Kalah untuk pertama kalinya dalam melakukan uji coba, pelatih Jajang Nurjaman berusaha memberi penjelasan. Menurutnya, kekalahan di Stadion Guntur Darjono merupakan pelajaran yang berharga bagi timnya.
“Lawan yang dihadapi juga bagus, cuma ada kendala lapangan. Ini berpengaruh sehingga kontrol dan passing banyak salah. Main bola jadinya nggak jalan,” beber Jajang saat ditemui di Cottage Owabong, Minggu (14/10) malam.
Meski demikian, Jajang mengakui jika gol semata wayang yang bersarang ke gawang Shahar Ginanjar merupakan kesalahan tim. “Kesalahan juga ada di pihak kita. Dalam sepak bola, konsentrasi pemain itu penting,” terangnya.
Ia tak memungkiri jika faktor kelelahan menjadi salah satu biang keladi kekalahan Atep dan kawan-kawan. Dalam kurun waktu satu hari, Persib sudah melakukan dua kali uji coba dan melakukan perjalanan darat selama kurang lebih empat jam.
“Mungkin pemain agak kurang bugar karena sehari baru uji coba terus mengalami perjalanan. Tapi, ini harus dilakukan karena pelajaran untuk tidak diulang lagi,” tukasnya.
Lebih lanjut Jajang menerangkan, setelah kekalahan tersebut, diharapkan para pemain melakukan introspeksi. “Kalau menang terus tidak ketahuan kesalahannya di mana. Sejauh ini, masalah masih ada pada komunikasi antarpemain,” tegasnya. (hug/gia)
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Jajang Keluhkan Kondisi Lapangan Guntur
Bola Indonesia 14 Oktober 2012, 23:03
-
Jajang: Jika Menang Terus, Tak Tahu Kesalahannya di Mana
Bola Indonesia 14 Oktober 2012, 22:33
-
Persibangga Berhasil Beri Kejutan
Bola Indonesia 14 Oktober 2012, 19:30
-
Persib Telan Kekalahan di Purbalingga
Bola Indonesia 14 Oktober 2012, 18:30
-
Inilah Alasan Coyne Membatalkan Kontrak
Bola Indonesia 14 Oktober 2012, 15:50
LATEST UPDATE
-
Juventus cuma Punya 1 Gelandang Top: Analisis, Masalah Struktural, Agenda Transfer
Liga Italia 17 November 2025, 23:14
-
Juventus Butuh Regista: Tuntutan Spalletti yang Tak Bisa Ditawar
Liga Italia 17 November 2025, 23:03
-
Mesin Gol Belum Berkarat: Lewandowski Bukan Cadangan, Barcelona Masih Membutuhkannya!
Liga Spanyol 17 November 2025, 22:46
-
Real Madrid Siap Ambil Risiko? Xabi Alonso Pertimbangkan Transfer Striker West Ham
Liga Spanyol 17 November 2025, 21:07
-
Prediksi Timnas Indonesia U-22 vs Mali 18 November 2025
Tim Nasional 17 November 2025, 17:54
-
Pertahanan Solid Persib Bandung Jadi Kunci Sukses di BRI Super League dan Pentas Asia
Bola Indonesia 17 November 2025, 17:48
LATEST EDITORIAL
-
Tempat Lahirnya Legenda: 10 Stadion Paling Ikonik dalam Sejarah Sepak Bola
Editorial 13 November 2025, 10:55
-
Florian Wirtz Selanjutnya? 10 Rekrutan Terburuk dari Juara Bertahan Premier League
Editorial 12 November 2025, 11:23
-
6 Gelandang yang Bisa Jadi Target Manchester United pada Bursa Transfer Januari 2026
Editorial 12 November 2025, 10:55


























KOMENTAR