
Bola.net - Sebuah wanti-wanti diungkapkan Kuncoro jelang laga lanjutan BRI Liga 1 2023/2024, antara anak asuhnya kontra Persikabo 1973. Asisten Pelatih Arema FC ini meminta anak asuhnya agar tidak gentar dengan catatan buruk mereka kala menghadapi tim-tim besutan Aji Santoso.
Arema FC sendiri memang memiliki catatan buruk ketika menghadapi tim-tim yang dibesut pelatih asal Malang tersebut. Mereka tidak pernah menang melawan tim besutan Aji.
Kuncoro sendiri berharap agar para penggawa Arema FC melupakan segala catatan tersebut. Ia berharap anak asuhnya bisa mencatatkan sejarah baru pada laga kontra Persikabo 1973 mendatang.
"Kami tekankan kepada anak-anak agar jangan sampai tersugesti catatan tersebut. Kini tergantung usaha kita, kalau kita usaha dengan takik bagus, insyaallah nggak terpengaruh," kata Kuncoro
"Saat ini, eranya berbeda. Insyaallah, nggak perlu terlalu takut dengan catatan seperti ini. Bismillah, kami akan bangkit. Inilah saatnya," sambungnya.
Arema FC akan menghadapi Persikabo 1973 dalam laga lanjutan BRI Liga 1 2023/2024. Pertandingan ini akan dihelat di Stadion Kapten I Wayan Dipta Gianyar, Bali, Senin (28/08).
Secara klasemen, ini merupakan duel antara dua tim zona degradasi. Arema FC berada di dasar klasemen sementara BRI Liga 1 2023/2024. Mereka mengoleksi tiga angka dari sembilan laga.
Di sisi lain, Persikabo 1973 berada di posisi 16 klasemen sementara. Laskar Padjadjaran mengumpulkan delapan poin dari sembilan pertandingan.
Simak artikel selengkapnya di bawah ini.
Berbekal Modal Apik
Menurut Kuncoro, pada laga ini, timnya memiliki modal apik jelang laga kontra Persikabo 1973. Salah satu modalnya, sambung pelatih berlisensi A AFC ini adalah grafik permainan timnya yang kian meningkat.
Di sisi lain, menurut Kuncoro, modal mereka tak hanya soal teknis. Urusan mental, para penggawa Arema FC pun sudah menunjukkan peningkatan.
"Alhamdulillah, mental kita sedikit naik usai mendapat satu poin pada pertandingan melawan Persija lalu," ucap Kuncoro.
"Insyaallah, ini akan menjadi modal bagus bagi Arema FC saat menghadapi Persikabo," sambungnya.
(Bola.net/Dendy Gandakusumah)
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Penggawa Arema FC Diwanti-wanti Tak Silau Rekor Apik Aji Santoso
Bola Indonesia 27 Agustus 2023, 00:12
-
Hanya 'Nganggur' 1 Hari, Aji Santoso Resmi jadi Pelatih Persikabo 1973!
Bola Indonesia 16 Agustus 2023, 09:51
-
Puasa Kemenangan Persebaya Surabaya Berakhir Bukan karena Uston Nawawi
Bola Indonesia 9 Agustus 2023, 05:40
LATEST UPDATE
-
12 Nama Dipastikan Absen di Laga Panas Leeds United vs Manchester United
Liga Inggris 4 Januari 2026, 12:20
-
Link Nonton Streaming Bali United vs Arema FC - BRI Super League 2025/2026
Bola Indonesia 4 Januari 2026, 12:10
-
Link Nonton Streaming Malut United vs PSBS Biak - BRI Super League 2025/2026
Bola Indonesia 4 Januari 2026, 12:00
-
Live Streaming Lazio vs Napoli - Link Nonton Serie A/Liga Italia di Vidio
Liga Italia 4 Januari 2026, 11:30
-
Dominic Calvert-Lewin dan Joshua Zirkzee, Siapa Paling Tajam di Leeds vs MU?
Liga Inggris 4 Januari 2026, 11:01
LATEST EDITORIAL
-
3 Kandidat Pengganti Enzo Maresca di Chelsea
Editorial 1 Januari 2026, 13:40
-
5 Pemain Terbaik Real Madrid di 2025: Mbappe Memimpin
Editorial 31 Desember 2025, 15:58
-
6 Calon Suksesor Pep Guardiola di Manchester City
Editorial 30 Desember 2025, 13:10
-
6 Pemain yang Bisa Tinggalkan Man United pada Jendela Transfer Januari 2026
Editorial 30 Desember 2025, 12:43



















KOMENTAR