Bola.net - - Kegagalan Arema FC meraih gelar juara pada ajang Piala Gubernur Kaltim [PGK] 2018 tak membuat manajemen kecewa. Sebaliknya, mereka sangat mengapresiasi perjuangan tim yang telah mampu meraih peringkat kedua di tengah kondisi tak ideal.
Arema FC gagal meraih gelar juara pada ajang Piala Gubernur Kaltim 2018. Pada turnamen ini, Arema hanya mampu menempati posisi kedua usai kalah tipis, dengan skor 2-3, dari Sriwijaya FC.
"Arema tampil luar biasa, terutama semangatnya. Keinginan mereka untuk jadi juara dibuktikan di lapangan. Kami ingin anak-anak muda ini didukung dan diapresiasi," ujar Media Officer Arema, Sudarmaji.
Sudarmaji menyebut, pada awalnya tim pelatih dan manajemen bersepakat menjadikan ajang ini sebagai sarana persiapan bagi Arema untuk menyiapkan diri pada Liga 1. Namun, di tengah jalan Arema terpaksa harus lolos ke babak berikutnya.
"Keinginan pelatih untuk menambah playing mnute bagi tim pada ajang ini harus bergeser karena adanya pressure tersebut. Namun, dari ajang ini kami mendapat banyak pelajaran bahwa ada sejumlah hal yang harus kami diskusikan. Tak hanya antara manajemen dan pelatih, tapi juga dengan Aremania," tuturnya.
Menurut Sudarmaji, setelah Piala Gubernur Kaltim usai, ada pekerjaan rumah lain yang harus dikerjakan. Pekerjaan rumah tersebut adalah menjaga semangat juang para penggawa muda Arema FC.
"Bagaimana mempertahankan semangat juang para penggawa muda ini. Ini bukan hanya manajemen saja. Namun, kami harapkan Areamania juga mengapresiasi mereka," tandasnya.
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Manajemen Apresiasi Raihan Arema FC di PGK 2018
Bola Indonesia 5 Maret 2018, 17:42
-
Soal Gosip Gustavo Lopez, Ini Kata Manajemen Arema FC
Bola Indonesia 14 Februari 2018, 15:11
-
Piutang Arema di LIB Tak Sekadar Subsidi dan Hak Komersial
Bola Indonesia 13 Februari 2018, 03:18
-
Alasan Arema Sodori Dua Pemainnya Kontrak Jangka Panjang
Bola Indonesia 10 Januari 2018, 19:28
-
Arema FC Pastikan Ikuti Piala Presiden 2018
Bola Indonesia 30 Desember 2017, 01:10
LATEST UPDATE
-
Tempat Menonton Man City vs Brighton: Jadwal Live Streaming dan Tayang di Mana?
Liga Inggris 8 Januari 2026, 01:09
-
Prediksi PSG vs Marseille 9 Januari 2026
Liga Eropa Lain 8 Januari 2026, 01:00
-
Tempat Menonton Fulham vs Chelsea: Jadwal Live Streaming dan Tayang di Mana?
Liga Inggris 8 Januari 2026, 00:35
-
BRI Super League: Persebaya Menggebrak dengan Pelatih dan 2 Pemain Asing Baru
Bola Indonesia 7 Januari 2026, 21:57
-
Rodrygo Naik Level: Dari Cadangan Jadi Andalan Baru Real Madrid
Liga Spanyol 7 Januari 2026, 21:34
-
AC Milan Pilih Jadi Penonton Persaingan Scudetto Serie A 2025/2026
Liga Italia 7 Januari 2026, 20:48
-
Tiket Early Bird KLBB 2026 Ludes Secepat Kilat, Habis Tak Sampai Satu Jam
Lain Lain 7 Januari 2026, 20:38
-
Live Streaming Parma vs Inter - Link Nonton Serie A/Liga Italia di Vidio
Liga Italia 7 Januari 2026, 19:45
-
Ole Gunnar Solskjaer Muncul di Cheshire, Segera Kembali ke Manchester United?
Liga Inggris 7 Januari 2026, 19:42
LATEST EDITORIAL
-
Peringkat 9 Manajer Manchester United Setelah Sir Alex Ferguson, Siapa Terbaik?
Editorial 7 Januari 2026, 13:52
-
4 Mantan Bintang Man United yang Pernah Jadi Pelatih Sementara di Old Trafford
Editorial 7 Januari 2026, 12:55
-
4 Pemain Gratis yang Bisa Direkrut Manchester United Musim Depan
Editorial 5 Januari 2026, 15:52
-
Prediksi Starting XI Chelsea di Bawah Liam Rosenior: Revolusi Taktik Dimulai
Editorial 5 Januari 2026, 15:25
-
7 Pemain yang Pernah Menangis Karena Jose Mourinho, Ada Cristiano Ronaldo
Editorial 5 Januari 2026, 13:58

























KOMENTAR