Bola.net - Bek Persebaya Surabaya, Otavio Dutra tidak mau berputus asa dengan situasi sulit yang tengah mendera timnya. Pemain berkebangsaan Brasil ini tetap semangat menatap laga kontra Persib Bandung, Sabtu (20/10) besok.
Performa Persebaya memang sedang merosot di dua pertandingan terakhir. Setelah kalah atas Arema FC pada laga bertajuk Derby Jawa Timur, klub berjuluk Green Force tersebut dipermalukan Borneo FC di kandang.
”Kami sudah siap untuk lawan Persib, semangat kami selalu ada meskipun kami kalah dua kali, kami tetap semangat karena kami masih ada banyak pertandingan ke depan,” kata Otavio Dutra kepada Bola.net.
”Semoga pertandingan lawan Persib kami bisa kompak dan bisa menang,” mantan bek Bhayangkara FC ini menambahkan.
Sebagai salah satu pemain senior di Persebaya, Dutra tak henti-hentinya memberikan motivasi kepada rekan setimnya. Ia meyakinkan mereka bahwa kesempatan untuk bangkit masih terbuka.
”Saya selalu bicara yang kami punya tim bagus, cuma beberapa pertandingan kami tidak beruntung, tapi kami harus tetap fokus ke depan karena pertandingan yang sudah lewat tidak mungkin balik lagi,” tegasnya.
Dan untuk menghadapi Persib Bandung, Dutra mengajak rekannya untuk selalu tampil waspada. Karena tim Kota Kembang itu memiliki pemain yang berkualitas dan hampir merata di semua posisi.
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Antusiasme Menurun, Madura United Kirim Pesan Untuk Suporter
Bola Indonesia 18 Oktober 2018, 19:43
-
Persebaya Diterpa Hasil Buruk, Sang Bek Ogah Patah Arang
Bola Indonesia 18 Oktober 2018, 18:13
-
Irfan Jaya Dituntut Lebih Produktif Bersama Persebaya
Bola Indonesia 17 Oktober 2018, 20:08
-
Persebaya Kantongi Gambaran Skuat Lawan Persib
Bola Indonesia 17 Oktober 2018, 20:05
-
Djajang Nurjaman Punya Kenangan Manis Ketika Hadapi Persib
Bola Indonesia 16 Oktober 2018, 21:29
LATEST UPDATE
-
12 Nama Dipastikan Absen di Laga Panas Leeds United vs Manchester United
Liga Inggris 4 Januari 2026, 12:20
-
Link Nonton Streaming Bali United vs Arema FC - BRI Super League 2025/2026
Bola Indonesia 4 Januari 2026, 12:10
-
Link Nonton Streaming Malut United vs PSBS Biak - BRI Super League 2025/2026
Bola Indonesia 4 Januari 2026, 12:00
-
Live Streaming Lazio vs Napoli - Link Nonton Serie A/Liga Italia di Vidio
Liga Italia 4 Januari 2026, 11:30
-
Dominic Calvert-Lewin dan Joshua Zirkzee, Siapa Paling Tajam di Leeds vs MU?
Liga Inggris 4 Januari 2026, 11:01
LATEST EDITORIAL
-
3 Kandidat Pengganti Enzo Maresca di Chelsea
Editorial 1 Januari 2026, 13:40
-
5 Pemain Terbaik Real Madrid di 2025: Mbappe Memimpin
Editorial 31 Desember 2025, 15:58
-
6 Calon Suksesor Pep Guardiola di Manchester City
Editorial 30 Desember 2025, 13:10
-
6 Pemain yang Bisa Tinggalkan Man United pada Jendela Transfer Januari 2026
Editorial 30 Desember 2025, 12:43




















KOMENTAR