
"Tidak ada kewenangan khusus bagi Sekjen. Posisi ini mirip dengan CEO di perusahaan," ujar Jodri, sapaan karib Djoko Driyono ini.
"CEO menjalankan mandat dari Komisaris dan Dewan Direksi. Sementara, sebagai Sekjen, saya akan menjalankan mandat dari Komite Eksekutif," sambung pria asal Ngawi ini.
Sebelumnya, dalam Kongres Tahunan PSSI, Senin (17/6) di Hotel Shangri La Surabaya, Djoko Driyono ditunjuk Ketua Umum PSSI, Djohar Arifin Husin, sebagai Sekretaris Jenderal PSSI. Djoko menggantikan Hadiyandra, yang mengundurkan diri untuk menyelesaikan studi doktoralnya di Universitas Negeri Jakarta.
Lebih lanjut, Djoko Driyono mengungkap adanya rencana renovasi Kantor PSSI di kawasan Stadion Utama Gelora Bung Karno, Jakarta. Selain itu, menurutnya, bakal ada perombakan juga terhadap struktur organisasi PSSI.
"Empat atau lima bulan ke depan, kantor PSSI akan mengalami renovasi fisik. Saat itu, kita akan pindah berkantor ke tempat lain," ujar pria yang juga merupakan CEO PT. Liga Indonesia ini.
"Selain itu, kita juga akan adakan refreshing organisasi. Kita akan lakukan berapa perubahan terkait susunan personel sesuai dengan yang kita butuhkan," tandasnya. (den/dzi)
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Jodri: Tak Ada Kewenangan Istimewa Dalam Jabatan Sekjen PSSI
Bola Indonesia 18 Juni 2013, 16:30 -
PSSI Bakal Mengalami Perombakan
Bola Indonesia 18 Juni 2013, 15:49 -
Hadiyandra: Djoko Driyono Sosok Tepat Sekjen PSSI
Bola Indonesia 18 Juni 2013, 15:18 -
"Kekuatan Lama Semakin Menancapkan Kukunya"
Bola Indonesia 18 Juni 2013, 14:27 -
Djohar Sayangkan Absennya Bob Hippy dkk
Bola Indonesia 17 Juni 2013, 16:05
LATEST UPDATE
-
Meski Jarang Main, Rodrygo Merasa Lebih Nyaman di Era Xabi Alonso
Liga Spanyol 4 Oktober 2025, 15:25 -
Klasemen Sementara MotoGP 2025 Usai Sprint Race Seri Indonesia di Mandalika
Otomotif 4 Oktober 2025, 14:34 -
Hasil Lengkap dan Klasemen Pembalap MotoGP 2025
Otomotif 4 Oktober 2025, 14:34 -
Update Klasemen Pembalap MotoGP 2025
Otomotif 4 Oktober 2025, 14:34 -
Cukai Rokok Bikin Puluhan Ribu Orang Kena PHK, Menkeu Akhirnya Ambil Keputusan Ini
News 4 Oktober 2025, 14:30 -
Inter Kehilangan Thuram, Ancaman Cremonese di Depan Mata
Liga Italia 4 Oktober 2025, 13:55
LATEST EDITORIAL
-
5 Pemain Manchester United yang Bakal Diuntungkan Jika Ruben Amorim Dipecat
Editorial 3 Oktober 2025, 15:31 -
7 Pemain yang Mampu Cetak Lebih dari 800 Gol, Ronaldo Nomor 3
Editorial 3 Oktober 2025, 15:04 -
7 Pemain Premier League yang Kariernya Bisa Selamat Jika Pindah Januari
Editorial 2 Oktober 2025, 14:29
KOMENTAR