Bola.net - - Madura United terus bersiap dalam melakoni sisa laga mereka di Indonesia Soccer Championship (ISC) A 2016. Terdekat, Laskar Sape Kerap -julukan Madura United- mempersiapkan diri untuk melakoni lawatan mereka ke kandang PSM Makassar, Sabtu mendatang.
"Kami memang harus mempersiapkan sebaik mungkin pemain yang akan kami bawa ke Makassar untuk menjalani pertandingan ke-28," ujar Pelatih Madura United, Gomes de Oliveira.
"Sebelum kami berangkat ke Makassar, pada 10 November nanti, kami masih ada waktu untuk menyusun tim terbaik yang akan kami bawa kesana," sambungnya.
Sebagai bentuk persiapan, Madura United sudah menggelar latihan. Pada latihan pertama, setelah dua hari libur, para penggawa Laskar Sape Kerap melahap menu latihan fisik.
"Saya sangat bersyukur karena semua pemain terlihat fit dan tetap semangat membara untuk persiapan menjalani tujuh pertandingan sisa," tutur Gomes.
Sementara itu, menurut Gomes, saat ini timnya harus menjaga fokus agar tak terpeleset. Pasalnya, pelatih asal Brasil ini menambahkan, atmosfer ISC saat ini penuh tekanan, utamanya bagi tim yang berada di papan atas.
"Tidak adanya sistem degradasi dan promosi memang sedikit beda untuk tim-tim papan bawah. Nuansa persaingan lebih tertuju di papan atas dan papan tengah," tandasnya. (den/asa)
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Madura United Persiapkan Amunisi Jelang Melawat ke Makassar
Bola Indonesia 7 November 2016, 19:38 -
Ini Alasan Madura United Cadangkan Pablo Rodriguez
Bola Indonesia 5 November 2016, 06:48
-
Madura United Hajar Persegres, Ini Kata Gomes
Bola Indonesia 5 November 2016, 06:17
-
Gomes Minta MU Lebih Buas di Depan Gawang Lawan
Bola Indonesia 4 November 2016, 07:37
-
Tiga Pemain Absen, Madura United Tetap Percaya Diri
Bola Indonesia 4 November 2016, 07:22
LATEST UPDATE
-
Nonton Live Streaming Pertandingan Proliga 2026 di MOJI Hari Ini, 9 Januari 2026
Voli 9 Januari 2026, 09:43
-
Arteta Kecewa tapi Bangga: Arsenal Perlebar Jarak Jadi 6 Poin Meski Imbang
Liga Inggris 9 Januari 2026, 09:36
-
Catatan Menarik Arsenal vs Liverpool: The Reds Jadi Batu Sandungan The Gunners
Liga Inggris 9 Januari 2026, 09:34
-
Jadwal Lengkap Proliga 2026, 8 Januari-26 April 2026
Voli 9 Januari 2026, 09:21
-
AC Milan dan Pelajaran Mahal Tentang Kedewasaan
Liga Italia 9 Januari 2026, 08:55
-
Jadwal Lengkap Malaysia Open 2026, 6-11 Januari 2026
Bulu Tangkis 9 Januari 2026, 08:50
-
Kapan El Clasico di Final Piala Super Spanyol 2026: Barcelona vs Real Madrid
Liga Spanyol 9 Januari 2026, 08:37
-
Jadwal Barca vs Madrid di Final Piala Super Spanyol 2026
Liga Spanyol 9 Januari 2026, 08:07
-
PSM vs Bali United: Tekad Pasukan Ramang Hentikan Tren Buruk
Bola Indonesia 9 Januari 2026, 07:44
-
Hasil Lengkap, Klasemen, Jadwal dan Top Skor Serie A 2025/2026
Liga Italia 9 Januari 2026, 07:41
-
Man of the Match Milan vs Genoa: Lorenzo Colombo
Liga Italia 9 Januari 2026, 07:11
LATEST EDITORIAL
-
Peringkat 9 Manajer Manchester United Setelah Sir Alex Ferguson, Siapa Terbaik?
Editorial 7 Januari 2026, 13:52
-
4 Mantan Bintang Man United yang Pernah Jadi Pelatih Sementara di Old Trafford
Editorial 7 Januari 2026, 12:55
-
4 Pemain Gratis yang Bisa Direkrut Manchester United Musim Depan
Editorial 5 Januari 2026, 15:52
-
Prediksi Starting XI Chelsea di Bawah Liam Rosenior: Revolusi Taktik Dimulai
Editorial 5 Januari 2026, 15:25
-
7 Pemain yang Pernah Menangis Karena Jose Mourinho, Ada Cristiano Ronaldo
Editorial 5 Januari 2026, 13:58






















KOMENTAR