
Bola.net - Pemain Al Nassr, Luiz Gustavo, mengakui kedatangan Cristiano Ronaldo membawa dampak positif bagi klub. Namun, pada aspek lain, Luis Gustavo menilai Ronaldo membuat Al Nassr justru makin sulit untuk meraih kemenangan.
Ronaldo bergabung dengan Al Nassr pada Januari 2023. Ronaldo dengan status free transfer, setelah berpisah dengan Manchester United. Ronaldo meneken kontrak dengan durasi dua tahun bersama Al Nassr.
Ronaldo punya reputasi yang besar sebelum datang ke Al Nassr. Hanya saja, reputasi besar itu tidak menjadi jaminan Ronaldo meraih sukses instan. Ronaldo butuh waktu adaptasi untuk bisa mencapai performa terbaiknya.
Ronaldo sejauh ini telah memainkan tiga laga bersama Al Nassr. Dari tiga laga tersebut, hanya satu laga yang mampu dimenangkan Al Nassr. Yuk simak ulasan lebih lengkapnya di bawah ini ya Bolaneters.
Ronaldo Bikin Al Nassr Sulit Menang
Bersama Ronaldo, Al Nassr menang 1-0 saat berjumpa Al Ittifaq. Setelah itu, Al Nassr kalah dengan skor 3-1 dai Al Ittihad di Saudi Super Cup. Selanjutnya, Al Nassr bermain imbang dengan skor 2-2 lawan Al Fateh.
Dalam artian positif, Luis Gustavo merasa Ronaldo membuat Al Nassr makin sulit menang. Sebab, setiap lawan yang dihadapi Al Nassr kini punya motivasi lebih untuk menang. Mereka memberi perlawanan ekstra karena Ronaldo.
"Tentu saja, kehadiran Cristiano Ronaldo menyulitkan kami, karena semua tim berusaha untuk berpartisipasi melawannya dengan cara terbaik, dan dia memberikan motivasi kepada semua orang," ucap Luis Gustavo.
Ronaldo Tetap Membawa Dampak Positif

Meskipun membuat Al Nassr sulit menang, Luis Gustavo tidak menampik bahwa ada dampak positif yang dibawa Ronaldo. Menurut Luis Gustavo, dengan pengalaman dan reputasi yang dimiliki, Ronaldo telah menjadi contoh bagi pemain Al Nassr.
"Kehadirannya di Al-Nassr memberikan keuntungan besar bagi grup karena kami belajar darinya setiap hari, mengingat kemampuan hebat yang dipunyai, baik secara teknis maupun fisik."
"Cristiano Ronaldo diciptakan untuk tantangan dan dia selalu berhasil untuk meraihnya," tegas Luis Gustavo.
Karier Ronaldo Belum Habis

Ronaldo dianggap sudah habis usai tidak tampil optimal bersama Portugal di Piala Dunia 2022. Lalu, Ronaldo juga hijrah dari Eropa untuk menjajal petualangan baru di Arab Saudi. Namun, Ronaldo diyakini masih punya ambisi untuk kembali ke Eropa.
"Ronaldo adalah salah satu pemain terbaik di dunia. Dia tidak akan menyelesaikan karirnya di Al-Nassr, dia akan kembali ke Eropa," kata pelatih Al Nassr, Rudi Garcia.
Baca Ini Juga ya Bolaneters:
- 7 Fakta Gokil Cristiano Ronaldo yang Baru Ultah ke-38: Jadi Nama Galaksi Terjauh di Alam Semesta
- 7 Fakta Menarik Soal Kylian Mbappe: Idolakan Cristiano Ronaldo, Berteman dengan LeBron James!
- Emosinya Fans Madrid Usai Laga Lawan Mallorca: Cadangin Vinicius, Salam Buat yang Nolak CR7,Barcelon
- Cristiano Ronaldo Cetak Gol di Al Nassr, Sudah Main di Arab Masih Hobi Penalti, Messi Mana Bisa?
- Nyekor di Al Nassr, Cristiano Ronaldo Bikin Rekor Tak Pernah Absen Cetak Gol Selama 22 Tahun!
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
So Sweet Bang Dodo Potong Kue Bareng Pemain Al Nassr
Galeri 7 Februari 2023, 18:07
-
Jadwal Al Nassr Minggu Ini: Puncak Klasemen Terancam, Gol Ronaldo Ditunggu!
Bola Dunia Lainnya 7 Februari 2023, 14:15
-
Pengakuan Pemain Al Nassr: Cristiano Ronaldo Justru Bikin Sulit Menang
Bola Indonesia 7 Februari 2023, 10:45
LATEST UPDATE
-
Juventus cuma Punya 1 Gelandang Top: Analisis, Masalah Struktural, Agenda Transfer
Liga Italia 17 November 2025, 23:14
-
Juventus Butuh Regista: Tuntutan Spalletti yang Tak Bisa Ditawar
Liga Italia 17 November 2025, 23:03
-
Mesin Gol Belum Berkarat: Lewandowski Bukan Cadangan, Barcelona Masih Membutuhkannya!
Liga Spanyol 17 November 2025, 22:46
-
Real Madrid Siap Ambil Risiko? Xabi Alonso Pertimbangkan Transfer Striker West Ham
Liga Spanyol 17 November 2025, 21:07
-
Prediksi Timnas Indonesia U-22 vs Mali 18 November 2025
Tim Nasional 17 November 2025, 17:54
-
Pertahanan Solid Persib Bandung Jadi Kunci Sukses di BRI Super League dan Pentas Asia
Bola Indonesia 17 November 2025, 17:48
LATEST EDITORIAL
-
Tempat Lahirnya Legenda: 10 Stadion Paling Ikonik dalam Sejarah Sepak Bola
Editorial 13 November 2025, 10:55
-
Florian Wirtz Selanjutnya? 10 Rekrutan Terburuk dari Juara Bertahan Premier League
Editorial 12 November 2025, 11:23
-
6 Gelandang yang Bisa Jadi Target Manchester United pada Bursa Transfer Januari 2026
Editorial 12 November 2025, 10:55

























KOMENTAR