta Kembali Gagal Kalahkan Arne Slot
Liga Inggris 9 Januari 2026, 10:25
-
Hasil Lengkap, Klasemen, dan Jadwal Pertandingan Proliga 2026
Voli 9 Januari 2026, 10:07
-
6 Pelajaran dari Arsenal vs Liverpool: Peluang Emas Terbuang di Emirates
Liga Inggris 9 Januari 2026, 09:48
-
Nonton Live Streaming Pertandingan Proliga 2026 di MOJI Hari Ini, 9 Januari 2026
Voli 9 Januari 2026, 09:43
LATEST EDITORIAL
-
8 Mantan Anak Buah Ole Gunnar Solskjaer yang Masih Bertahan di Manchester United
Editorial 9 Januari 2026, 11:22
-
Peringkat 9 Manajer Manchester United Setelah Sir Alex Ferguson, Siapa Terbaik?
Editorial 7 Januari 2026, 13:52
-
4 Mantan Bintang Man United yang Pernah Jadi Pelatih Sementara di Old Trafford
Editorial 7 Januari 2026, 12:55
-
4 Pemain Gratis yang Bisa Direkrut Manchester United Musim Depan
Editorial 5 Januari 2026, 15:52

























KOMENTAR