
Milan Petrovic membeber rencananya pada laga amal kontra Madura United, akhir pekan ini. Pelatih Arema FC tersebut mengaku akan menjadikan pertandingan ini sebagai ajang eksperimen untuk meracik taktik anyar bagi timnya.
"Kami akan menjadikan pertandingan ini untuk menentukan strategi bagi lanjutan kompetisi," ujar Milan, pada Bola.net.
"Salah satu yang akan kami coba adalah komposisi pemain. Kami selalu mencoba mencari komposisi dan cara main terbaik bagi tim ini," sambungnya.
Menurut Milan, kendati laga ini sekadar laga amal, timnya tetap diinstruksikan bermain sepenuh hati. Pasalnya, menurut pelatih asal Serbia ini, selain sebagai ajang eksperimen, ada hal lain yang membuat mereka harus serius pada pertandingan tersebut.
"Pertandingan ini terbuka untuk umum, bahkan disiarkan langsung. Tentu saja, Anda harus menunjukkan permainan terbaik," tuturnya.
Arema FC sendiri akan menghadapi Madura United pada laga amal, yang akan dihelat pada Sabtu malam ini. Pertandingan yang akan dihelat di Stadion Kanjuruhan Kepanjen tersebut juga akan disiarkan secara langsung oleh Indosiar, yang selama ini menjadi host broadcaster dari Gojek Liga 1 bersama Bukalapak musim 2018.
Laga uji coba ini sendiri ditujukan untuk menggalang bantuan bagi keluarga almarhum Haringga Sirila, anggota The Jakmania yang tewas akibat dikeroyok oleh sejumlah suporter rival di Bandung, akhir pekan lalu.
Akibat tewasnya Haringga Sirila ini, PSSI mengambil langkah tegas. Federasi sepak bola Indonesia ini menghentikan kompetisi Liga 1 sampai waktu yang akan ditentukan kemudian.
Sementara itu, Milan mengaku ingin menjajal sejumlah pemain muda mereka pada pertandingan ini. Namun, ia menyebut masih akan mempertimbangkan lagi untuk mewujudkan keinginannya tersebut. Pasalnya, pada laga ini, ia ingin kembali menjajal pakem permainan yang diterapkan anak asuhnya pada laga kontra Persipura Jayapura lalu.
"Kami sangat puas dengan strategi ini. Kami akan coba strategi ini pada pertandingan lawan Madura United," tandasnya.
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Persebaya Berharap Bisa Andalkan Irfan Jaya Kontra Arema
Bola Indonesia 29 September 2018, 23:38
-
Konate Sebut Rivalitas Suporter Indonesia Paling Sengit Dalam Karirnya
Bola Indonesia 29 September 2018, 10:45
-
Arthur Cunha: Sepak Bola Bukan Ajang Perkelahian, Apalagi Alasan Membunuh
Bola Indonesia 29 September 2018, 10:10
-
Purwaka Yudhi Siap Dimainkan Pada Laga Amal Kontra Madura United
Bola Indonesia 29 September 2018, 10:00
-
Jamu Madura United, Ajang Eksperimen Taktik Arema FC
Bola Indonesia 29 September 2018, 09:50
LATEST UPDATE
-
Hasil Barcelona vs Athletic Club: Pesta Gol, Blaugrana ke Final
Liga Spanyol 8 Januari 2026, 05:38
-
Hasil Burnley vs Man United: Dua Gol Benjamin Sesko Warnai Debut Darren Fletcher
Liga Inggris 8 Januari 2026, 05:31
-
Hasil Napoli vs Lecce: Partenopei Selamat dari Kekalahan Setelah Tertinggal 0-2
Liga Italia 8 Januari 2026, 03:37
-
Prediksi Arsenal vs Liverpool 9 Januari 2026
Liga Inggris 8 Januari 2026, 03:00
-
Prediksi Milan vs Genoa 9 Januari 2026
Liga Italia 8 Januari 2026, 02:45
-
Prediksi Atletico Madrid vs Real Madrid 9 Januari 2026
Liga Spanyol 8 Januari 2026, 02:00
-
Tempat Menonton Man City vs Brighton: Jadwal Live Streaming dan Tayang di Mana?
Liga Inggris 8 Januari 2026, 01:09
-
Prediksi PSG vs Marseille 9 Januari 2026
Liga Eropa Lain 8 Januari 2026, 01:00
-
Tempat Menonton Fulham vs Chelsea: Jadwal Live Streaming dan Tayang di Mana?
Liga Inggris 8 Januari 2026, 00:35
LATEST EDITORIAL
-
Peringkat 9 Manajer Manchester United Setelah Sir Alex Ferguson, Siapa Terbaik?
Editorial 7 Januari 2026, 13:52
-
4 Mantan Bintang Man United yang Pernah Jadi Pelatih Sementara di Old Trafford
Editorial 7 Januari 2026, 12:55
-
4 Pemain Gratis yang Bisa Direkrut Manchester United Musim Depan
Editorial 5 Januari 2026, 15:52
-
Prediksi Starting XI Chelsea di Bawah Liam Rosenior: Revolusi Taktik Dimulai
Editorial 5 Januari 2026, 15:25
-
7 Pemain yang Pernah Menangis Karena Jose Mourinho, Ada Cristiano Ronaldo
Editorial 5 Januari 2026, 13:58























KOMENTAR