Bola.net - - Pelatih Persipura Jayapura, Liestiadi mengaku sudah mengantongi kekuatan Persegres Gresik United. Tim ini yang akan menjadi lawan Mutiara Hitam pada pekan pertama Liga 1 di Stadion Mandala, Jayapura, Selasa (17/4) besok.
Pernyataan Lestiadi tersebut sangat beralasan, sebab ia pernah menukangi Laskar Joko Samudro pada turnamen ISC A 2016. Bahkan saat ini masih ada beberapa pemain Persegres yang dulu pernah ia asuh dan masih bertahan.
"Apalagi persegres kali ini pemainnya lima puluh persen sama dengan saat saya bawa, jadi kemungkinan saya sedikit banyak tahu strategi Persergres untuk melawan Persipura besok," ungkap Lestiadi, Senin (17/4).
Mantan pelatih PSM Makassar tersebut meyakini pada pertandingan besok, Persegres akan menggunakan strategi counter attack seperti yang biasa digunakan oleh tim-tim lain saat bertamu ke Stadion Mandala, Jayapura.
"Kebanyakan tim yang bermain di Jayapura menggunakan strategi counter attack, jadi saya sedikit antisipasi, Persegres besok mungkin main dengan counter attack," imbuh Liestiadi.
Pelatih kelahiran Medan, 14 Oktober 1968 tersebut bertekad untuk mengamankan tiga poin di kandangnya. Ia pun berjanji akan memaksimalkan kekuatan yang ada dengan dukungan penuh dari suporter.
"Saya sebagai pelatih Persipura, saya mempunyai target bagaimana kita bisa meraih tiga poin, karena terus terang kita main di kandang, ini kandang kita," tegasnya.
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Persipura Tanpa Manu Wanggai Saat Hadapi Persegres
Bola Indonesia 17 April 2017, 20:23
-
Liestiadi Sudah Kantongi Kekuatan Persegres
Bola Indonesia 17 April 2017, 20:04
-
Persegres Tak Merasa Diuntungkan Pergantian Pelatih Persipura
Bola Indonesia 17 April 2017, 16:05
-
Ini Harapan Boaz Solossa Pada Pelatih Anyar Persipura
Bola Indonesia 17 April 2017, 09:51
-
Liestiadi Jadi Nakhoda Anyar Persipura Jayapura
Bola Indonesia 17 April 2017, 09:24
LATEST UPDATE
-
Live Streaming Milan vs Genoa - Link Nonton Serie A/Liga Italia di Vidio
Liga Italia 8 Januari 2026, 19:45
-
Prediksi BRI Super League: PSM vs Bali United 9 Januari 2026
Bola Indonesia 8 Januari 2026, 18:57
-
Jadwal Lengkap Premier League 2025/2026 Live di SCTV dan Vidio
Liga Inggris 8 Januari 2026, 18:55
-
Prediksi BRI Super League: Persita vs Borneo 9 Januari 2026
Bola Indonesia 8 Januari 2026, 18:52
-
Rodrygo Bangkit di Real Madrid: Dari Terpinggirkan Jadi Andalan Xabi Alonso
Liga Spanyol 8 Januari 2026, 17:59
LATEST EDITORIAL
-
Peringkat 9 Manajer Manchester United Setelah Sir Alex Ferguson, Siapa Terbaik?
Editorial 7 Januari 2026, 13:52
-
4 Mantan Bintang Man United yang Pernah Jadi Pelatih Sementara di Old Trafford
Editorial 7 Januari 2026, 12:55
-
4 Pemain Gratis yang Bisa Direkrut Manchester United Musim Depan
Editorial 5 Januari 2026, 15:52
-
Prediksi Starting XI Chelsea di Bawah Liam Rosenior: Revolusi Taktik Dimulai
Editorial 5 Januari 2026, 15:25
-
7 Pemain yang Pernah Menangis Karena Jose Mourinho, Ada Cristiano Ronaldo
Editorial 5 Januari 2026, 13:58




















KOMENTAR