Bola.net - - Borneo FC akan menjadi lawan PSIS Semarang di pekan ke-13 Gojek Liga 1 bersama Bukalapak, Rabu (6/6). Meski PSIS saat ini menjadi juru kunci di klasemen Liga 1, namun hal itu tak boleh membuat Borneo meremehkan mereka.
PSIS bertekad meraih tiga poin penuh saat menjamu Borneo FC di Stadion Moch Soebroto. Namun, pada saat yang sama, Borneo FC juga datang ke Magelang dengan keinginan kuat meraih poin.
Gelandang Borneo, Srdan Lopicic menegaskan respeknya terhadap PSIS Semarang. Menurut pemain asal Montenegro itu, PSIS bisa saja membuat kejutan terlepas dari status mereka sebagai tim promosi di Liga 1 2018, yang saat ini berada di dasar klasemen.
"Kami sudah melihat pertandingan PSIS. Mereka bermain dengan bagus saat bertanding. Mereka memiliki beberapa pemain asing dan kami harus menghormati mereka," ujar Srdan Lopicic seperti dilansir situs resmi Liga 1 2018.
Keangkeran Kandang PSIS

Apa yang dikatakan Srdan Lopicic bisa dipahami. Sebelumnya, tetangga Borneo FC, Mitra Kukar, pernah mendapatkan mimpi buruk saat kalah 0-4 dari PSIS di Magelang. Dukungan suporter juga menjadi faktor yang cukup kuat untuk memotivasi PSIS meraih tiga poin penting.
"Pertandingan ini akan menjadi berat karena PSIS memiliki suporter yang luar biasa. Kami harus siap untuk menghadapi laga ini," ujar Lopicic.
Borneo FC sendiri saat ini berada di peringkat delapan dengan mengoleksi 16 poin dari 12 pertandingan yang dijalani. Sementara itu PSIS Semarang baru mengumpulkan 11 poin dari 12 laga.
Sumber: Bola.com
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Klasemen Liga 1: Persija Jakarta Jadi Juru Kunci
Bola Indonesia 6 Juni 2018, 23:37
-
Meski Juru Kunci, PSIS Tak Boleh Diremehkan
Bola Indonesia 6 Juni 2018, 15:11
-
Lini Serang Jadi Masalah Utama PSIS Semarang
Bola Indonesia 6 Juni 2018, 03:13
LATEST UPDATE
-
Live Streaming Milan vs Genoa - Link Nonton Serie A/Liga Italia di Vidio
Liga Italia 8 Januari 2026, 19:45
-
Prediksi BRI Super League: PSM vs Bali United 9 Januari 2026
Bola Indonesia 8 Januari 2026, 18:57
-
Jadwal Lengkap Premier League 2025/2026 Live di SCTV dan Vidio
Liga Inggris 8 Januari 2026, 18:55
-
Prediksi BRI Super League: Persita vs Borneo 9 Januari 2026
Bola Indonesia 8 Januari 2026, 18:52
-
Rodrygo Bangkit di Real Madrid: Dari Terpinggirkan Jadi Andalan Xabi Alonso
Liga Spanyol 8 Januari 2026, 17:59
LATEST EDITORIAL
-
Peringkat 9 Manajer Manchester United Setelah Sir Alex Ferguson, Siapa Terbaik?
Editorial 7 Januari 2026, 13:52
-
4 Mantan Bintang Man United yang Pernah Jadi Pelatih Sementara di Old Trafford
Editorial 7 Januari 2026, 12:55
-
4 Pemain Gratis yang Bisa Direkrut Manchester United Musim Depan
Editorial 5 Januari 2026, 15:52
-
Prediksi Starting XI Chelsea di Bawah Liam Rosenior: Revolusi Taktik Dimulai
Editorial 5 Januari 2026, 15:25
-
7 Pemain yang Pernah Menangis Karena Jose Mourinho, Ada Cristiano Ronaldo
Editorial 5 Januari 2026, 13:58




















KOMENTAR