Bola.net - Akan ada dua pertandingan seru di lanjutan Shopee Liga 1 2019 akhir pekan ini. Dan berikut adalah jadwal pertandingan Liga 1 hari ini, Sabtu 18 Mei 2019.
Persib Bandung akan menjalani laga perdana di Stadion Si Jalak Harupat, Soreang. Lawan yang dihadapi adalah Persipura Jayapura. Tentu, partai ini akan berlangsung menarik.
Persib yang musim lalu berada di posisi keempat klasemen akhir, tak mau terpeleset di kandang pada laga perdana. Sementara, Persipura juga berambisi membuat kejutan.
Kedua tim tampil dengan wajah baru. Tim Maung Bandung kini ditangani pelatih kawakan asal Belanda, Robert Alberts. Sedangkan Persipura dilatih mantan pemain legendaris Persija, Luciano Leandro.
Pada musim lalu, Persib mencatat hasil apik kala bersua tim Mutiara Hitam. Pada laga tandang, mereka meraih hasil 1-1 dan menang 2-0 di Stadion Gelora Bandung Lautan Api.
Tak kalah menarik, dua eks tim Papua, juga bakal bentrok pada Sabtu malam. PS Tira Persikabo akan melawan Perseru Badak Lampung FC di Stadion Pakansari, Cibinong.
Laga ini akan menjadi partai perdana pelatih Rahmad Darmawan di Tira Persikabo pada Shopee Liga 1 2019.
Berikut ini jadwal pertandingan Shopee Liga 1 2019 hari ini selengkapnya.
Jadwal Liga 1 Hari Ini
Sabtu (18/5/2019):
- Persib Bandung Vs Persipura Jayapura Pukul 20.30 WIB Live di Indosiar dan Vidio Premier
- PS Tira Persikabo Vs Badak Lampung FC Pukul 20.30 WIB Live streaming di Vidio.com
Jangan sampai kelewatan pertandingan seru Liga 1 ya Bolaneters. Ikuti terus update mengenai tim-tim terbaik Indonesia hanya di Bola.net.
Sumber: bola.com
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Highlights Shopee Liga 1 2019: Persib Bandung 3-0 Persipura Jayapura
Open Play 18 Mei 2019, 23:55
-
Hasil Pertandingan Persib Bandung vs Persipura Jayapura: 3-0
Bola Indonesia 18 Mei 2019, 22:43
-
Jadwal Shopee Liga 1 2019 Hari Ini, Sabtu 18 Mei 2019
Bola Indonesia 18 Mei 2019, 10:33
-
Prediksi Persib Bandung vs Persipura Jayapura 18 Mei 2019
Bola Indonesia 18 Mei 2019, 10:16
LATEST UPDATE
-
Prediksi Roma vs Sassuolo 11 Januari 2026
Liga Italia 10 Januari 2026, 00:00
-
Prediksi Man City vs Exeter City 10 Januari 2026
Liga Inggris 9 Januari 2026, 22:00
-
Transformasi Sisi Kanan Real Madrid: Valverde dan Rodrygo Menggila!
Liga Spanyol 9 Januari 2026, 21:56
LATEST EDITORIAL
-
8 Mantan Anak Buah Ole Gunnar Solskjaer yang Masih Bertahan di Manchester United
Editorial 9 Januari 2026, 11:22
-
Peringkat 9 Manajer Manchester United Setelah Sir Alex Ferguson, Siapa Terbaik?
Editorial 7 Januari 2026, 13:52
-
4 Mantan Bintang Man United yang Pernah Jadi Pelatih Sementara di Old Trafford
Editorial 7 Januari 2026, 12:55
-
4 Pemain Gratis yang Bisa Direkrut Manchester United Musim Depan
Editorial 5 Januari 2026, 15:52


















KOMENTAR