Klasemen Grup G AFC Champions League Two Usai Persib Menang Lawan Selangor: Puncak Klasemen Milik Maung Bandung!

Bola.net - Persib Bandung meraih kemenangan penting saat tandang ke markas Selangor FC pada matchday ke-4 AFC Champions League Two, Kamis (6/11) malam WIB. Hasil itu membawa Persib Bandung bertahan di puncak klasemen Grup H dengan sembilan poin.
Laga Persib melawan Selangor dimainkan di Stadion MBPJ. Sang tuan rumah tampil bagus pada babak pertama, dengan keunggulan 2-0 lewat gol Chrigor Moraes pada menit ke-3 dan kesalahan Patricio Matricardi pada menit ke-17.
Namun, Persib mampu membalas pada babak kedua. Pasukan Bojan Hodak memulai aksi comeback mereka pada menit ke-48, lewat gol yang dicetak Andrew Jung. Setelah itu, pada menit ke-82, Persib menyamakan skor lewat Adam Alis.
Gol kemenangan Persib tercipta pada menit 90+3. Kiper Sikh Izham yang tampil bagus sepanjang laga membuat blunder. Bola sepakannya justru mengenai Adam Alis dan membuatnya masuk ke gawang. Persib menang dengan skor 3-2!
Puncak Klasemen Milik Persib Bandung

Sebelum laga Selangor vs Persib Bandung dimainkan, ada laga Grup G lain yang digelar. Bertempat di Bishan Stadium, Lion City Sailors menjamu Bangkok United. Sang tuan rumah menelan kekalahan dengan skor 1-2 dari tamunya.
Hasil tersebut sempat membuat Persib ada dalam tekanan dan kehilangan posisi puncak klasemen. Namun, setelah meraih tiga poin dari markas Selangor FC, Maung Bandung kembali memegang kendali.
Persib kini berada di puncak klasemen Grup G dengan 10 poin. Persib unggul satu poin dari Bangkok United yang berada di bawahnya. Kedua tim punya peluang besar untuk bisa melaju ke babak berikutnya.
Klasemen Grup G AFC Champions League Two
Berikut adalah klasemen matchday ke-4 AFC Champions League 2025/2026:
Klasemen Grup G AFC Champions League Two (c) FotMob
Sebagai informasi, Persib akan bertemu Lion City Sailors pada matchday kelima yang dimainkan pada 26 November nanti. Persib akan lolos dari fase grup dengan minimal tambahan satu poin dari laga tersebut.
Baca Ini Juga:
- Hasil Selangor vs Persib Bandung: Maung Bandung Comeback Sensasional, Menang 3-2 di Markas Gergasi Merah!
- Pertahanan Baja! Kemiripan Arsenal dan Persib Bandung, Selalu Menang dan Tidak Kebobolan
- Prediksi Selangor FC vs Persib Bandung 6 November 2025
- ACL Two: Punya Modal 5 Kemenangan Beruntun, Thom Haye Yakin Persib Bisa Kalahkan Selangor FC di Malaysia
- Persib Bandung Lagi Bahagia! Thom Haye Ungkap Suasana Ruang Ganti Setelah 5 Kemenangan Beruntun
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
LATEST UPDATE
-
Man of the Match Sassuolo vs Juventus: Jonathan David
Liga Italia 7 Januari 2026, 05:16
-
Hasil Sassuolo vs Juventus: Jay Idzes Tak Berkutik, Bianconeri Menang Besar
Liga Italia 7 Januari 2026, 04:49
-
Hasil Lecce vs Roma: I Giallorossi Sukses Curi 3 Poin di Via del Mare
Liga Italia 7 Januari 2026, 03:57
-
Prediksi Burnley vs Man United 8 Januari 2026
Liga Inggris 7 Januari 2026, 03:15
-
Prediksi Parma vs Inter 8 Januari 2026
Liga Italia 7 Januari 2026, 02:45
-
Prediksi Man City vs Brighton 8 Januari 2026
Liga Inggris 7 Januari 2026, 02:30
-
Prediksi Fulham vs Chelsea 8 Januari 2026
Liga Inggris 7 Januari 2026, 02:30
-
Jadwal Lengkap Piala Super Spanyol 2026, 8-12 Januari 2026
Liga Spanyol 7 Januari 2026, 02:05
-
Prediksi Barcelona vs Athletic Club 8 Januari 2026
Liga Spanyol 7 Januari 2026, 02:00
LATEST EDITORIAL
-
4 Pemain Gratis yang Bisa Direkrut Manchester United Musim Depan
Editorial 5 Januari 2026, 15:52
-
Prediksi Starting XI Chelsea di Bawah Liam Rosenior: Revolusi Taktik Dimulai
Editorial 5 Januari 2026, 15:25
-
7 Pemain yang Pernah Menangis Karena Jose Mourinho, Ada Cristiano Ronaldo
Editorial 5 Januari 2026, 13:58
-
3 Kandidat Pengganti Enzo Maresca di Chelsea
Editorial 1 Januari 2026, 13:40




















KOMENTAR