
Bola.net - Laga Madura United melawan Persib Bandung pada pekan ke-22 Shopee Liga 1 2019 yang disiarkan Indosiar menjadi atensi Satgas Antimafia Bola. Sebab, pertandingan yang berakhir dengan skor 2-1 menuai kontroversi.
Menurut kepala Satgas Antimafia Bola wilayah Jawa Timur, Kombes Pol, Gidion Arif Setyawan, pihaknya menyelidiki laga tersebut karena muncul ketidakpuasaan dari kubu tamu. Utamanya, terkait penalti yang diberikan kepada tuan rumah.
”Awalnya ada ketidakpuasan dari suporter Persib, terus muncul di media sosial, menduga ada keberpihakan, kemudian tidak fair dalam memutuskan pelanggaran di kotak penalti,” ungkap Gidion kepada Bola.net, Selasa (08/10).
”Dari situ lah kita lakukan penyelidikan kebenaran peristiwa, kita lakukan penyelidikan dengan meminta keterangan beberapa suporter, kemudian nanti kita juga meminta keterangan dari penyelenggara pertandingan,” imbuhnya.
Selain meminta keterangan, pihaknya juga akan menganalisa rekaman pertandingan dengan melibatkan pengamat sepak bola. Utamanya, terkait pelanggaran yang kemudian berbuah penalti untuk Laskar Sapeh Kerrab.
”Kira-kira kalau situasinya seperti itu siapa berperan pada waktu peristiwa yang dianggap enggak fair itu, pada waktu penentuan penalti itu,” tegasnya.
Scroll ke bawah untuk informasi selengkapnya ya Bolaneters
Sebatas Wawancara
Lebih lanjut,karena masih sebatas penyelidikan, kata Gidion, pihaknya hanya meminta keterangan hanya sebatas wawancara dengan suporter. Tetapi, dia enggan mengungkap identitas suporter yang diwawancarainya.
”Kita wawancara sifatnya, belum pemeriksaan BAP, ini kan sifatnya masih penyelidikan, mencari data, verifikasi terhadap perkara itu,” Gidion menambahkan.
”Beberapa suporter sudah kita mintai keterangan, kebetulan kalau perangkat pertandingannya enggak di Surabaya, nanti kita minta keterangan,” tandasnya.
(Bola.net/Mustopa El Abdy)
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Laga Madura United vs Persib Diselidiki Satgas Antimafia Bola
Bola Indonesia 8 Oktober 2019, 22:50
-
Ini Kata Umuh Muchtar Soal Pencalonan Diri sebagai Exco PSSI
Bola Indonesia 7 Oktober 2019, 19:53
-
Robert Rene Alberts Ogah Komentari Wasit di Laga Lawa Madura United
Bola Indonesia 6 Oktober 2019, 17:48
-
Highlights Shopee Liga 1 2019: Madura United 2-1 Persib Bandung
Bola Indonesia 5 Oktober 2019, 21:02
LATEST UPDATE
-
Evaluasi Timnas Indonesia U-22 jelang SEA Games 2025: Progres Terlihat, PR Masih Ada
Tim Nasional 19 November 2025, 04:25
-
Imbang 2-2 Lawan Mali, Ini 3 Pemain Timnas Indonesia U-22 yang Layak Dapat Apresiasi
Tim Nasional 19 November 2025, 04:00
-
Kabar Buruk untuk Arsenal, Pemulihan Kai Havertz Alami Kemunduran
Liga Inggris 19 November 2025, 02:20
-
Arsenal Buka Peluang Lepas 4 Pemain di Bursa Transfer Januari, Siapa Saja?
Liga Inggris 19 November 2025, 00:56
-
Manchester United Bisa Jual Marcus Rashford dan Kobbie Mainoo untuk Patuhi PSR
Liga Inggris 19 November 2025, 00:30
LATEST EDITORIAL
-
4 Pemain yang Bisa Didatangkan Liverpool di Januari untuk Selamatkan Musim
Editorial 19 November 2025, 01:56
-
3 Bintang Manchester United yang Bisa Ditukar dengan Antoine Semenyo
Editorial 19 November 2025, 01:37
-
Tempat Lahirnya Legenda: 10 Stadion Paling Ikonik dalam Sejarah Sepak Bola
Editorial 13 November 2025, 10:55


















KOMENTAR