
Bola.net - Kabar yang menyebut Arema FC akan bubar tak luput dari perhatian Menteri Pemuda dan Olahraga (Menpora), Zainudin Amali. Namun, menteri berusia 60 tahun ini enggan ikut campur karena menurutnya persoalan itu bukan ranah pemerintah termasuk Kemenpora.
Tim berjuluk Singo Edan itu mempertimbangkan untuk bubar pasca insiden perusakan kantor manajemen Arema FC yang terletak di Jalan Mayjen Pandjaitan 42, Malang, Jawa Timur, pada 29 Januari 2023.
Perusakan itu terjadi usai aksi demonstrasi sekelompok suporter yang menganggap manajemen Singo Edan pasif dalam menyuarakan pengusutan tuntas tragedi Kanjuruhan yang menyebabkan seratusan orang tewas dan luka-luka.
"Enggak tahu (Arema FC bubar), itu di luar kewenangan kami," ujar Menpora, di Kantor Kemenpora, Jakarta Pusat, pada Senin (30/1).
Akibat insiden pada 29 Januari 2023, kaca official store Arema FC yang berada di sebelah kantor Arema FC hancur berantakan. Selain itu, ada tiga orang tenaga pengamanan Kandang Singa yang terluka akibat terkena lemparan batu.
Tak Ganggu Kompetisi
Lebih lanjut, Menpora berharap kericuhan yang dilakukan suporter tak mengganggu kompetisi. Seperti diketahui, ada beberapa kejadian yang dilakukan suporter belakangan ini, seperti pelemparan terhadap bus Arema FC dan Persis Solo.
"Oh yang mengganggunya yang kita suruh kejar tidak yang lain. Jangan mengorbankan klub," tutur menteri asal Gorontalo ini.
"Jangan ada orang yang mengganggu itu, kemudian kompetisi kita hentikan, tidak boleh. Pengganggunya yang kita cari, kita hukum," imbuh Menpora.
(Bola.net/Fitri Apriani)
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Menpora Pastikan Gelar Opening Ceremony dan Trofi Tour Piala Dunia U-20 2023
Piala Dunia 30 Januari 2023, 20:27
-
Menpora Merespons Kemungkinan Arema FC Bubar
Bola Indonesia 30 Januari 2023, 20:24
-
Menpora Bocorkan Tanggal Drawing Piala Dunia U-20 2023
Piala Dunia 30 Januari 2023, 20:17
-
Perwakilan Klub Liga 2 dan APPI Kembali Temui Menpora, Ini Hasilnya
Bola Indonesia 30 Januari 2023, 20:11
-
Ini Dia Alasan Menpora Zainudin Amali Mau Dicalonkan Sebagai Waketum PSSI
Bola Indonesia 17 Januari 2023, 22:32
LATEST UPDATE
-
12 Nama Dipastikan Absen di Laga Panas Leeds United vs Manchester United
Liga Inggris 4 Januari 2026, 12:20
-
Link Nonton Streaming Bali United vs Arema FC - BRI Super League 2025/2026
Bola Indonesia 4 Januari 2026, 12:10
-
Link Nonton Streaming Malut United vs PSBS Biak - BRI Super League 2025/2026
Bola Indonesia 4 Januari 2026, 12:00
-
Live Streaming Lazio vs Napoli - Link Nonton Serie A/Liga Italia di Vidio
Liga Italia 4 Januari 2026, 11:30
-
Dominic Calvert-Lewin dan Joshua Zirkzee, Siapa Paling Tajam di Leeds vs MU?
Liga Inggris 4 Januari 2026, 11:01
LATEST EDITORIAL
-
3 Kandidat Pengganti Enzo Maresca di Chelsea
Editorial 1 Januari 2026, 13:40
-
5 Pemain Terbaik Real Madrid di 2025: Mbappe Memimpin
Editorial 31 Desember 2025, 15:58
-
6 Calon Suksesor Pep Guardiola di Manchester City
Editorial 30 Desember 2025, 13:10
-
6 Pemain yang Bisa Tinggalkan Man United pada Jendela Transfer Januari 2026
Editorial 30 Desember 2025, 12:43




















KOMENTAR