
Bola.net - Hendri Susilo adalah salah satu dari puluhan pelatih lokal yang selalu mendapatkan klub baru setiap musim kompetisi. Terbaru, mantan striker Timnas Indonesia ini baru saja diperkenalkan sebagai nakhoda anyar Malut United di BRI Super League 2025/2026.
Klub berjulukan Laskar Kie Raha ini menjadi klub kesembilan yang ditangani oleh Hendri Susilo. Meskipun belum pernah meraih trofi bersama tim yang dibesutnya, catatan karier pria kelahiran Bukittinggi, Sumatra Barat ini terbilang cukup baik.
Hendri Susilo tercatat tidak pernah absen melatih klub di Tanah Air selama dua dasawarsa. Jejak rekamnya dimulai saat ia dipercaya melatih Timnas Indonesia U-17 di Piala Asia 2005, hingga kini berlabuh di Malut United.
9 Klub
Dari sembilan klub yang pernah diasuhnya, hanya Sriwijaya FC dan Semen Padang yang merasakan sentuhan taktik Hendri Susilo sebanyak dua kali. Uniknya, saat itu pelatih berusia 59 tahun ini menjadi penyelamat dari ancaman degradasi pada musim yang berbeda.
Ia menyelamatkan Semen Padang dari ancaman turun kasta pada musim 2021/2022, sedangkan Sriwijaya FC di musim lalu. Kedua peristiwa penyelamatan ini terjadi di pentas Liga 2.
Prestasi terbaik pria yang kini menetap di Kota Batu, Jawa Timur, adalah membawa Persiraja promosi ke Liga 1 2020. Dalam babak semifinal di Stadion Kapten I Wayan Dipta, Gianyar, Bali, klub berjuluk Lantak Laju ini meraih peringkat ketiga setelah Persik dan Persita.
Sebelum berlabuh ke Malut United, Hendri Susilo hanya menangani tim dengan materi pemain yang cenderung biasa.
Reputasi Diuji

Namun kali ini, reputasi dan kapasitasnya akan diuji di Laskar Kie Raha yang dihuni banyak pemain bintang. Di jajaran pemain lokal, ada pemain kembar Yacob dan Yance Sayuri.
Ada juga mantan kapten PSIS, Septian David Maulana, dan mantan komandan Timnas Indonesia U-19, Manahati Lestusen. Hendri Susilo juga patut bersyukur karena manajemen Malut United berhasil mendatangkan mantan bintang Persib yang menjuarai musim lalu.
Mereka di antaranya adalah Gustavo Franca, Tyronne Del Pino, Ciro Alves, dan David da Silva. "Saya berterima kasih dipercaya melatih tim sehebat Malut United," kata Hendri Susilo.
"Saya dan jajaran staf pelatih yakin dengan materi pemain yang kami punya. Bukan tidak mungkin, Malut United bisa terbang tinggi di musim 2025/2026," imbuhnya.
Jangan sampai ketinggalan infonya
- Mau Nonton Bersama BRI Super League 2025/2026 Secara Legal? IEG Sports HUB Buka Pendaftaran Mitra Resmi
- Link Nonton Siaran Langsung Persib Bandung vs Western Sydney Wanderers di RCTI Hari Ini
- Filosofi Jersey Persipura yang Sold Out dalam 10 Menit: Simbol Budaya Papua, Berjuang ke Super League
- Link Streaming Persib Bandung vs Western Sydney Wanderers Hari Ini
- Live di RCTI, Jadwal Siaran Langsung Persib Bandung vs Western Sydney Wanderers Hari Ini
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
BRI Liga 1: Geger! Semen Padang Incar Thomas Doll, 20 Pelatih Asing Masuk List
Bola Indonesia 27 Agustus 2024, 11:08
-
BRI Liga 1: Curahan Hati Hendri Susilo Usai Persiraja Dikalahkan Madura United
Bola Indonesia 27 Oktober 2021, 21:32
LATEST UPDATE
-
Gacor di Timnas Inggris, Harry Kane Lampaui Rekor Gol Pele
Piala Dunia 17 November 2025, 12:26
-
Apakah Portugal Lebih Baik Tanpa Cristiano Ronaldo? Ini Jawaban Roberto Martinez
Piala Dunia 17 November 2025, 12:12
-
Jadwal Live Streaming Formula 1 Las Vegas 2025 di Vidio, 21-23 November 2025
Otomotif 17 November 2025, 11:47
-
Link Live Streaming Formula 1 2025, Jangan Lupa Dukung Pembalap Jagoanmu!
Otomotif 17 November 2025, 11:47
-
Otomotif 17 November 2025, 11:47

-
Akhirnya! Lisandro Martinez Bakal Comeback di MU Pekan Ini?
Liga Inggris 17 November 2025, 11:44
-
Reaksi Penuh Gairah Cristiano Ronaldo Usai Portugal Resmi Lolos ke Piala Dunia 2026
Piala Dunia 17 November 2025, 11:36
-
Spill Fabrizio Romano Spill Gelandang Incaran Utama Manchester United, Siapa?
Liga Inggris 17 November 2025, 11:30
-
Setelah Alejandro Garnacho, Chelsea Mau Bajak Marcus Rashford dari MU?
Liga Inggris 17 November 2025, 11:10
LATEST EDITORIAL
-
Tempat Lahirnya Legenda: 10 Stadion Paling Ikonik dalam Sejarah Sepak Bola
Editorial 13 November 2025, 10:55
-
Florian Wirtz Selanjutnya? 10 Rekrutan Terburuk dari Juara Bertahan Premier League
Editorial 12 November 2025, 11:23
-
6 Gelandang yang Bisa Jadi Target Manchester United pada Bursa Transfer Januari 2026
Editorial 12 November 2025, 10:55
























KOMENTAR