
Bola.net - - Manajemen Persija Jakarta angkat suara mengenai komposisi tim mereka untuk musim kompetisi 2019. Juara Liga 1 itu memastikan akan menggelar evaluasi untuk para pemainnya pada awal tahun 2019 mendatang.
Tugas Persija Jakarta di pengujung tahun ini belum selesai. Masih ada satu pertandingan yang harus diselesaikan tim berjuluk Macan Kemayoran itu, yakni babak 64 besar Piala Indonesia melawan Bogor FC di Stadion Kapten I Wayan Dipta, Gianyar, Bali, Rabu (12/12/2018).
Lantaran masih ada pertandingan yang belum selesai pada tahun ini, manajemen Macan Kemayoran masih belum bisa menggelar evaluasi tim. Rencananya, hasil evaluasi baru diumumkan pada 10 Januari 2019.
Dengan begitu, ada sekitar waktu satu bulan buat para pemain untuk menikmati libur. Setelah semusim penuh berpeluh keringat yang akhirnya membuahkan hasil juara Piala Presiden dan Liga 1.
"Kami istirahat. Setelah perayaan juara Liga 1 pada 15 Desember 2018, kami menggelar evaluasi. Para pemain kami liburkan sampai 10 Januari tahun depan," ujar Direktur Umum Persija, Gede Widiade.
Lewat Surat
Nantinya, para pemain yang kembali dari liburan dipastikan tidak semuanya. Pasalnya, ada beberapa pemain yang kontraknya sudah habis, dan manajemen Persija akan mengirimkan surat kepada setiap pemain.
"Kami kirim surat secara informal, mana pemain yang harus bergabung, mana yang tidak," kata Gede.
Lebih lanjut, Gede menegaskan sasaran dari evaluasi ini menyeluruh. Dalam arti tidak hanya pemain, tapi juga tim pelatih, bahkan sampai ofisial.
"Pasti semua akan kami evaluasi. Tidak hanya dari hasil kompetisi, tapi semua aspek. Paling penting lagi adalah sekitar 80 persen pemain dalam skuat Persija punya kontrak dua tahun. Untuk pemain junior tiga tahun," tutur Gede.
Pelatih Tidak Perlu Risau
Adanya evaluasi ini membuat manajemen Persija perlu meyakinkan pelatih Stefano Cugurra Teco agar tidak perlu risau. Pasalnya dengan status juara Liga 1 yang disandang Persija, banyak pemain bagus tertarik bergabung.
"Pelatih tidak perlu risau, karena banyak pemain bagus yang menawarkan diri. Waktu juga masih panjang," imbuh Gede.
Nantinya di awal tahun 2019, selain bermain dalam lanjutan Piala Indonesia, Persija juga turun di Kualifikasi Liga Champions Asia. Lawan pertama yang dihadapi Macan Kemayoran adalah Home United FC pada 5 Februari di Singapura.
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Tiga Pilar Persija Belum Bicara Perpanjangan Kontrak
Bola Indonesia 11 Desember 2018, 18:54
-
Persija Pasang Target Tinggi di Liga Champions Asia
Bola Indonesia 11 Desember 2018, 18:17
-
Masa Depan Pemain Persija Diputuskan Januari 2019
Bola Indonesia 11 Desember 2018, 17:21
-
Besar Harapan Ismed Sofyan Melihat Persija Melangkah Jauh di Liga Champions Asia
Bola Indonesia 11 Desember 2018, 08:00
-
Bambang Pamungkas Umbar Penyebab Performa Soild Persija di Liga 1 2018
Bola Indonesia 11 Desember 2018, 07:45
LATEST UPDATE
-
Prediksi Brentford vs Sunderland 8 Januari 2026
Liga Inggris 7 Januari 2026, 14:37
-
Manchester United Diprediksi Gagal Menang di Kandang Burnley
Liga Inggris 7 Januari 2026, 14:33
-
Real Madrid Tunggu Tawaran di Kisaran Rp195 Miliar untuk Beknya
Liga Spanyol 7 Januari 2026, 14:27
-
Robert Lewandowski Masih Menunda Keputusan Masa Depannya di Barcelona
Liga Spanyol 7 Januari 2026, 14:18
-
Barcelona vs Athletic Club: 3 Topik Penting jelang Semifinal Piala Super Spanyol
Liga Spanyol 7 Januari 2026, 14:11
-
Calon Nomor Punggung Joao Cancelo di Barcelona
Liga Spanyol 7 Januari 2026, 12:42
-
Dua Pemain Binaan Persija Tampil Gemilang, Siap Tantang Persib
Bola Indonesia 7 Januari 2026, 12:27
-
Prediksi Everton vs Wolves 8 Januari 2026
Liga Inggris 7 Januari 2026, 12:13
-
Pelatih Top Liga Prancis Ini Masuk Bursa Manajer Baru Manchester United
Liga Inggris 7 Januari 2026, 11:53
-
Prediksi Crystal Palace vs Aston Villa 8 Januari 2026
Liga Inggris 7 Januari 2026, 11:43
-
Prediksi Bournemouth vs Tottenham 8 Januari 2026
Liga Inggris 7 Januari 2026, 11:23
LATEST EDITORIAL
-
Peringkat 9 Manajer Manchester United Setelah Sir Alex Ferguson, Siapa Terbaik?
Editorial 7 Januari 2026, 13:52
-
4 Mantan Bintang Man United yang Pernah Jadi Pelatih Sementara di Old Trafford
Editorial 7 Januari 2026, 12:55
-
4 Pemain Gratis yang Bisa Direkrut Manchester United Musim Depan
Editorial 5 Januari 2026, 15:52
-
Prediksi Starting XI Chelsea di Bawah Liam Rosenior: Revolusi Taktik Dimulai
Editorial 5 Januari 2026, 15:25
-
7 Pemain yang Pernah Menangis Karena Jose Mourinho, Ada Cristiano Ronaldo
Editorial 5 Januari 2026, 13:58























KOMENTAR