
Bola.net - Persebaya Surabaya meraih hasil positif ketika menjajal PS Hizbul Wathan dalam uji coba yang berlangsung di Lapangan Mapolda Jawa Timur, Selasa (22/06/2021). Tim Kota Pahlawan menang dengan skor 2-0.
Dua gol dicetak oleh Jose Wilkson pada menit ke-3 dan Alie Sesay pada menit 38'. Kedua legiun asing tersebut sama-sama membobol gawang lawan melalui skema set pieces.
Bagi pelatih Persebaya, Aji Santoso, hasil tersebut cukup bagus meskipun dua gol tidak tercipta melalui skema open play. Baginya, tidak penting pemainnya mencetak gol dari skema apapun.
"Memang kemarin kami persiapannya, latihannya juga latihan set pieces," kata Aji Santoso usai pertandingan, Selasa (22/06/2021).
"Jadi kami memenangkan pertandingan itu dengan banyak cara, bahkan mungkin bisa penalti, bisa set pieces, bisa melalui kombinasi untuk mencetak gol," tegasnya.
Scroll ke bawah untuk informasi selengkapnya ya Bolaneters.
Bukan Kebetulan
Artinya, menurut Aji, dua gol yang tercipta pada laga melawan PSHW bukan karena faktor keberuntungan. Tapi, hasil kerja keras anak asuhnya sejak masa persiapan.
"Tadi kami melakukan set pieces bukan gol yang kebetulan, kami memang latihan seperti itu setiap latihan set pieces," tegasnya.
Terkait penampilan Jose Wilkson dan Alie Sesay yang berhasil mencetak gol pada laga tersebut, Aji tidak memberikan pujian khusus. Karena memang ada kesempatan buat mereka cetak gol.
"Normal lah, menurut saya ini tadi memang momennya cetak gol cukup bagus, prosesnya melalui corner kick cukup bagus," tandas juru taktik asal Malang itu.
(Bola.net/Mustopa El Abdy)
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Ingin Cepat Nyetel, Alasan Pelatih Persebaya Mainkan Bruno Moreira
Bola Indonesia 22 Juni 2021, 21:56
-
Jose Wilkson dan Alie Sesay Cetak Gol, Persebaya Hajar PSHW 2-0
Bola Indonesia 22 Juni 2021, 20:25
-
Tiga Penggawa Timnas Indonesia Belum Gabung dengan Persebaya
Bola Indonesia 21 Juni 2021, 21:31
LATEST UPDATE
-
Jadwal Lengkap Malaysia Open 2026, 6-11 Januari 2026
Bulu Tangkis 5 Januari 2026, 11:11
-
Daftar Pebulu Tangkis Indonesia dan Hasil Drawing Malaysia Open 2026
Bulu Tangkis 5 Januari 2026, 11:03
-
Kabar Baik MU! Bruno Fernandes dan Mason Mount Fix Comeback Lawan Burnley
Liga Inggris 5 Januari 2026, 10:41
-
Telan Dua Hasil Imbang Beruntun, Matheus Cunha Minta MU Lekas Move On
Liga Inggris 5 Januari 2026, 10:24
-
Kritik Manajemen MU, Ruben Amorim Terancam Dipecat?
Liga Inggris 5 Januari 2026, 09:59
-
Daftar Pemain Voli Putri Gresik Phonska Plus Pupuk Indonesia di Proliga 2026
Voli 5 Januari 2026, 09:57
-
Panduan Lengkap Skrining BPJS Kesehatan 2026: Begini Caranya!
News 5 Januari 2026, 09:11
-
Daftar Pemain Voli Putra Jakarta Garuda Jaya di Proliga 2026
Voli 5 Januari 2026, 09:08
LATEST EDITORIAL
-
3 Kandidat Pengganti Enzo Maresca di Chelsea
Editorial 1 Januari 2026, 13:40
-
5 Pemain Terbaik Real Madrid di 2025: Mbappe Memimpin
Editorial 31 Desember 2025, 15:58
-
6 Calon Suksesor Pep Guardiola di Manchester City
Editorial 30 Desember 2025, 13:10
-
6 Pemain yang Bisa Tinggalkan Man United pada Jendela Transfer Januari 2026
Editorial 30 Desember 2025, 12:43
























KOMENTAR