Bola.net - - Madura United mengantisipasi regulasi kuota bermain bagi pemain U-22 pada Liga 1 mendatang. Karenanya, Laskar Sape Kerap berencana akan mendatangkan lagi sejumlah pemain muda.
Rencana ini diungkapkan Manajer Madura United, Haruna Soemitro. Menurut Haruna, sejak hari ini sampai beberapa hari ke depan akan ada pemain yang bakal bergabung dengan skuat besutan Gomes de Oliveira tersebut.
"Di samping Muslim Habibi, nanti akan ada sejumlah pemain junior yang akan datang," ujar Haruna.
Haruna menyebut, Senin malam ini, Madura United akan kedatangan satu lagi pemain muda. Pemain yang dimaksud Haruna adalah Sadli. "Ia adalah pemain asal Makassar. Ia kemarin bermain di PBFC," sambungnya.
Selain Sadli dan Muslim, akan ada beberapa pemain lagi yang bakal merapat ke Madura United. Salah satunya, menurut Haruna, adalah Pandi Lestaluhu yang pernah bermain untuk timnas U-19 di Piala AFF U-19 tahun 2016 lalu. "Pandi akan kita coba untuk melengkapi stok pemain kelahiran 1995 kita," tutur Haruna.
Madura United sendiri memiliki beberapa pemain untuk mengisi kuota U-22. Namun, dari sejumlah pemain tersebut hanya ada dua pemain yang siap dimainkan. Mereka adalah M Rifat Marasabessy dan Eriyanto. Sementara, Rizky Dwi masih harus keluar masuk tim untuk mengikuti seleksi Timnas U-22.
Sementara itu, Madura United juga melepas pemain mereka. Luiz Carlos Junior dipastikan bakal segera merapat ke klub anyarnya Persija dengan status pemain pinjaman.
"Besok, Junior berangkat ke Persija. Per tanggal 14 Maret, Pak Gede (Gede Widiade), sebagai Direktur Persija, sudah bisa menerima Junior untuk mulai berlatih pada 16 Maret mendatang," tandasnya. (den/asa)
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Madura United Datangkan Eks Pilar Timnas U-19
Bola Indonesia 13 Maret 2017, 20:45
-
Gomes: Tidak Ada Lagi Waktu Bersantai
Bola Indonesia 13 Maret 2017, 18:45 -
Madura United Pastikan Ikuti Cilacap Cup
Bola Indonesia 11 Maret 2017, 18:03
-
Religi, Alasan Zerzouri Pilih Main di Indonesia
Bola Indonesia 9 Maret 2017, 18:01
-
Persiba Bantah Pinjam Duo Pemain Madura United
Bola Indonesia 8 Maret 2017, 21:17
LATEST UPDATE
-
Prediksi Roma vs Sassuolo 11 Januari 2026
Liga Italia 10 Januari 2026, 00:00
-
Prediksi Man City vs Exeter City 10 Januari 2026
Liga Inggris 9 Januari 2026, 22:00
-
Transformasi Sisi Kanan Real Madrid: Valverde dan Rodrygo Menggila!
Liga Spanyol 9 Januari 2026, 21:56
-
Man United Cari Manajer Baru, Nama Eddie Howe Terus Disebut-sebut
Liga Inggris 9 Januari 2026, 19:58
-
Jadwal Lengkap Piala Super Spanyol 2026, 8-12 Januari 2026
Liga Spanyol 9 Januari 2026, 19:39
-
Melihat Arsenal Frustrasi Ditahan Liverpool, Bukti Alotnya Perburuan Gelar!
Liga Inggris 9 Januari 2026, 19:31
-
Viktor Gyokeres Justru Jadi Tanda Tanya di Lini Depan Arsenal
Liga Inggris 9 Januari 2026, 18:57
LATEST EDITORIAL
-
8 Mantan Anak Buah Ole Gunnar Solskjaer yang Masih Bertahan di Manchester United
Editorial 9 Januari 2026, 11:22
-
Peringkat 9 Manajer Manchester United Setelah Sir Alex Ferguson, Siapa Terbaik?
Editorial 7 Januari 2026, 13:52
-
4 Mantan Bintang Man United yang Pernah Jadi Pelatih Sementara di Old Trafford
Editorial 7 Januari 2026, 12:55
-
4 Pemain Gratis yang Bisa Direkrut Manchester United Musim Depan
Editorial 5 Januari 2026, 15:52

























KOMENTAR