
Bola.net - - Tiga pemain Persija Jakarta, Riko Simanjuntak, Andritany Ardhiyasa, dan Novri Setiawan dipanggil Simon McMenemy untuk memperkuat Timnas Indonesia. Tenaga ketiganya diperlukan Skuat Garuda pada laga FIFA Match Day melawan Myanmar di Stadion Mandala Thiri, Mandalay, Senin (25/3/2019).
Dua nama pertama bahkan diturunkan Simon sejak menit awal, sementara Novri masuk untuk menggantikan Ruben Sanadi. Adapun, pertandingan kedua negara berakhir dengan skor 2-0 untuk kemenangan Timnas Indonesia.
Pasca membela Timnas Indonesia, pelatih Persija, Ivan Venkov Kolev pun berharap kondisi fisik para pemainnya tetap optimal saat kembali ke klub. Dengan begitu, ketiganya bisa diturunkan saat tim ibu kota bersua Kalteng Putra di Stadion Patriot Candrabhaga, Bekasi, Kamis (28/3), pada babak delapan besar Piala Presiden 2019 yang disiarkan oleh Indosiar.
"Saya harap mereka bisa ya. Itu masih ada tiga hari sebelum pertandingan," ujar Kolev usai memimpin latihan di Lapangan PS AU TNI Angkatan Udara, Halim Perdanakusuma, Jakarta Timur, Senin (25/3).
"Menurut saya mereka terbiasa main sehari dua hari itu. Termasuk untuk Riko," tambah Kolev.
Baca halaman berikutnya ya Bolaneters
Berharap Tak Ada yang Cedera
Selain itu, pelatih asal Bulgaria ini juga berharap para pemainnya bisa pulang tanpa cedera. Tak seperti tahun lalu. Kala itu, Andritany dan Rezaldi Hehanusa mengalami cedera setelah pulang dari Timnas Indonesia.
"Jangan. Saya yakin bahwa itu tidak bisa terjadi lagi ya. Persiapan mereka cukup bagus," katanya.
"Saya harap mereka yang pertama bisa main bagus di Timnas Indonesia, setelah itu kembali ke sini dengan sehat dan bermain bagus untuk kita juga," imbuh mantan pelatih Tira Persikabo ini.
Jadwal Persija vs Kalteng Putra
Berita video jadwal Perempat Final Piala Presiden 2019. Persija Jakarta hadapi Kalteng Putra Jumat (29/3/2019) di Stadion Patriot Candrabhaga, Bekasi.
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Piala Presiden 2019: Persija Anggap Kalteng Putra Lawan yang Tangguh
Bola Indonesia 25 Maret 2019, 21:52
-
Cara Bek Persija Menjaga Kebugaran di Tengah Jadwal Padat
Bola Indonesia 25 Maret 2019, 20:07
-
Pelatih Persija Masih Yakin dengan Silvio Escobar
Bola Indonesia 23 Maret 2019, 22:21
-
Persija vs Kalteng Putra: Bambang Pamungkas Berpeluang Main
Bola Indonesia 23 Maret 2019, 20:27
LATEST UPDATE
-
Wejangan Benzema Agar Vinicius Jr Raih Ballon d'Or: Syaratnya 1, Tapi Sulit!
Liga Spanyol 18 November 2025, 14:33
-
Deretan Pemain Top yang Absen di Piala Dunia 2026: Tak Ada Szoboszlai dan Mbeumo
Piala Dunia 18 November 2025, 14:30
-
Tok! DPR Resmi Sahkan RKUHAP Jadi Undang-Undang, Ini 14 Poin Krusialnya
News 18 November 2025, 14:12
-
Jadwal Timnas Indonesia U-22 Hari Ini, Selasa 18 November 2025: Mali U-22 Part II
Tim Nasional 18 November 2025, 14:05
-
RKUHAP Disahkan: Ini Aturan Baru Pemblokiran Rekening dan Izin Penyadapan
News 18 November 2025, 14:02
-
Melihat Kiprah Cristiano Ronaldo di Piala Dunia: Perjalanan Panjang dari 2006 hingga 2022
Piala Dunia 18 November 2025, 13:24
-
Waduh! Punya Senjata Ilegal, Karim Adeyemi Kena Penalti Rp8,7 Miliar
Bolatainment 18 November 2025, 12:50
-
Terbukti Main Lebih Solid, Sudah Waktunya Portugal Berpisah dengan Cristiano Ronaldo?
Piala Dunia 18 November 2025, 11:53
-
Intip Deretan Fighter BYON Combat Showbiz 6: Tayang Akhir Pekan ini di Vidio
Olahraga Lain-Lain 18 November 2025, 11:50
-
Loh? MU Putuskan Tidak Beli Gelandang di Januari 2026?
Liga Inggris 18 November 2025, 11:45
LATEST EDITORIAL
-
Tempat Lahirnya Legenda: 10 Stadion Paling Ikonik dalam Sejarah Sepak Bola
Editorial 13 November 2025, 10:55
-
Florian Wirtz Selanjutnya? 10 Rekrutan Terburuk dari Juara Bertahan Premier League
Editorial 12 November 2025, 11:23
-
6 Gelandang yang Bisa Jadi Target Manchester United pada Bursa Transfer Januari 2026
Editorial 12 November 2025, 10:55
























KOMENTAR