
Bola.net - Terdapat tiga mantan pemain PSM Makassar yang kini berseragam Persija Jakarta. Mereka adalah Shahar Ginanjar, Heri Susanto, dan Steven Paulle. Ketiganya bermain untuk PSM pada tahun 2018 yang lalu.
Kehadiran ketiganya di skuat Persija menjadi keuntungan tersendiri bagi sang pelatih, Julio Banuelos. Sebab, dia bisa mengorek informasi mengenai PSM yang akan jadi lawan timnya di final Piala Indonesia 2018/2019.
"Jelas kami akan mencoba meminta masukan dari pemain yang pernah di sana. Namun kami tim pelatih sudah menganalisis PSM dan kami berharap bisa tampil bagus, tampil dalam performa puncak," ujar Banuelos.
Menurut Banuelos, kekuatan PSM, tidak jauh berbeda dari musim lalu. Yang dimana kala itu kedua kesebelasan saling berebut untuk menjadi juara Liga 1 2018, dan akhirnya Persija-lah yang keluar sebagai kampiun.
Oleh sebab itu, Banuelos menegaskan Persija tak ingin kalah saat kedua tim bersua pada leg pertama final Piala Indonesia. Apalagi, timnya berstatus sebagai tuan rumah.
"Kami tahu PSM tidak jauh beda dengan musim lalu, mereka juga ada di puncak musim lalu. Namun, kami juga jika main home tidak boleh kalah sama mereka dan kami akan mencoba tampil maksimal, dan memenangkan pertandingan," imbuh Banuelos.
Jadwal Final Piala Indonesia 2018
Final Piala Indonesia akan memainkan laga Persija vs PSM Makassar dengan sistem dua kali bermain. Pada laga pertama, Persija yang akan tampil sebagai tuan rumah. Sementara, giliran PSM yang akan menjadi tuan rumah di leg kedua.
Laga leg pertama akan digelar di Stadion Utama Gelora Bung Karno, pada hari Minggu, 21 Juli 2019.
Sementara, leg kedua bakal digelar di Stadion Andi Mattalatta pada hari Minggu, 28 Juli 2019. Laga leg kedua ini sekaligus akan menjadi momen perayaan juara bagi kedua finalis, antara Persija Jakarta atau PSM Makassar.
Baca Ini Juga:
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Persija Ingin The Jakmania Menjaga SUGBK di Final Piala Indonesia
Bola Indonesia 19 Juli 2019, 21:10
-
Darije Kalezic Ingin Segera Raih Trofi Perdananya Bersama PSM Makassar
Bola Indonesia 11 Juli 2019, 08:13
LATEST UPDATE
-
Bila Benar Vlahovic Absen, Juventus Siapkan Kenan Yildiz jadi False 9 Lawan Fiorentina?
Liga Italia 18 November 2025, 09:45
-
Jerman vs Slovakia: Kenapa Aleksandar Pavlovic Ditarik Keluar, Cedera?
Piala Dunia 18 November 2025, 09:24
-
Declan Rice Ingin Kontrak Baru, tapi Arsenal Minta Sabar, Kenapa?
Liga Inggris 18 November 2025, 09:21
-
Pemain Cedera Saat Bela Negara di Jeda Internasional: Apakah Klub Dapat Ganti Rugi?
Piala Dunia 18 November 2025, 09:10
-
Martin Odegaard Kembali: Akankah Mikel Arteta Tetap Memberinya Kebebasan Bergerak?
Liga Inggris 18 November 2025, 09:03
-
Kabar Baik untuk Interisti! Hasil Tes Denzel Dumfries Jelang Derby Milan Diumumkan
Liga Italia 18 November 2025, 08:37
-
Solusi Panik? AC Milan Pertimbangkan Pulangkan Thiago Silva di Usia 41 Tahun!
Liga Italia 18 November 2025, 08:15
-
Lingkaran Setan Timnas Italia: Mengapa Azzurri Gagal di Kualifikasi Piala Dunia (Lagi)?
Piala Dunia 18 November 2025, 08:05
-
Sah! Erick Thohir Kini Kuasai 100% Saham Oxford United
Liga Inggris 18 November 2025, 07:38
LATEST EDITORIAL
-
Tempat Lahirnya Legenda: 10 Stadion Paling Ikonik dalam Sejarah Sepak Bola
Editorial 13 November 2025, 10:55
-
Florian Wirtz Selanjutnya? 10 Rekrutan Terburuk dari Juara Bertahan Premier League
Editorial 12 November 2025, 11:23
-
6 Gelandang yang Bisa Jadi Target Manchester United pada Bursa Transfer Januari 2026
Editorial 12 November 2025, 10:55

























KOMENTAR