
Bola.net - - Harus menghadapi angkernya kandang Arema Cronus tak membuat Yogi Triana keder. Penjaga gawang Sriwijaya FC (SFC) ini menegaskan tetap bertekad meraih poin pada laga lanjutan Indonesia Soccer Championship (ISC) A 2016 tersebut.
"Menurut saya ini pertandingan besar dan bakal menarik. Kami semua siap mencuri poin pada pertandingan ini," ujar Yogi.
"Poin ini demi memperbaiki posisi Sriwijaya di klasemen sementara," sambungnya.
Menurut Yogi, mental tim tak terpengaruh dengan tak maksimalnya hasil yang mereka raih pada beberapa laga terakhir. Namun, mereka tetap merespon raihan ini dengan sikap positif.
"Kami akan jadikan ini motivasi untuk bisa lebih baik lagi, terutama pada pertandingan ini," tuturnya.
Sriwijaya FC bakal menghadapi Arema Cronus pada laga pekan ke-32 ISC A 2016. Pertandingan ini akan dihelat di Stadion Kanjuruhan Malang, Kamis sore nanti.
Sementara itu, menurut Yogi, ia dan rekan-rekan setimnya siap menghadapi teror mental Aremania, julukan suporter Arema, pada pertandingan ini. Mereka telah mempersiapkan diri, terutama dari aspek mental, sebelum bertolak ke Malang.
"Yang pasti, kami siap mencuri poin di Kanjuruhan," tandasnya.
(den/dzi)
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Arema Cronus Lega Bisa Redam Sriwijaya FC
Bola Indonesia 8 Desember 2016, 21:25
-
Dikalahkan Arema Cronus, Sriwijaya FC Tunjukkan Sikap Kesatria
Bola Indonesia 8 Desember 2016, 20:35
-
Arema Cronus Menang Tipis Kala Jamu Sriwijaya FC
Bola Indonesia 8 Desember 2016, 19:05
-
Penggawa Sriwijaya FC Bidik Poin di Kandang Arema Cronus
Bola Indonesia 8 Desember 2016, 14:17
-
Arema Cronus Siapkan Cara Jinakkan Beto Goncalves
Bola Indonesia 8 Desember 2016, 12:33
LATEST UPDATE
-
Kritikan Pedas untuk Benjamin Sesko: Hargamu Mahal, Mainnya yang Bener Dong!
Liga Inggris 18 November 2025, 11:21
-
Kapan Barcelona Kembali ke Camp Nou? Ini Jadwal Resminya Usai Molor
Liga Spanyol 18 November 2025, 11:14
-
Diinginkan MU, Bintang Wolverhampton Ini Siap Pindah ke Old Trafford
Liga Inggris 18 November 2025, 11:03
-
Terungkap! Chelsea Sempat Ingin Barter Alejandro Garnacho dengan Gelandang Ini
Liga Inggris 18 November 2025, 10:48
-
Saingi Napoli, Klub Italia Ini Juga Berminat pada Jasa Kobbie Mainoo
Liga Italia 18 November 2025, 10:35
-
Syukurlah! Cedera Tidak Terlalu Serius, Benjamin Sesko Tidak Lama Lagi Comeback di MU!
Liga Inggris 18 November 2025, 10:26
-
Rahasia Ketangguhan Defensif Arsenal: Gawang Kami adalah Rumah Kami
Liga Inggris 18 November 2025, 10:24
-
Ini Daftar Tarif Listrik PLN Triwulan IV 2025 untuk Rumah Tangga: Cek Rinciannya!
News 18 November 2025, 09:56
LATEST EDITORIAL
-
Tempat Lahirnya Legenda: 10 Stadion Paling Ikonik dalam Sejarah Sepak Bola
Editorial 13 November 2025, 10:55
-
Florian Wirtz Selanjutnya? 10 Rekrutan Terburuk dari Juara Bertahan Premier League
Editorial 12 November 2025, 11:23
-
6 Gelandang yang Bisa Jadi Target Manchester United pada Bursa Transfer Januari 2026
Editorial 12 November 2025, 10:55
























KOMENTAR