Bola.net - - Pelatih baru Semen Padang, Syafrianto Rusli memiliki beberapa kiat agar timnya terhindar dari degradasi. Dia mengatakan, akan meminta anak-anak asuhnya berjuang semaksimal mungkin di sisa laga musim ini.
Saat ini, Semen Padang ada di posisi 15 klasemen sementara Liga 1. Dari 30 laga yang sudah dijalani, tim yang sempat diasuh Nil Maizar itu hanya bisa mengumpulkan 29 poin.
Sementara itu, tim penghuni zona degradasi yang ada di peringkat 16 yakni Perseru Serui mengumpulkan 28 poin. Tim asal Papua ini pun punya peluang besar menggeser Kabau Sirah (julukan Semen Padang).
"Saya pikir tidak ada jalan keluar. Artinya kalau tidak ingin masuk ke zona itu kami harus bermain sekuat tenaga dan harus fight agar bisa memenangkan pertandingan," ujar Syafrianto di Stadion Patriot, Bekasi, Sabtu .
"Jadi saya akan tanamkan kepada mereka, harga mereka adalah penampilan mereka. Itu yang akan saya sampaikan kepada mereka. Mudah-mudahan mereka mau berbuat," tambahnya.
Selain itu, Syafrianto juga menuturkan hal apa saja yang harus diperbaiki Semen Padang di sisa musim ini. Selain mental, dia juga akan mengubah pola pikir Vendri Mofu dan kawan-kawan
"Pertama yang harus saya perbaiki jelas menaikkan mental dulu, karena sudah sekian lama Semen Padang berada dalam kondisi yang tidak mengenakkan. Kedua mencoba mengubah cara berpikir, karena kalau mengubah hal-hal yang saya ingin ubah tapi tidak mengubah secara dasar cara mereka bermain," katanya.
"Kalau sepakbola secara keseluruhannya, kalau yang namanya prinsip dari main bola itu sama. Mau pakai stategi apa saja, mau pakai pola 3-5-2, mau pakai 4-2-2, tetapi kalau dia tidak mengusai prinsip sistem apa yang dipakai ya tidak akan berkembang. Nah disini saya akan masukan secara pelan-pelan kepada mereka prinsip menyerang itu apa, prinsip bertahan itu apa, dan transisi itu bagaimana," tutupnya.(fit/ada)
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Pelatih Semen Padang: Laga Lawan Persija Berlangsung Menarik
Bola Indonesia 22 Oktober 2017, 23:32 -
Tidak Maksimal, Semen Padang Tepikan Marcel Sacramento
Bola Indonesia 22 Oktober 2017, 15:29
-
Syafrianto Rusli Merasa Terpanggil Latih Semen Padang
Bola Indonesia 22 Oktober 2017, 12:45
-
Kiat Pelatih Baru Semen Padang Agar Lolos dari Degradasi
Bola Indonesia 22 Oktober 2017, 01:17
-
Pelatih Semen Padang Akui Bahwa Persija Lebih Baik
Bola Indonesia 22 Oktober 2017, 01:10
LATEST UPDATE
-
Prediksi BRI Super League: Madura United vs PSIM Yogyakarta 10 Januari 2026
Bola Indonesia 9 Januari 2026, 14:06
-
Prediksi BRI Super League: Persebaya vs Malut United 10 Januari 2026
Bola Indonesia 9 Januari 2026, 14:00
-
Jadwal Lengkap Manchester United 2025/2026
Liga Inggris 9 Januari 2026, 13:46
-
Jadwal Lengkap La Liga 2025/2026
Liga Spanyol 9 Januari 2026, 13:41
-
Jadwal Lengkap Serie A 2025/2026
Liga Italia 9 Januari 2026, 13:33
-
Daftar Tanggal Launching 11 Tim Formula 1 Jelang Musim 2026
Otomotif 9 Januari 2026, 13:15
-
Federico Valverde Anggap Real Madrid Beruntung Menang atas Atletico
Liga Spanyol 9 Januari 2026, 12:53
LATEST EDITORIAL
-
8 Mantan Anak Buah Ole Gunnar Solskjaer yang Masih Bertahan di Manchester United
Editorial 9 Januari 2026, 11:22
-
Peringkat 9 Manajer Manchester United Setelah Sir Alex Ferguson, Siapa Terbaik?
Editorial 7 Januari 2026, 13:52
-
4 Mantan Bintang Man United yang Pernah Jadi Pelatih Sementara di Old Trafford
Editorial 7 Januari 2026, 12:55
-
4 Pemain Gratis yang Bisa Direkrut Manchester United Musim Depan
Editorial 5 Januari 2026, 15:52

























KOMENTAR