
Bola.net - - Pelatih Madura United, Milomir Seslija melontarkan pujian bagi Barito Putera, yang bakal menjadi lawan mereka pada laga pertama musim 2018 ini, Senin .
Milomir menilai Laskar Antasari, yang merupakan mantan timnya, merupakan tim yang memiliki organisasi permainan rapi. Karena itu, Barito Putera harus bermain apik pada laga di Stadion Gelora Ratu Pamelingan tersebut.
"Barito Putera merupakan tim yang memiliki organisasi bagus. Mereka pun memiliki ambisi besar untuk bisa berprestasi. Barito Putera adalah tim bagus. Kami harus bermain apik kala menghadapi mereka," ujar Milomir.
Namun, hal ini tak membuat Milo merasa jeri. Pelatih berusia 53 tahun tersebut menegaskan timnya pun tak kalah kelas dengan tim tamu. "Kami di sini pun tak kalah. Saya sangat optimistis tim yang saya miliki," ucapnya.
Milo sendiri menyebut tak sekadar mengincar kemenangan pada pertandingan ini. Pelatih asal Bosnia tersebut juga berharap pertemuan antara anak asuhnya dan Barito Putera bisa menjadi sebuah pertandingan menarik.
"Saya harap ini bisa jadi pertandingan yang bagus demi meningkatkan mutu sepakbola Indonesia," tuturnya.
Sementara itu, Fachrudin Wahyudi Aryanto menegaskan kesiapan timnya untuk meladeni Barito Putera. Pemain belakang Madura United ini mengaku bahwa timnya selama ini telah mempersiapkan diri untuk melakoni kerasnya kompetisi Liga 1 musim 2018.
"Persiapan kami sudah sejak lama, kami sudah maksimal jelang pertandingan besok," pungkas Milo. (den/asa)
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Milomir Seslija Puji Kekuatan Barito Putera
Bola Indonesia 25 Maret 2018, 16:56
-
Madura United Bakal Jajal Persipura Jayapura
Bola Indonesia 13 Maret 2018, 00:22
-
Tanggapan Madura United Soal Kepastian Dimulainya Liga 1
Bola Indonesia 8 Maret 2018, 22:28
-
Madura United Batal TC dan Jajal PSIS di Kendal
Bola Indonesia 6 Maret 2018, 15:43
-
Milo Puas Perkembangan Skuat Madura United
Bola Indonesia 6 Maret 2018, 02:12
LATEST UPDATE
-
Aryna Sabalenka Kritik Keras WTA: Jadwal Gila, Aturan Kaku, dan Risiko Cedera
Tenis 9 Januari 2026, 11:43
-
Bahagianya Marc Marquez Akhirnya Latihan Pakai Ducati Panigale V2 Usai Cedera Bahu
Otomotif 9 Januari 2026, 11:23
-
Kok Bisa Benjamin Sesko Yakin Man Utd Bakal Keluar dari Zaman Kegelapan?
Liga Inggris 9 Januari 2026, 10:47
-
Pelatih Baru Persebaya Bernardo Tavares Waspadai Malut United
Bola Indonesia 9 Januari 2026, 10:46
-
Mikel Arteta Kembali Gagal Kalahkan Arne Slot
Liga Inggris 9 Januari 2026, 10:25
-
Hasil Lengkap, Klasemen, dan Jadwal Pertandingan Proliga 2026
Voli 9 Januari 2026, 10:07
-
6 Pelajaran dari Arsenal vs Liverpool: Peluang Emas Terbuang di Emirates
Liga Inggris 9 Januari 2026, 09:48
-
Nonton Live Streaming Pertandingan Proliga 2026 di MOJI Hari Ini, 9 Januari 2026
Voli 9 Januari 2026, 09:43
LATEST EDITORIAL
-
8 Mantan Anak Buah Ole Gunnar Solskjaer yang Masih Bertahan di Manchester United
Editorial 9 Januari 2026, 11:22
-
Peringkat 9 Manajer Manchester United Setelah Sir Alex Ferguson, Siapa Terbaik?
Editorial 7 Januari 2026, 13:52
-
4 Mantan Bintang Man United yang Pernah Jadi Pelatih Sementara di Old Trafford
Editorial 7 Januari 2026, 12:55
-
4 Pemain Gratis yang Bisa Direkrut Manchester United Musim Depan
Editorial 5 Januari 2026, 15:52






















KOMENTAR